© 2021 Luis Quintero From Pexels
Penyakit Buerger memang jarang sangat terjadi, namun sebagian besar penderitanya adalah laki-laki dewasa muda yang punya kegemaran merokok.
Penyakit Buerger atau yang juga disebut tromboangiitis obliterans adalah peradangan pembuluh darah kecil dan sedang. peradangan ini bisa terjadi di pembuluh darah mana aja meski biasanya muncul pada arteri ke kaki dan tangan. Apa akibatnya? Penderita bakalan ngerasain nyeri dan juga kerusakan jaringan.
Lebih lanjut mengenai penyakit ini yuk simak dalam ulasan dari berbagai sumber berikut ini (6/2)
Penyakit buerger ini dimulai dari pembengkakan arteri dan pembekuan darah yang terbentuk di pembuluh darah. Kondisi ini bakalan membatasi aliran darah normal dan mencegah darah bersirkulasi penuh melalui jaringan. Apa akibatnya? Terjadi kematian jaringan karena jaringan tersebut kekurangan nutrisi dan oksigen.
Gejala paling awal yang dirasakan penderita yaitu nyeri di daerah yang terkena, diikuti oleh lemah di bagian tubuh tersebut. Gejala lain menyusul berupa:
Sayangnya, masih belum diketahui apa sih penyebab dari penyakit buerger ini. Namun dikutip dari Mayo Clinic, hampir setiap orang yang didiagnosis dengan penyakit Buerger adalah perokok atau menggunakan tembakau lain, seperti tembakau kunyah.
Namun penyebab pasti dari penyakit ini masih belum diketahui. Penggunaan tembakau memang punya peran dalam pembentukan dan perkembangan penyakit, tapi belum jelas diketahui gimana sih hal tersebut bisa terjadi. Kemungkinan, ini karena bahan kimia dalam tembakau dapat mengiritasi lapisan pembuluh darah dan membuatnya jadi bengkak.
Para ahli juga memperkirakan kalau beberapa orang punya kecenderungan genetik terhadap penyakit langka ini. Mungkin juga nih penyakit buerger terjadikarena respon autoimun di mana sistem kekebalan tubuh keliru dan malah menyerang jaringan yang sehat.
Selain merokok, ada pula faktor risiko lain penyakit ini yaitu:
Infeksi jangka panjang pada gusi telah dikaitkan dengan perkembangan penyakit Buerger, meskipun alasan hubungan ini belum jelas.
Penyakit ini pertama kali muncul pada orang dengan umur kurang dari 45 tahun
Penyakit buerger lebih sering menimpa pria ketimbang wanita
Sayangnya belum ada pengobatan yang disebut bisa menyembuhkan penyakit ini. Dan cara untuk menghentikan penyakit yang semakin parah yaitu dengan berhenti mengunakan semua produk tembakau.
dokter mungkin akan merekomendasikan obat-obatan untuk membantu penderita berhenti merokok dan menghentikan pembengkakan pembuluh darah. selian itu disbeutkan kalau ada pendekatan lagi untuk pengobatan penyakit ini, hanya memang kurang efektif dibandingkan dengan pilihan berhenti merokok. Apa saja perawatannya?
Obat untuk melebarkan pembuluh darah, memperlancar aliran darah atau melarutkan bekuan darah
Kompres bagian tubuh yang sakit untuk meningkatkan aliran darah
Stimulasi sumsum tulang belakang
Di masa depan, ada beberapa potensi pengobatan penyakit Buergers ini yaitu
Hampir setiap ornag yang menderita penyakit Buerger ini mengkonsumsi tembakau dalam beberapa bentuk,terutama rokok. Sehingga untuk pencegahannya, yang penting adalah dengan mengurang penggunaan tembakau ini.
Sulit memang usaha berhenti merokok. Tapi nggak ada kata terlambat untuk mencoba mengingat banyaknya risio kesehatan yang timbul karena merokok.
Penyakit Buerger memang penyakit langka, namun bukan berarti kita bisa abai dengan faktor risikonya ya!