© Jason Hoffman/Thrillist
Puting merupakan salah satu bagian yang mungkin nggak terlihat. Namun baik bagi pria atau wanita, tingkat kesensitifan puting ternyata sama lho.Namun, pada beberapa orang, rambut bisa tumbuh pada area puting juga lho. Kamu mengalaminya juga nggak?
Iya saya tau kok. Tumbuhnya rambut di area puting pasti bisa bikin kita merasa nggak pede. Tapi kamu musti hati-hati juga ya.
Dilansir dari Healthmeup.com, mencukur bulu atau rambut yang tumbuh di sekitar puting itu bahaya lho, apalagi kalau menggunakan pisau cukur. Hal ini disebabkan karena area puting adalah area yang sensitif. Salah belok sedikit, bisa-bisa ambyar lho.
Tapi bukan berarti kita nggak dapat menghilangkannya. Dilansir dari berbagai sumber kamu bisa menghilangkan bulu di sekitar puting dengan cara ini.
Kamu bisa memotong bagian ujung bulu menggunakan gunting kecil. Nggak sampai ke akarnya ya.
via GIPHY
Mencukur bulu di paudara sebenarnya memiliki resiko yang cukup besar. Karena itukamu perlu memilih alat cukur yang tajam ya. Jangan yang udah tumpul lho!
Adanya perubahan hormon testoseron bisa jadi salah satu penyebab tumbuhnya rambut di area puting. Jika kamu mulai terasa terganggu dengan hal ini, sebaiknya kamu mengkonsultasikannya ke dokter dan melakukan terapi hormon.
Nah jangan sembarangan cabut bulu di area payudara lagi ya. Kalau nggak mengganggumu, nggak ada salahnya kok untuk tetap membiarkannya.