Sering Dianggap Tak Menarik, Ternyata Ini Lho Manfaat Rambut Ketiak bagi Tubuh

Reporter : Mutia Wella Lukitasari
Senin, 27 Juli 2020 07:25
Sering Dianggap Tak Menarik, Ternyata Ini Lho Manfaat Rambut Ketiak bagi Tubuh
Padahal mencukur rambut ketiak lebih berisiko bagi tubuh lho.

Bulu ketiak memang kemunculannya tak banyak diharapkan banyak orang. Bagian tubuh satu ini sering dinilai mengganggu penampilan, terlebih bagi wanita.

Banyak dari kita yang cenderung mencukur atau mencabut bulu-bulu halus yang ada di ketiak ini. Meski begitu, ternyata bulu ketiak memiliki manfaat lho.

1 dari 2 halaman

Ilustrasi ketiak

Dilansir dari GoodHousekeeping.com, banyak ternyata bulu ketiak berfungsi untuk mengurangi gesekan antara lengan bagian atas dan bawah ketika tubuh sedang melakukan gerakan yang berat, seperti olahraga.

" Bulu ketiak mengurangi gesekan antara lengan bagian atas dan bawah selama olahraga atau gerakan keras yang terjadi, menutup bagian tubuh yang memiliki arteri penting, serta memfasilitasi pelepasan feromon seksual," terang pakar kecantaikan Marta Camkiran.

2 dari 2 halaman

Ilustrasi ketiak

Padahal ketiak beresiko lebih tinggi mengalami iritasi, follikulitis, ruam, peradangan hingga infeksi kulit.

Selain itu tak ada alasan biologis yang mengharuskan kita mencukur bulu ketiak yang bermanfaat ini,

" Terdapat pemahaman yang keliru bahwa bebas dari rambut setara dengan kebersihan, namun hal ini tidak benar selama ketiak tetap bersih," terang Gohara.

Nah jadi rambut ketiak juga bermanfaat lho untuk tubuh. Jangan terlalu sering dicukur ya!

Beri Komentar