8 Ide Desain Dapur Low Budget yang Cantik dan Tidak Terlihat Murahan

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Jumat, 14 Juni 2024 17:23
8 Ide Desain Dapur Low Budget yang Cantik dan Tidak Terlihat Murahan
Ada banyak desain dapur low budget yang bisa kamu jadikan inspirasi dengan budget yang pas-pasan. Cek di sini untuk desain yang lengkap!

Desain dapur low budget tidak selalu terlihat biasa saja dan kelihatan banget murahnya, loh! Ada banyak trik desain yang bisa kamu lakukan supaya dapurmu terlihat menawan dengan budget yang sesuai dengan kemampuanmu. Apalagi sekarang sudah banyak barang-barang cantik dan fungsional yang bisa kamu temukan di e-commerce atau internet.

Beberapa tips yang bisa kamu ikuti saat sedang mencari desain dapur low budget yang sesuai dengan selera dan kebutuhanmu adalah susun moodboard yang rapi dan jangan terlalu terpaku dengan semua elemen yang ada pada desain yang kamu jadikan inspirasi. Kamu perlu mengumpulkan berbagai elemen desain yang kamu sukai pada moodboard supaya lebih mudah dalam mencari desain dan barang-barang yang dibutuhkan. 

Selain itu, kalau terpaku pada semua elemen pada desain yang kamu gunakan sebagai inspirasi, kamu akan selalu merasa kurang dan akan terbebani pada budget. Sedikit fleksibilitas dengan mencari pengganti elemen yang kurang sesuai dengan budget akan sangat membantu kamu dalam menjaga budget berjalan sesuai dengan rencana!

Nah, di bawah ini ada beragam ide desain dapur low budget yang sama sekali tidak terlihat murahan. Check it out!

 

1 dari 8 halaman

Desain Dapur Low Budget Minimalis Modern

Desain Dapur Low Budget© Pinterest/justgirl

Ide desain dapur low budget yang pertama adalah dapur cantik dengan gaya minimalis modern. Desain ini tidak menggunakan kitchen set tapi terlihat rapi dan harmonis karena dilapisi menggunakan keramik bermotif marmer.

Kesan yang menawan dari desain dapur low budget ini bisa kamu buat dengan menetapkan tema utama yang akan menentukan suasana dapur. Seperti menggunakan perpaduan warna biru dongker dan putih dan keramik bermotif untuk dinding dapur. 

 

2 dari 8 halaman

Desain Dapur Low Budget Ukuran 3x3

Desain Dapur Low Budget© Pinterest/ChouCouette

Mencari desain dapur low budget yang kira-kira cocok untuk ruangan dapur ukuran 3x3 memang agak tricky karena ukurannya yang tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil. Menggunakan kitchen set berukuran sedang justru akan membantu kamu supaya tidak menggunakan banyak budget untuk mengisi dapur.

Supaya tidak terasa terlalu kosong atau sepi, desain dapur low budget ini menggunakan warna yang tidak terlalu terang ataupun gelap dengan tekstur, seperti material kayu. Ukuran dapur ini juga cocok untuk digabung dengan ruang makan yang simpel.

 

3 dari 8 halaman

Desain Dapur Low Budget Sederhana dan Rapi

Desain Dapur Low Budget© Pinterest/Quangtu

Terlihat rapi dan aesthetic, desain dapur low budget ini juga tidak menggunakan kitchen set dan hanya terdiri dari meja dapur yang dibuat sendiri dengan tembok dan keramik. Warna putih dan material kayu adalah perpaduan yang sangat bagus untuk desain simpel ini karena terlihat rapi.

Desain dapur low budget ini menggunakan bentuk L karena menyesuaikan dengan kebutuhan dapur yang tidak terlalu banyak. Padukan desain ini dengan perabotan dan detail alat dapur berwarna hitam supaya lebih terlihat dan tidak ‘nyaru’ dengan penampilan dapur.

