© Id.pinterest.com/mommabecom/
Beberapa hari ini saya suka heran sama beberapa hal. Salah satu keheranan yang saya miliki muncul di sebuah obrolan malam kemarin.
Entah gimana nyambungnya, tiba-tiba dia nyeletuk: "Air panas katanya bisa nurunin berat badan. Katanya, sih."
Ya, di sini saya heran sekaligus terkesan. Gimana bisa air panas bisa nurunin berat badan? Dan kalau bisa, itu luar biasa banget! Kita nggak perlu lagi repot-repot olahraga dan segala hal meribetkan lainnya untuk menurunkan berat badan. Ya nggak, sih?
Karena penasaran, akhirnya saya membaca beberapa artikel di internet.
Artikel pertama yang saya baca adalah dari Healthline, tentang manfaat meminum air panas. Salah satu manfaat yang disebutkan di dalam artikel tersebut adalah minum air panas dapat menurunkan berat badan.
Hmm, gimana bisa ya?
Disebutkan bahwa dengan meminum air panas, sistem kontrol suhu di tubuh kita akan dibangunkan. Ketika hal ini terjadi, sistem metabolisme tubuh akan aktif. Sementara metabolisme merupakan tingkat kecepatan tubuh untuk membakar energi, yang kuat banget kaitannya dengan penurunan berat badan.
Merasa sedikit tercerahkan, saya membaca artikel selanjutnya dari Medical News Today.
Di dalam artikel itu disebutkan, terdapat sebuah penelitian yang mendukung bahwa air panas bisa membantu menurunkan berat badan. Alasannya adalah karena ternyata meminum air panas bisa meningkatkan perasaan puas (kenyang) kita.
Logikanya, ketika kita merasa kenyang dan bertahan dalam waktu yang lama, kita akan jadi jarang berkeinginan untuk makan yang sebenarnya nggak perlu-perlu banget. Bisa dibilang, kalau lagi mau diet, kita mesti banget masukin air panas ke dalam list!
Artikel dari Stylecraze semakin memperkuat keyakain saya kalau air panas merupakan cara natural dan paling simpel untuk membantu menurunkan berat badan.
Alasan pertama adalah seperti yang dilansir dari Healthline, bahwa air panas bisa meningkatkan metabolisme tubuh, yang kaitannya sangat erat dengan penurunan berat badan. Tapi, di Stylecraze dijelaskan lebih lanjut, bahwa tubuh terhidrasi dengan baik dan cepat ketika meminum air panas.
Alasan kedua masih berhubungan dengan perasaan puas (kenyang), yaitu air panas bisa mengurangi napsu makan. Namun, sangat disarankan agar meminum air panas 15 menit sebelum mengonsumsi makanan. Dengan begini, setelahnya kamu akan nggak berkeinginan untuk makan berlebihan.
Setelah membaca beberapa artikel tersebut, saya jadi percaya bahwa minum air panas bisa membantu menurunkan berat badan. Tapi, tentu aja berat badan kita nggak serta merta turun begitu saja setelah kita minum air panas.
Tapi, jangan sampai dengan mengetahui air panas bisa mambantu menurunkan berat badan, kamu malah berhenti olahraga dan lain sebagainya yang berhubungan dengan pola hidup yang sehat, ya!
Semoga bermanfaat!