© 2019 Https://www.diadona.id/gobetago.com.br
Sebuah studi menunjukkan bahwa berlari adalah kegiatan yang menyehatkan bagi tubuh dan ternyata bisa menurunkan risiko kematian dari semua penyebab kematian, tak peduli berapa lama atau berapa jauh kamu berlari. Banyak orang yang telah merasakan bahwa berlari membuat tubuh semakin sehat dan bugar serta pikiran juga semakin segar.
Dilansir dari Medical News Today (05/11), penelitian lebih lanjut dilakukan dengan melakukan review terhadap beberapa jurnal penelitian dan tesis yang sudah dipublikasikan. Setelah dilakukan analisa data dari 14 studi, peneliti menemukan hubungan antara jumlah lari dan penurunan risiko berbagai penyebab kematian sebanyak 27%, berlaku baik untuk wanita maupun pria.
Hubungan yang signifikan antara lari dan penurunan risiko kematian ini juga berlaku bagi orang-orang yang hanya berlari sekali seminggu atau kurang dari itu. Selain itu, ternyata berlari juga bisa memperpanjang harapan hidup seseorang. Rata-rata orang yang suka berlari aau seorang pelari akan hidup tiga tahun lebih lama dibanding mereka yang tidak berlari.
Menurut profesor asal Northwestern University Feinberg School of Medicine, "Orang yang melakukan latihan jelas lebih baik daripada orang yang tidak melakukan apa pun". Jadi bagi kamu yang hobinya rebahan dan tidak melakukan apa pun seharian, cobalah untuk berlari walaupun hanya lima menit di dalam rumah atau di sekitar rumahmu agar tubuhmu semakin sehat.
Selain itu, berlari juga dapat mengimbangi risiko kematian karena obesitas, tekanan darah tinggi atau merokok sehingga bagi mereka yang memiliki masalah kesehatan tersebut atau rajin merokok setiap hari, seyogyanya imbangilah itu dengan berlari. Kamu akan merasakan manfaat dari berlari ini ketika sudah rutin melakukannya.
Gunakan waktu senggang sebaik mungkin untuk menyehatkan badan dan pikiran agar tidak berlalu sia-sia karena tidak melakukan apa pun. Laihan lari yang sempurna kurang lebih selama 30-40 menit setiap hari tetapi jika kamu tidak punya waktu selama itu, kamu juga bisa melakukannya selama 10 menit per hari, yang terpenting adalah kamu mulai berlari setiap hari.
Tulis rutinitas larimu di bawah ini, yuk.