7 Cara Cuci Talenan Kayu yang Benar, Dijamin Aman dari Jamur dan Tetap Higienis saat Digunakan

Reporter : Arifina
Senin, 27 Mei 2024 17:00
7 Cara Cuci Talenan Kayu yang Benar, Dijamin Aman dari Jamur dan Tetap Higienis saat Digunakan
Mencuci talenan kayu ternyata tidak bisa sembarangan lho! Ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar tidak berjamur dan higienis.

Ada beberapa cara cuci talenan kayu yang benar untuk membuatnya tetap awet dan terhindar dari jamur. Ya, jika kamu salah seorang yang biasa menggunakan talenan berbahan kayu hal ini memang harus menjadi perhatian penuh.

Talenan kayu merupakan salah satu peralatan dapur yang esensial. Kemampuannya dalam menyerap air dan tidak mudah licin membuatnya disukai banyak orang.

Kelebihan talenan kayu dibandingkan talenan plastik adalah daya tahan dan kemampuannya untuk tidak merusak pisau. Namun, di balik keunggulannya, talenan kayu juga rentan terhadap bakteri dan jamur jika tidak dirawat dengan benar.

1 dari 8 halaman

Tips Agar Talenan Kayu tidak Berjamur

Dilansir dari thespure.com, talena kayu harus dirawat dan dibersihkan dengan tepat. Sebab, bekas goresan pada talenan kayu akibat pisau rentan menjadi tempat tumbuhnya bakteri.

Mencuci talenan kayu dengan tepat ini semata, agar bahan makanan yang di proses nantinya terbebas dari penyakit. Karena itulah, talenan kayu memerlukan perawatan khusus agar tetap bersih, aman digunakan, awet lebih lama, dan terjaga higienisitasnya.

Nah, salah satu perawatannya adalah proses pencucian yang harus dilakukan dengan tepat agar talenan kayu tidak berjamur dan awet digunakan. Seperti apa? Simak yang berikut!

 

2 dari 8 halaman

Segera Cuci Setelah Digunakan

Hal pertama yang harus dilakukan untuk menjaga talenan kayu awet lebih lama, jangan biarkan sisa makanan dan kotoran menempel pada talenan terlalu lama. Segera cuci talenan setelah digunakan untuk mencegah pertumbuhan bakteri dan jamur.

Setelah digunakan, segera bersihkan sisa makanan yang menempel pada talenan kayu. Gunakan spatula atau kain kering untuk mengikis sisa-sisa makanan yang kasar.

Langkah ini penting untuk mencegah sisa makanan mengering dan menempel lebih kuat pada permukaan talenan.

 

3 dari 8 halaman

Gunakan Air Hangat

Alih-alih menggunakan air dingin, khusus untuk mencuci talenan kayu justru lebih baik menggunakan air hangat. Lakukan pembilasan dengan air hangat yang mengalir.

Hal ini agar sisa-sisa makanan yang menempel pada permukaan talenan kayu benar-benar terangkat dan bersih. Kamu juga perlu menggunakan spons untuk membersihkan sisa-sisa noda yang menempel.

 

4 dari 8 halaman

Cuci dengan Air dan Sabun

Cara Cuci Talenan Kayu yang Benar

Pencucian talenan kayu perlu menggunakan sabun cuci piring. dalam hal ini, agar hasilnya lebih maksimal campurkan air sabun dengan air hangat.

Kemudian, gosok talenan menggunakan spons atau sikat lembut. Pastikan untuk membersihkan seluruh permukaan talenan, termasuk bagian tepi dan sudut-sudutnya.

Hindari penggunaan sabun yang terlalu keras karena dapat merusak permukaan kayu.

 

5 dari 8 halaman

Bilas sampai Bersih

Proses selanjutnya adalah pembilasan talenan kayu. Dalam hal ini, setelah dicuci dengan air hangat, pastikan kamu membilas talenan dengan air bersih sampai tidak ada sisa sabun yang tertinggal.

Sisa sabun dapat meninggalkan rasa pada makanan dan membuat talenan lengket. Sabun yang menempel juga akan membuat makanan nantinya terkontaminasi saat dipotong pada talenan, dan memunculkan bau sabun.

 

6 dari 8 halaman

Keringkan dengan Benar

Setelah proses pencucian, pengeringannya pun juga harus dilakukan dengan tepat. Sehingga,

setelah dibilas, keringkan talenan kayu dengan kain atau handuk bersih.

Tepuk-tepuk hingga permukaan talenan benar-benar kering. Cara lainnya, boleh diangin-anginkan untuk proses pengeringan ini.

Tapi, jangan biarkan talenan kayu mengering di Bawah sinar matahari langsung karena dapat menyebabkan kayu melengkung atau retak.

 

7 dari 8 halaman

Gunakan Cuka atau Lemon

Tips Agar Talenan Kayu tidak Berjamur

Untuk memastikan talenan kayu bebas dari bakteri, kamu juga bisa menggunakan cuka putih atau jus lemon. Oleskan salah satu dari bahan tersebut pada permukaan talenan dan biarkan selama beberapa menit.

Cuka dan lemon ini bersifat alami dan efektif membunuh bakteri. Setelah itu, bilas lagi dengan air bersih dan keringkan.

 

8 dari 8 halaman

Simpan di Tempat Kering

Setelah talenan benar-benar kering, simpan di tempat yang kering dan memiliki sirkulasi udara yang baik. Langkah ini akan menjaga kondisi talenan tetap awet dan tahan lama.

Hindari menyimpan talenan di tempat yang lembab. Karena, kayu bisa menyerap kelembapan dan menjadi tempat berkembangbiaknya bakteri atau jamur.

Itulah beberapa cara cuci talenan kayu yang benar untuk bisa kamu terapkan di rumah. Dengan begitu, talenan akan terjaga kebersihannya, tetap higienis, dan aman untuk digunakan. Semoga bermanfaat!

Beri Komentar