Nggak Hanya Menguap, Ketawa Ternyata Juga Menular Lho!

Reporter : Mutia Wella Lukitasari
Kamis, 14 Mei 2020 12:25
Nggak Hanya Menguap, Ketawa Ternyata Juga Menular Lho!
Meski kamu nggak memahami maksudnya, kamu tetap akan tertawa.

Disadari atau tak disadari, kita semua pasti pernah terbawa tawa orang lain. Bisa jadi ketika teman sedang saling melempar lelucon yang sebenarnya nggak ita dengarkan atau kita nggak mengerti maksudnya apa. Namun ketika orang sekitar tertawa, kamu juga akan tertawa.

Jika selama ini kita mengetahui menguap itu menular, ternyata tertawa juga menular lho. Dilansir dari merdeka.com, ketika melihat orang lain tertawa, secara otomatis otak kita akan segera merespon suara tawa dan memerintahkan otot-otot wajah kita untukikut tertawa.

Sophie Scott, seorang ahli saraf di University College London, mengatakan ketika kita berbicaradengan seseorang, seringkali kita meniru perilakunya, meniru kata yang dipakainya, bahkan meniru gestur tubuh yang dilakukannya. Dan hal ini ternyata juga berlangsung pada tawa.

1 dari 2 halaman

Ilustrasi Bayi Ketawa

Scott dan beberapa peneliti yang lain melakukan penelitian dengan mengukur respon yang dirasakan oleh partisipan dengan menggunakan alat pemindai otak MRI. Beberapa suara seperti suara tawa dan teriakan senang, diketahui adalah suara yang positif. Sedangkan suara teriakan serta suara muntah merupakan hal yang ditangkap negatif.

Ternyata semua suaraini memicu respon di bagian premotor cortical region dari otak, yang secara otomatis mengirim perintah ke otot wajah untuk bereaksi pada suara-suara tersebut.

Respon ini diketahui akan makin meninggi responsnya pada suara yang bersifat positif ketimbang negatif. Jadi hal ini lah yang menyebabkan suara tawa itu menular.

2 dari 2 halaman

Ilustrasi pasangan bahagia

Berdasarkan penelitian ini, Scott percaya bahwa menularnya tawa adalah faktor sosial yang sangat penting di masyarakat. Para peneliti juga percaya bahwa nenek moyang manusia telah mempraktikkan hal ini, yakni tertawa di dalam sebuah kelompok, sebelum mereka menemukan bahasa.

Nah jadi tawa ternyata memiliki makna yang dalam ya. Jadi kalau ada pepatah yang bilang tertawa bisa membuat awet muda, kamu perlu sering-sering mendengarkan suara tawa ya.

Beri Komentar