Berani Beda, Arsitek Ini Buat Rumah yang Didesain Seperti Atap Tanpa Tembok!

Reporter : Mila
Jumat, 22 Mei 2020 07:57
Berani Beda, Arsitek Ini Buat Rumah yang Didesain Seperti Atap Tanpa Tembok!
Meskipun secara bentuk tidak lengkap, tapi dalamnya super komplit!

Di sebuah desa yang terletak di Nagaoka, Jepang. Arsitek Takeru Shoji membangun rumah berangka kayu yang terlihat seperti rumah tanpa badan, alias hanya bagian atapnya saja. Rumah ini kemudian diberi nama Hara House.

Rumah yang berbentuk layaknya tenda ini, menjadi tempat tinggal dari satu pasangan suami istri dan dua anak mereka. Hmm, dari bentuknya yang unik kira-kira gimana ya dalam rumahnya?

1 dari 4 halaman

Desain Rumah Atap

Arsitek Takeru Shoji memang sengaja membuat Hara House menjadi bangunan yang tidak lengkap. Diakui Takeru Shouji, ia ingin mendobrak prinsip rumah pada umumnya. Dengan keberadaan rumah unik di desa tersebut, diharapkan bisa menjadi penggerak pembangunan selanjutnya.

2 dari 4 halaman

Desain Rumah Atap

Terlihat kecil, rumah ini ternyata memiliki dua tingkat dengan penggunakan konsep mezzanine atau mezanin. Mezanin seperti melansir Wikipedia adalah lantai di tingkat tertentu pada sebuah bangunan, yang sebagian terbuka atau yang tidak mencakup seluruh luasan gedung, sehingga terdapat sebagian ruang yang tidak terbagi antara lantai di bawahnya dan langit-langit lantai tersebut.

 

3 dari 4 halaman

Desain Rumah Atap

Nggak perlu khawatir kekurangan cahaya, karena cahaya alami pada siang hari akan masuk melalui celah-celah segitiga yang ada di rumah ini. Nggak cuma itu, sirkulasi udara pun terjamin lancar.

 

 

4 dari 4 halaman

Desain Rumah Atap

Tidak seperti rumah lainnya yang punya kamar tidur mewah, kamar tidur di rumah ini justru tampak sederhana. Kasur yang terletak di lantai tanpa dipan dan rak buku didekatnya, membuat ruang ini semakin simple.

Gimana menurut kamu, tertarik untuk membangun rumah seperti ini?

Beri Komentar