© Freepik.com
Memiliki kualitas sperma yang buruk tentu saja merupakan kekhawatiran tersendiri bagi setiap laki. Gimana enggak, hingga kini banyak yang menganggap jika tekstur sperma dapat jadi penentu akan kesuburan pria.
Banyak yang mengatakan jika sperma yang cair menunjukkan jika sperma akan sulit membuahi.
Dilansir dari berbagai sumber, sperma yang cair dapat disebabkan karena beberapa hal. Misalnya seperti ejakulasi terlalu sering, kekurangan zinc, cairan pre-ejakulasi.
Namun cairan yang cair juga dapat menjadi penunjuk jumlah sperma yang rendah atau disebut oligosperma. Hal ini lah yang membuat sperma cair sering disebut menunjukkan ketidak suburan pria.
Jadi gimana sih sperma yang sehat dan menunjukkan kesuburan pria?
Tekstur sperma yang kental menunjukan kondisi pria yang sehat. Karena tekstur ini dibutuhkan agar sperma dapat bertahan lama di dalam vagina.
Pola makan dan gaya hidup sangat berpengaruh pada kondisi sperma laki-laki lho.
Sperma yang keluar dengan jumlah cukup banyak menunjukkan terdapat sel sperma sehat didalamnya.
Jika sperma berwarna putih bersih, maka ini artinya sperma dalam kondisi normal dan sehat.
Jika sampai ada warna lain, seperti warna merah, maka kamu perlu segera mengonsultasikannya ya.
Tak hanya kental, sperma yang sehat juga terlihat dari teksturnya yang lengket. Tekstur ini dapat terlihat ketika terasa seperti jelly.
Hal terakhir yang bisa jadi penunjuk sperma sehat adalah aromanya yang seperti daun akasia.
Jika sperma beraroma tak sedap, bisa jadi ini merupakan penunjuk adanya gangguan pada kesehatan seksual pria tersebut.
Nah, jadi sebenarnya sperma yang cair tak selalu jadi penanda seorang pria tak subur. Namun hal ini dapat diperbaiki dengan mengatur pola makan, pola hidup dan tentunya pola dalam melakukan aktifitas seks.