Bikin Udara Jadi Segar, 3 Tanaman Hijau Ini Wajib Ada di Rumah

Reporter : Wicha Mashita
Minggu, 3 Mei 2020 07:07
Bikin Udara Jadi Segar, 3 Tanaman Hijau Ini Wajib Ada di Rumah
Tanaman apa saja ya?

Nggak hanya dekorasi yang apik dan aesthetic, rumah juga perlu hijau-hijauan loh! Biar pemadangan rumah jadi fresh. Nggak usah bingung mau menanam apa. Ada tiga rekomendasi tanaman hijau yang nggak hanya cantik dipajang tapi juga bermanfaat.

Nggak butuh lahan luas buat menanam banyak pohon di rumah biar udara jadi fresh. Kamu bisa andalkan tiga tanaman hijau ini menghiasi rumahmu. Dijamin deh, udara sekitar rumah bakal fresh dan mata juga jadi segar memandang hijau-hijauan.

1 dari 3 halaman

Lidah Mertua

Tanaman Lidah Mertua
Nggak seseram bayanganmu soal camer kok, bentuk tanaman ini jsutru indah. Ada varian warna yang full hijau, dan hijau dengan sekelilingnya kuning seperti ini. Tanaman ini bisa merubah CO2 menjadi oksigen di malam hari. Lidah mertua juga bisa menetralisir udara di rumah yang kena asap rokok.

2 dari 3 halaman

Pohon Palem Areca

Pohon Palem Areca
Sama seperti lidah mertua, pohon palem juga bisa mengubah CO2 menjadi O2. Cara menanamnya cukup menggunakan kompos yang sudah steril atau dengan metode hidroponik. Nggak ribet kok cara merawatnya, kamu perlu mengeluarkan dari ruangan setiap 3 sampai 4 bulan sekali. Cocok banget kan buat kamu yang mager atau sibuk?

3 dari 3 halaman

Daun Sirih Gading

Daun Sirih Gading
Nggak hanya bikin udara jadi segar, tapi tanaman ini juga bisa membuat tampilan rumahmu jadi aesthetic. Soalnya bentuknya yang menggantung siap menghias tembok rumahmu ala tropis gitu guys! Tanaman ini diyakini bisa menghilangkan formalin dan zat kimia volatil lainnya loh!

Mumpung #DiRumahAja, yuk dekorasi rumah dengan tiga tanaman bermanfaat ini!

Beri Komentar