17 Gambar Perumahan Minimalis Terkini yang Elegan dan Memukau

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Kamis, 2 November 2023 19:25
17 Gambar Perumahan Minimalis Terkini yang Elegan dan Memukau
Beberapa gambar perumahan minimalis ini bisa menjadi referensi untuk mencari hunian dengan tampilan unik dan menarik.

Struktur pada gambar perumahan minimalis biasanya dirancang memiliki tampilan yang sederhana serta menekankan fungsi praktis dan estetika. Dominasi warna netral seperti putih, abu-abu dan beige menciptakan siluet yang terang serta elegan apalagi dengan pola garis-garis bersih dan lurus. 

Model rumah yang minimalis cukup banyak diminati dan diterapkan pada perumahan-perumahan di Indonesia. Hal ini juga didasari karena rumah minimalis sangat memaksimalkan penggunaan lahan dengan cara yang efisien dan optimal. Tren modern juga mendorong popularitas rumah minimalis yang memiliki tampilan bersih, simpel, dan modern. Hal ini sesuai dengan kebutuhan masyarakat perkotaan yang menginginkan rumah yang praktis dan mudah dikelola. 

Mulai dari konsep desain skandinavia hingga desain rumah ala Jepang menjadi inspirasi dalam membangun perumahan minimalis. Kedua konsep desain tersebut sangat menekankan kesederhanaan, fungsionalitas, dan integrasi dengan alam, yang sesuai dengan prinsip-prinsip dasar dari desain minimalis.

Jika kamu berencana mencari hunian perumahan minimalis untuk bermukim? Berikut ini beberapa gambar perumahan minimalis yang terbaru:

1 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis 1 Lantai Sederhana

Gambar Perumahan Minimalis

Fasad rumah minimalis satu lantai ini memiliki kesan sederhana yang indah dengan menekankan motif garis-garis simpel dan lurus. Kesederhanaan tampilan pada rumah ini juga tercipta karena pemilihan warna netral seperti putih dan abu-abu untuk warna eksterior rumah. 

Desainnya pun tidak mencolok, hanya saja pada bagian atap dibuat menonjol dengan bentuk dua perisai yang berpotongan dan menciptakan kesan tinggi pada bangunan. Rumah model ini juga memiliki pencahayaan yang baik dengan penggunaan jendela yang cukup banyak di sisi-sisi rumah.

2 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis 1 Lantai Modern

Gambar Perumahan Minimalis

Rumah minimalis 1 lantai yang modern ini memiliki desain eksterior yang cukup epik dengan memadukan nuansa alami yang diintegrasikan sebagai elemen yang dekoratif untuk fasad rumah. Desain eksterior rumah mencakup penggunaan keramik batu alam dan roster bata merah. 

Eksterior rumah ditata dengan posisi yang apik sehingga menciptakan visual eksterior yang menonjol dan menarik. Adapun atap pada rumah model ini dibuat miring ke depan bertingkat yang memberi sentuhan unik pada struktur bangunan modern ini.

3 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis dengan Batu Alam Ekspos

Gambar Perumahan Minimalis

Perumahan minimalis dengan kombinasi batu alam ekspos ala zaman Victoria ini menciptakan desain unik dan menarik pada fasad rumah. Gaya Victoria yang satu ini memiliki ciri khas tertentu yang dapat diadaptasikan ke dalam desain minimalis. Batu alam yang digunakan ini menjadi elemen yang paling menonjol dan menciptakan visual yang bertekstur. 

Pada rumah dengan 2 lantai ini, desain dinding dibuat berbeda antara dinding eksterior lantai dasar dengan lantai 2 yakni menggunakan finishing cat dengan batu alam. Kedua desain tersebut juga menggunakan warna krem sebagai dasarnya yang menciptakan tampilan klasik ala zaman Victoria.

4 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis 2 Lantai yang Futuristik

Gambar Perumahan Minimalis

Sedang mencari gambar perumahan minimalis yang menyuguhkan desain yang unik dan tidak konvensional? Gambar perumahan minimalis dengan 2 lantai yang satu ini bisa banget buat kamu lirik. Desain rumah futuristik ini menggabungkan estetika yang modern dengan elemen inovatif. 

Pada bangunan ini memiliki tampilan yang unik dan terletak pada sisi eksterior lantai 2. Sisi lantai 2 yang berbentuk kubus miring ini menjadikannya fokus visual utama dan memberikan elemen inovatif pada desain. 

