Selain Menyenangkan, Bercinta Ternyata Menyehatkan! Udah Bisa Jadi Olahraga Favorit Belum, ya?

Reporter : M. A. Adam Ramadhan
Senin, 10 Februari 2020 14:15
Selain Menyenangkan, Bercinta Ternyata Menyehatkan! Udah Bisa Jadi Olahraga Favorit Belum, ya?
"Orang yang berperan aktif secara seksual akan jarang sakit," ujar Yvonne K. Fullbright, Phd., seorang pakar kesehatan seksual.

Di Indonesia, kayaknya bercinta atau seks masih menjadi hal yang tabu untuk dibicarakan, ya? Padahal, sesekali kita perlu membahas hal-hal beginian biar nggak kaku-kaku amat.

Berbicara tentang seks bukan berarti bahasannya yang kotor-kotor, kok. Misalnya kamu bisa lihat dari manfaat bercinta untuk berbagai hal.

Nah, kamu tahu nggak ternyata dari kacamata medis, bercinta itu punya manfaat penting untuk tubuh lho!

1 dari 3 halaman

ilustrasi tidur dengan pasangan

Manfaat penting yang bisa kamu dapetin dari bercinta adalah kamu jari jarang sakit alias kamu malah lebih sehat. Kenapa?

Pertama, pasangan yang sering bercinta bisa meningkatkan sistem imun tubuh. Pernyataan ini didukung dengan adanya sebuah penelitian yang dilakukan Carl J. Charnetski, dari Fakultas Psikologi di Wilkes Universtiy, dan Francis X. Brennan, dari Philadelphia VA Medical Center.

Orang yang sering bercinta, 2 kali seminggu setidaknya, bisa meningkatkan Immunoglobin A atau Antibody A. Sedangkan Antibody A merupakan antiobi yang terletak di musoka seperti kelenjar ludah, hidung, dan jaringan vagina.

Artinya, tubuhmu pun akan lebih terlindungi dari bakteri, virus, kuman yang menyebabkan penyakit umum. Tapi, tetap saja kamu harus memperhatikan faktor lain. Seperti makanan sehat, cukup tidur, dan serta penggunaan alat 'pengaman' kalau diperlukan.

Kedua, mengurangi risiko penyakit jantung. Sebuah penelitian yang dilakukan di tahun 2016 mengungkapkan bahwa wanita yang aktif bercinta punya risiko terkena penyakit jantung di masa datang.

Bercinta menjaga membantu mengendalikan kadar hormon estrogen dan testosteron. Padahal, kalau kedua hormon ini nggak teratur, bisa-bisa terjadi adanya penyakit jantung.

Sebuah penelitian pada pria mengungkapkan bahwa mereka yang bercinta setidaknya 2 kali dalam seminggu punya kemungkinan 50% lebih rendah meninggal karena penyakit jantung.

 

2 dari 3 halaman

Ilustrasi Bercinta

Ketiga, bercinta bisa menghilangkan rasa sakit, begitulah yang dikatakan Barry R. Komisaruk, PhD., seorang profesor terkemuka di State University of New Jersey.

Hal ini disebabkan ketika orgasme, kita melepaskan hormon yang membantu meredakan rasa sakit. Bahkan, rangsangan terhadap miss V bisa meredakan nyeri punggung, kaki kronis, sampai rematik.

Sakit kepala? Bercinta aja.

Keempat, meningkatkan kualitas tidur. Saat orgasme, kita juga melepaskan sebuah hormon yang disebut prolaktin, yaitu pembantu tidur alami kita. Ketika prolaktin dilepas, kita akan merasa lebih rileks dan mengantuk.

Kelima, meredakan stres. Siapa yang pengin stres? Nggak ada. Yang ada kita malah kena penyakit lain. Tapi, bercinta bisa meredakannya.

Hal ini karena bercinta merangsang sistem kesenangan otak, sehingga stres pun minggat jauh-jauh dari kita.. Menyentuh, memeluk, hingga sampai keintiman seksual akan membuatmu 'feels good'.

 

3 dari 3 halaman

Nah, pembahasan tentang 'bercinta' nggak selalu buruk, kan? Kalau kata Dr. Pinzone, CEO sekaligus direktur medis Amai Wellness, berkata: " Bercinta adalah bentuk olahraga yang sangat bagus."

Tapi, tetap saja, lakukan dengan sehat dan dengan pasanganmu, ya! Semoga Bermanfaat!