© 2021 Freepik.com/jcomp
Tanda tanda infeksi bervariasi tergantung pada jenis infeksi yang terjadi. Beberapa yang paling umum yakni demam dan nyeri tubuh. Mengenali keberadaan infeksi sangat penting mengingat ini adalah kondisi medis dengan jumlah kasus yang tinggi.
Infeksi adalah suatu istilah medis untuk menyebut kondisi ketika organisme lain masuk ke dalam tubuh dan menyebabkan penyakit. Organisme penyebab infeksi sangat beragama, mulai dari virus, bakteri, jamur dan juga parasit.
Infeksi bisa didapat dengan berbagai cara, mulai dari tertular seseorang yang terinfeksi, kontak dengan organisme tersebut hingga konsumsi makanan dan minuman yang sudah terkontaminasi.
Tanda-tanda infeksi dapat dikenali dari jenis infeksinya. Lebih lanjut mengenai hal ini, yuk simak ulasan Diadona berikut:
Tanda-tanda infeksi sangat terkait dengan jenis infeksi atau organisme apa yang masuk ke dalam tubuh.
Memang sih tidak semua bakteri itu buruk. Namun infeksi terjadi ketika bakteri yang merugikan untuk tubuh masuk dan mulai berkembang biak. Keberadaan mereka bsia menyebabkan penyakit.
Infeksi bakteri bisa ringan hingga serius dan mengancam jiwa. Tanda-tanda infeksi bakteri bisa beragam, tergantung pada jenis dan lokasi yang terinfeksi. Namun secara umum, tandanya berupa:
Infeksi bakteri pada tubuh bisa beragam, mulai dari keracunan makanan, luka di kulit, infeksi saluran kencing dan masih banyak lagi.
Perawatan tanda tanda infeksi bakteri dilakukan dengan pemberian antibiotik yang akan mempengaruhi gimana pertumbuhan bakteri. Antibiotik bisa menahan agar bakteri nggak berkembang biak.
Pemberian antibiotik dilakukan tergantung dengan jenis bakteri penyebab tanda tanda infeksi. Bila antibiotik salah digunakan, bakteri justru akan jadi kebal.
Infeksi jamur terjadi ketika jamur menyerang area tubuh dan nggak bisa ditangani oleh sistem kekebalan.
Infeksi jamur biasa memunculkan tanda tanda infeksi berupa gatal dan perasaan nggak nyaman, tapi infeksi ini jarang serius. Beberapa contoh penyakit infeksi seperti kutu air, kurap dan gatal di selangkangan terjadi akibat jamur yang gampang menular. Bila infeksi terjadi oleh jamur yang berbahaya, keberadaan mereka sulit dihilangkan. Sebab, mereka bisa bertahan hidup di lingkungan dan bisa menginfeksi kembali mereka yang sedang berusaha untuk sembuh.
Melansir Medical News Today, tanda tanda infeksi jamur biasanya berupa:
Tanda tanda infeksi jamur biasanya mudah didiagnosa kok. Pengobatanjuga dilakukan tergantung tingkat keparahan dengan penggunaan krim, tablet melalui resep atau tersedia secara bebas
Untuk menghidari infeksi ini, disarankan untuk melakukan pola makan seimbang dan menjaga kebersihan. Trus kenakan baju longgar yang terbuat dari serat alami.
Secara umum, tanda tanda infeksi virus sulit dibedakan dengan infeksi bakteri karena menurut Web MD, beberapa penyakit bisa disebabkan karena infeksi keduanya.
Salah satu jenis infeksi virus yang paling umum adalah flu, terjadi karena infekis pada saluran pernapasan bagian atas.
Menurut Healthgrades, tanda tanda infeksi virus bervariasi dalam karakter dan tingkat keparahan tergantung pafda jenis infeksi dan faktor lain, misalnya usia seseorang dan kondisi kesehatan secara keseluruhan. Namun tanda tanda yang paling umum mirip dengan tanda tanda flu dan rasa tidak enak badan.
Jahitan luka adalah benang tipis yang digunakan utnuk menyatukan atau menutup luka. perawatan kesehatan ini baisanya dilakukan pada cedera kecelakaan, atau setelah menjalani prosedur pembedahan.
Mengutip Healthline, infeksi bisa berkembang di sekitar jahitan. Gejal infeksi ini bisa berupa:
Apa sih penyebabnya? Ini terjadi karena luka adalha jalur masuk bagi kuman untuk masuk ke dalam tubuh. Selanjutnya, tubuh jadi lebih rentan terkena infeksi kuman yang memang secara alami ada di dalam tubuh.
Selain itu ada beberapa faktor tambahan yang meningkatkan risiko infeksi jahitan luka, yakni:
Bila infeksi luka terjadi, maka penderita harus mendapatkan pertolongan dokter segera untuk mencegah infeksi menyebar ke bagian lain tubuh,
Tanda tanda infeksi bervariasi tergantung pada jenis infeksi. Namun yang terpenting adalah mendiskusikan dnegan dokter menegnai pengobatan yang tepat untuk menangani masalah tersebut dan mencegah parasit kebal terhadap jenis pengobatan.