5 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis 1 Lantai dengan Atap Miring

Gambar Perumahan Minimalis

Banyak model perumahan minimalis 1 lantai yang ditawarkan mulai dari yang sederhana hingga tampilannya yang menarik dan inovatif. Rumah minimalis biru yang satu ini memiliki tampilan fasad yang cukup dekoratif seperti motif garis-garis lurus dan motif ukiran bunga yang terstruktur. 

Selain menawarkan kesederhanaan dengan elemen desain yang ciamik, bentuk atap juga menciptakan tampilan yang menarik. Atap miring pada satu sisi ini menciptakan tampilan rumah yang unik yang dinamis.

6 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis Klasik

Gambar Perumahan Minimalis

Perumahan minimalis ini menggabungkan elemen-elemen minimalis modern ke dalam sentuhan klasik dalam desainnya. Desain rumah ini mengusung elemen klasik seperti penggunaan jendela besar lengkung dan batu alam atau batu buatan pada rumah yang menambah tampilan kokoh serta elegan. 

Ciri khas dari desain klasik adalah penggunaan warna netral seperti pada gambar di atas yang menggunakan warna putih pada cat dinding eksterior, rangka jendela dan pintu berwarna hitam yang membuatnya terlihat bersih. Menambahkan tanaman hias gantung atau pohon juga membuat tampilan perumahan terlihat semakin cantik.

7 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis dengan Gaya Industrialis

Gambar Perumahan Minimalis

Konsep industrialis memang sangat diminati dan menjadi favorit banyak kalangan. Tak heran, beberapa perumahan minimalis juga turut menerapkan gaya desain yang satu ini. Salah satu yang menjadi ciri khas dari gaya industrialis adalah eksposur material atau kesan yang unfinish seperti pada gambar di atas. Dinding eksterior rumah menggunakan polesan semen. 

Selain itu, gaya bangunan ini juga memadukan elemen dekoratif lainnya seperti sentuhan kayu pada bagian sisi segitiga di lantai 2 dan roster bata yang membuat tampilannya jadi eye-catching.

8 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis Bergaya Eropa

Gambar Perumahan Minimalis

Perumahan bergaya Eropa juga cukup menjadi incaran karena menawarkan keindahan arsitektur eksterior maupun interior ala Eropa yang memberikan tampilan klasik dan elegan. Selain itu, pada bangunan ini membentuk pola garis-garis lurus yang menambah kesan minimalis. 

Rumah bergaya ini biasanya menggunakan warna netral seperti perpaduan putih dan hitam. Selain itu, hal yang menjadikannya cukup diminati ialah ciri khas langit-langit yang tinggi. Ceiling tinggi memberikan kesan luas dan tinggi pada tampilan eksterior rumah.

9 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis dengan Aksen Kayu

Gambar Perumahan Minimalis

Rumah dengan sentuhan kayu memang tidak perlu diragukan lagi keindahan yang ditawarkannya. Salah satunya pada model perumahan minimalis satu ini yang menambahkan sentuhan aksen kayu sebagai elemen dekoratif fasad rumah. 

Pada gambar perumahan di atas, aksen kayu ditambahkan pada bagian dinding lantai 2 dan sebagai daun pintu di lantai dasar yang memiliki tampilan sama. Aksen kayu pada hunian ini juga berpadu dengan nuansa hijau dari tanaman yang menghadirkan tampilan alami. Selain itu, desain rumah ini juga menggunakan roster bata yang membuat tampilan visualnya jadi makin menarik. 

10 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis Gaya Skandinavia

Gambar Perumahan Minimalis

Perumahan dengan gaya Skandinavia memiliki ciri khas desain yang sederhana. Penggunaan cat rumah yang berwarna lembut seperti warna putih memberikan kesan rumah tampak lebih cerah saat di siang hari.

Ditambah lagi, sentuhan batu bata serta hiasan taman di sekitar hunian juga memberikan tampilan yang lebih alami untuk menyegarkan suasana rumah.  Perumahan Skandinavia tidak menggunakan banyak eksterior rumah demi menjaga kesan yang tidak berlebihan.

