14 Desain Kursi Cafe Minimalis, Untuk Tampilan Lebih Modern Sekaligus Aesthetic

Reporter : Arif Mashudi
Selasa, 22 Agustus 2023 11:11
14 Desain Kursi Cafe Minimalis, Untuk Tampilan Lebih Modern Sekaligus Aesthetic
Inspirasi kursi cafe yang pasti cocok sam akamu nih~

Kehangatan dan kenyamanan sebuah kafe tidak hanya ditentukan oleh cita rasa kopi dan makanan yang disajikan. Namun, juga ditentukan oleh desain interior yang memikat hati para pengunjung. Salah satu elemen penting dalam desain kafe adalah pemilihan kursi yang tepat.

Jadi, selain ingin menikmati makanan dan minuman yang memanjakan lidah, pelanggan juga ingin merasakan kenyamanan tempat. Maka dari itu membangun nuansa yang tenang harus menjadi prioritas. Kamu bisa memunculkan kesan tersebut melalui penggunakan kursi kafe yang nyaman dan punya desain menarik.

Berikut Diadona telah merangkum beberapa desain kursi cafe minimalis yang bisa kamu jadikan pilihan. Jadi, yuk simak bareng-bareng ulasannya, Diazens!

1 dari 8 halaman

Kursi Cafe Kayu

Kursi Cafe Minimalis

Pertama ada, kursi cafe kayu yang telah lama menjadi favorit dalam desain interior. Tampilan serat kayu dan kehangatan yang dihadirkan menciptakan suasana yang tenang dan hangat.

Desain kursi cafe kayu yang minimalis tetapi elegan, mampu memberikan sentuhan atau tampilan modern sekaligus tradisional. Jangan lupa untuk menggunakan kayu yang punya kualitas bagus ya.

Kursi Cafe Besi

Kursi Cafe Minimalis

Kedua, ada kursi cafe berbahan besi yang mempunyai keindahan dan kesederhanaan desain. Jadi, kelebihan kursi ini terletak pada daya tahan dan kekokohan material besi yang bisa tahan lama.

Dengan berbagai variasi bentuk dan ukuran, kursi cafe besi mampu memberikan sentuhan modern, industrial, namun tetap elegan. Dijamin nggak bakal gonta-ganti karena rusak kalau pakai bahan besi.

2 dari 8 halaman

Kursi Cafe Besi dan Kayu

Kursi Cafe Minimalis

Kemudian, kamu bisa menggunakan kombinasi besi dan kayu dalam desain kursi cafe. Ini akan menjadi perpaduan yang menarik yang memiliki kesan kuat dan hangat.

Perbedaan antara material besi yang kokoh dan kelembutan serat kayu menciptakan penampilan yang menarik dan unik. Kursi cafe besi dan kayu adalah pilihan yang tepat bagi kamu yang menginginkan desain estetik namun tetap kokoh.

Kursi Cafe Besi Hollow

Kursi Cafe Minimalis

Lanjut ya, ada kursi cafe besi hollow yang punya desain yang lebih ringan namun tetap tangguh. Dengan berbagai model dan bentuk, kursi ini menjadi pilihan menarik untuk menciptakan kesan artistik dalam ruangan.

Meskipun terlihat ringan, kursi besi hollow tetap memberikan kenyamanan loh. Plus, kalau berbicara daya tahan yang diperlukan dalam lingkungan kafe, kursi besi hollow ini nggak perlu diragukan lagi.

3 dari 8 halaman

Kursi Cafe Palet

Kursi Cafe Minimalis

Lalu, kika kamu mencari solusi ramah lingkungan untuk mendesain kafe, kursi cafe palet adalah jawabannya. Jenis ini terbuat dari palet kayu bekas yang diolah menjadi kursi yang nyaman.

Perlu kamu ketahui, kursi ini tidak hanya memberikan sentuhan rustic yang menawan tetapi juga akan mengurangi penggunaan limbah loh. Desain kursi cafe palet cocok untuk kafe dengan tema yang lebih santai dan ramah lingkungan.

Kursi Cafe Plastik

Kursi Cafe Minimalis

Lanjut ya Diazens, ada kursi cafe plastik yang bisa jadi pilihan cocok untuk masalah desain dan kenyamanan. Desain minimalis dari kursi plastik memberikan kepraktisan dalam perawatan dan kebersihan.

