© Shutterstock
Banyak hal yang membuat seseorang merasa tidak enak terhadap dirinya sendiri. Salah satu badannya bisa terasa ada yang nggak beres. Contohnya aja, masalah perut. Salah satu masalahnya adalah perut rasanya kembung; penuh tapi kayak angin semua.
Kondisi tentu rasanya nggak enak banget bukan? Tapi kira-kira, kenapa ya perut sering terasa kembung? Dari channel Youtube SB30 Health, dr. Sung menjelaskan hal ini!
Salah satu faktor yang membuat kenapa perut menjadi terasa kembung adalah dari makanan. Coba dipikir-pikir lagi, makanan apa yang dimakan akhir-akhir ini? Apakah makanan yang bisa memicu perut terasa kembung?
" Anda mungkin terlalu banyak makan makanan yang menyebabkan peningkatan gas dalam perut Anda. Contohnya seperti brokoli, kubis, kemudian seperti ubi."
Selain makanan, ternyata ada faktor lain yang bisa menyebabkan perut kembung. Tahu apa itu? Stres! Nah, kepikiran nggak stres bisa menyebabkan perut kembung?
" Penyebab lainnya Anda mengalami tingkat stres yang tinggi, akhirnya mengalami gangguan pada pencernaan, efeknya salah satunya nyeri pada perut, kemudian asam lambung naik, perut kembung, itu juga bisa."
Wah, ternyata kedua hal tersebut bisa memicu perut terasa kembung gaes. Diingat-ingat ya, dikurang-kurangi juga makanan yang bisa menyebakan perut kembung, dan juga jangan mudah stres!