11 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis Ala Bali Modern

Gambar Perumahan Minimalis

Rumah ala Bali punya tampilan yang menonjol dalam memberikan sentuhan alam yang cukup kuat. Hal itu dapat dilihat dari penggunaan material bangunan yang dipasang di tampilan luar rumah seperti pintu kayu, dinding batu alam dan plafon kayu. 

Langit-langit pada teras rumah yang sengaja dipasangkan dengan ukuran yang lebih tinggi sekitar 2-3 meter, bisa membantu memberikan kesan rumah menjadi lebih mewah.

12 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis Gaya Rustic

Gambar Perumahan Minimalis

Perumahan gaya rustic memberikan tampilan yang vintage dan alami. Gaya ini dilengkapi dengan pemilihan warna-warna untuk interior hingga eksterior rumah yang dianggap memiliki kesan natural dan segar.

Gaya rustic pada rumah juga ditampilkan dengan detail dari material-material bangunan yang bertekstur seperti pada tiang penyangga kayu di gambar ini, supaya tidak menimbulkan efek yang monoton dan tidak membosankan.

13 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis Amerika Klasik

Gambar Perumahan Minimalis

Rumah bergaya Amerika Klasik biasanya punya tampilan yang sangat ikonik. Seperti pada contoh di atas, pemasangan atap rumah Amerika Klasik biasanya menggunakan model atap berbentuk pelana atau perisai yang dimodifikasi. 

Pemilihan warna putih pada dinding dianggap sebagai cat warna rumah yang bisa digunakan sebagai reflektor alami dari sinar matahari, sehingga cocok untuk diaplikasikan di negara tropis seperti Indonesia.

14 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis Modern Tropis

Gambar Perumahan Minimalis

Rumah dengan gaya tropis sengaja didesain dengan menggunakan atap miring yang bertujuan untuk menjaga sirkulasi hawa panas yang masuk ke dalam rumah supaya menjaga kesejukan ruangan. 

Rumah gaya ini biasanya juga mengusung konsep yang menyatu dengan lingkungan sekitar melalui halaman terbuka atau open space. Kehadiran open space memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh dan menghemat pengeluaran dalam pemakaian listrik di rumah karena mendapatkan sinar matahari secara langsung.

15 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis Mini

Gambar Perumahan Minimalis

Perumahan dengan ukuran mini cocok untuk hunian rumah yang berjumlah 2 orang, khususnya pada pasangan muda. Meskipun terkesan kecil, rumah-rumah dengan ukuran ini didesain supaya tidak terasa sempit dan tentunya tetap nyaman untuk ditinggali. 

Karakteristik desain perumahan mini dapat kamu temukan dari bentuk rumah yang cenderung kotak. Selain itu, penggunaan jendela luar yang berukuran besar dan lebar sengaja dipasang untuk memaksimalkan masuknya pencahayaan alami ke dalam rumah.

16 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis Gaya Industrial

Gambar Perumahan Minimalis

Gaya industrial sebenarnya telah hadir sejak abad 19 hingga 20-an. Gaya ini mirip seperti desain pabrik pada zaman dahulu, di mana terkenal dengan tampilan yang sengaja dibiarkan unfinished atau memperlihatkan ornamen yang tidak diplitur. 

Rumah bergaya industrial menggunakan material bangunan yang memiliki daya tahan kuat dan tahan lama seperti kayu, batu hingga besi. Desain rumah ini mengutamakan warna netral dan pencahayaan yang minim.

17 dari 17 halaman

Gambar Perumahan Minimalis 2 Tingkat

Gambar Perumahan Minimalis

Siapa sangka jika memiliki lahan yang sempit justru bisa bikin rumah dengan 2 tingkat seperti ini. Kehadiran rumah 2 tingkat merupakan salah satu ide yang baik dalam memaksimalkan luas rumah.

Desain rumah bertingkat minimalis tentunya nggak bikin kamu boncos karena tidak perlu mengeluarkan budget yang terlalu banyak. Adapun rumah dengan 2 tingkat yang menggunakan material beton dan kaca seperti ini juga bisa dijadikan sebagai ide dalam memberikan kesan rumah terlihat kokoh dan mewah.

Itulah, beberapa gambar perumahan minimalis yang terbaru saat ini. Memang sangat beragam ya model dari perumahan minimalis. Kalau kamu lebih cocok dengan model yang mana nih dari gambar-gambar di atas, Diazens? 

Penulis : Aulia Amanda Safitri, Nabila Rofifah Ghassani

Beri Komentar