Tentu saja sambil tetap memberikan pilihan warna yang beragam untuk mencocokkan suasana kafe. Kursi plastik yang ergonomis dan ringan adalah pilihan ideal untuk kafe yang ingin menghadirkan sentuhan modern dan nyaman.

4 dari 8 halaman

Kursi Cafe Rotan

Kursi Cafe Minimalis

Kemudian ada kursi cafe rotan yang akan memberikan sentuhan alami dan keanggunan yang istimewa. Dengan serat alami rotan yang unik, kursi rotan akan menciptakan suasana santai namun tetap mewah

Desain kursi rotan minimalis memungkinkan kamu untuk merasakan kesan tradisional dengan sentuhan modern yang ringan. Ini termasuk bahan yang langka dan jarang digunakan loh Diazens.

Kursi Cafe Industrial

Kursi Cafe Minimalis

Lalu ada kursi cafe dengan gaya industrial sudah menjadi favorit di kalangan kafe-kafe yang bertema urban. Kelebihan desain ini terletak pada penggunaan besi dan kayu yang punya tampilan kasar namun menawan.

Kursi dengan tema industrial akan menciptakan suasana yang modern namun tetap estetik. Desain atau tema ini cocok untuk kafe yang ingin menampilkan kesan modern dengan karakter yang kuat.

5 dari 8 halaman

Kursi Cafe Outdoor

Kursi Cafe Minimalis

Kamu juga bisa menggunakan kursi cafe outdoor loh Diazens. Kursi ini dirancang khusus untuk tetap kokoh di segala cuaca sambil dan tetap punya penampilan yang menarik.

Desain minimalis kursi outdoor memberikan fleksibilitas dalam pengaturan ruang terbuka di kafe. Lalu, dengan bahan yang punya kualitas tahan lama dan tampilan yang menawan, kursi ini bisa jadi pilihan bijak untuk kafe yang punya konsep semi outdoor.

Kursi Cafe Vintage

Kursi Cafe Minimalis

Lanjut, jika kamu ingin menciptakan nuansa klasik dan nostalgia dalam kafe, kursi cafe vintage adalah pilihan yang tepat. Dengan bentuk-bentuk yang elegan dan material yang khas, kursi vintage menawarkan perpaduan sempurna antara desain klasik dan kesan modern.

Ini adalah pilihan tepat untuk kafe dengan tema retro. Selain itu, ini juga bisa kamu gunakan untuk menambah interior yang estetik.

6 dari 8 halaman

Kursi Cafe Modern

Kursi Cafe Minimalis

Ada juga kursi cafe yang punya desain modern. Ini adalah desain yang memadukan inovasi dan fungsi. Desain yang tajam, garis-garis yang bersih, serta penggunaan bahan-bahan kokoh menciptakan tampilan yang menarik dan segar.

Kursi modern memancarkan gaya yang khas, membuatnya cocok untuk kafe yang ingin memukau dengan tampilan yang futuristik. BIsa banget kamu jadikan pilihan nih.

Kursi Cafe Minimalis

 

Kemudian ada kursi cafe minimalis yang punya pesona tersendiri dari kesederhanaan desain. Jadi, dengan menghilangkan elemen yang tidak perlu, kursi ini punya perhatian khusus untuk kenyamanan kesederhanaan.

Seperti yang kita tahu, keindahan terletak pada kesederhanaan. Kursi dengan tema atau desain ini akan menghadirkan kesan yang tenang dan elegan. Kursi minimalis cocok untuk kafe yang ingin menampilkan keindahan dalam hal-hal sederhana.

7 dari 8 halaman

Kursi Cafe Drum Bekas

Kursi Cafe Minimalis

Lanjut, ada kursi cafe dari drum bekas yang bisa banget kamu manfaatkan. Dengan mendaur ulang drum bekas menjadi kursi yang nyaman, kamu tidak hanya mendukung lingkungan tetapi juga menghadirkan sentuhan industrial di dalam kafe.

So, ini cocok banget untuk kamu yang suka dengan kesan industrial. Pilihan yang nggak bakal salah deh pokoknya.

Kursi Cafe Anyaman

Terakhir, ada kursi cafe dari anyaman yang punya kesan alami. Bahan anyaman yang yang unik ini akan membentuk kursi yang memberikan nuansa alami dan hangat.

Oh iya, kursi ini tidak hanya menampilkan estetika yang memesona, tetapi juga sisi kenyamanan yang nggak bisa kamu kesampingkan. Cocok untuk kafe dengan yang ingin menghadirkan tema alam atau nuansa santai.

Beri Komentar