© Liputan6.com
Monosodium glutamat (MSG) atau yang sering kita sebut dengan micin sering kali dijadikan alasan dan kambing hitam atas kebodohan seseorang.
Menurut mitos yang ada, banyak mengonsumsi micin bisa membuat seseorang jadi bodoh. Meski fungsinya dapat membuat masakan jadi ebih lezat, namun banyak yang menghimbau untuk tidak mengonsumsi micin. Emang beneran ya micin bikin bodoh?
Dilansir dari BBC.com, berbagai mitos mengenai micin emang nggak ada yang terbukti secara ilmiah. Bahkan badan pengawasan makanan seperti Food and Drug Administration (FDA) di Amerika Serikat menggolongkan Micin atau MSG sebagai bahan yang secara umum aman jika dicampurkan ke dalam makanan.
Apa sih MSG itu?
Monosodium glutamat adalah garam natrium dari asam glutamat. Glutamat termasuk dalam kelompok asam amino non esensial penyusun protein yang terdapat juga dalam bahan makanan lain seperti daging, susu, keju, ASI, sayuran dan sebagainya.
Pertama kali ditemukan oleh profesor kimia Jepang Kikunae Ikeda dari Universitas Tokyo pada tahun 1908, MSG adalah garam yang paling stabil yang terbentuk dari asam glutamat, dan salah satu yang terbaik dalam memberikan rasa gurih atau dalam bahasa Jepang disebut umami.
Dengan menambahkan natrium, salah satu dari dua unsur dalam garam meja, memungkinkan glutamat distabilkan menjadi bubuk dan bisa ditambahkan ke dalam masakan, sehingga menghasilkan monosodium glutamat.
MSG bisa membuat orang jadi bodoh?
Peneliti Washington University Dr John W Olney menemukan bahwa menyuntikkan monosodium glutamat dalam dosis besar di bawah kulit tikus yang baru lahir menyebabkan perkembangan bercak jaringan mati di otak. Ketika tikus-tikus ini tumbuh menjadi dewasa pertumbuhan mereka terhambat, karena mengalami obesitas, dan dalam beberapa kasus menjadi mandul.
Selain itu, riset 2011 yang diterbitkan dalam Journal of Clinical Nutrition juga menemukan, individu yang mengonsumsi MSG dalam jumlah tinggi lebih rentan terhadap obesitas.
Dalam riset tersebut, disebutkan bahwa batas aman untuk konsumsi MSG maksimal 0,4 gram per hari.
Nah jadi sejauh ini belum ada nih hasil riset yang menunjukkan jika mengonsumsi micin membuat seseorang jadi bodoh. Namun memang, jika di konsumsi secara berlebihan micin dapat menimbulkan efek samping, seperti obesitas.
Tapi yang perlu diingat, bukannya memang segala sesuatu itu nggak baik jika berlebihan? Nah begitupun dengan micin ini, meskipun membuat masakan jadi gurih dan lezat, namun konsumsi sewajarnya saja ya.