 

4 dari 8 halaman

Desain Dapur Low Budget Kecil

Desain Dapur Low Budget© Pinterest/justgirl

Punya ruangan yang kecil? Tenang saja karena ada juga desain yang cocok untuk kamu dengan ruangan dapur yang kecil! Desain ini juga tidak menggunakan kitchen set dan mengandalkan meja dapur yang sangat simpel.

Bentuk desain dapur low budget ini sangat bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan, seperti bentuk lurus ini atau bentuk L. Rak tempel dinding di atas meja dapur adalah pilihan yang bagus dan efisien untuk menghemat budget dan tempat.

 

5 dari 8 halaman

Desain Dapur Low Budget Tanpa Kitchen Set

Desain Dapur Low Budget© Pinterest/justgirl

Terlihat sangat cantik dan menawan, desain dapur low budget yang satu ini tidak menggunakan kitchen set, loh! Meja dapur yang dilapisi keramik dan wallpaper keramik 3D menciptakan penampilan rapi dan elegan yang tidak kalah dengan kitchen set mahal!

Beragam rak-rak tambahan yang manis adalah salah satu trik dari desain dapur low budget ini untuk mengisi dapur supaya tetap terlihat rapi dan bisa membantu kamu dalam beraktivitas di dapur. Dekorasi dapur yang cantik pun jangan sampai kelewatan, seperti lampu LED atau tempelan dinding yang cantik bisa bantu kamu meramaikan suasana dapur.

 

6 dari 8 halaman

Desain Dapur Low Budget Minimalis

Desain Dapur Low Budget© Pinterest/justgirl

Ide desain dapur low budget yang selanjutnya adalah desain dapur yang sangat simpel tanpa menggunakan kitchen set. Tidak banyak juga rak penyimpanan yang digunakan untuk mengisi dapur pada desain ini, tetapi dapur tetap terlihat cantik dan manis!

Meja simpel dan dispenser yang sudah dibeli dapat kamu digunakan dalam desain dapur low budget ini untuk mengisi dapur. Tidak perlu melapisi seluruh dinding dapur dengan keramik, kamu bisa gunakan wallpaper 3D yang mirip keramik untuk melindungi cat di dinding dapurmu.

 

7 dari 8 halaman

Desain Dapur Low Budget Sederhana di Kampung

Desain Dapur Low Budget© Pinterest/justgirl

Ide desain dapur low budget untuk rumah di kampung yang tetap menawan dan aesthetic juga ada, kok! Sangat sederhana tanpa adanya rak di dinding atau meja dapur bertembok, desain ini mengandalkan desain yang sangat sederhana untuk meja dapur.

Muat untuk kompor dan wastafel, serta bagian bawah meja yang bisa disulap jadi rak penyimpanan yang tersembunyi dengan rapi. Gunakan tirai bermotif yang cantik untuk menjadi penutup rak penyimpanan di bagian bawah meja dapur. Sangat sederhana, kan!

 

8 dari 8 halaman

Desain Dapur Low Budget Semi Outdoor

Desain Dapur Low Budget© Pinterest/Phoo-moo

Ide desain dapur low budget yang terakhir adalah desain dapur semi outdoor yang berada di bagian terpisah dari rumah. Desain ini cocok untuk kamu yang sudah tidak memiliki ruang kosong di dalam rumah yang bisa dijadikan dapur atau untuk menghindari bau saat memasak berputar di dalam rumah.

Warna hitam putih adalah warna yang paling simpel dan mudah diimbangi dengan warna besi yang tidak perlu sentuhan tambahan lagi. Tidak menggunakan kitchen set juga, kamu bisa lapisi seluruh permukaan desain dapur low budget ini dengan keramik yang berwarna senada untuk penampilan yang lebih menarik dan enak dilihat.

Itulah 8 ide desain dapur low budget yang bisa dengan mudah kamu ikuti dan tentunya tidak akan terlihat murahan! Bagaimana menurutmu, Diazens?

Nama Editor: Salma Aribatul

Beri Komentar