7 Rekomendasi Glass Block Kamar Mandi Minimalis, Bikin Tampilan Ruangan Jadi Kelihatan Menawan

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Rabu, 10 Januari 2024 09:49
7 Rekomendasi Glass Block Kamar Mandi Minimalis, Bikin Tampilan Ruangan Jadi Kelihatan Menawan
Glass block kamar mandi minimalis jadi interior terbaik yang memiliki nilai fungsional sekaligus estetika jadi satu.

Glass block kamar mandi minimalis membuat tampilan ruangan makin terasa lengkap di rumah. Glass block atau balok kaca merupakan sebuah interior yang terbuat dari bahan kaca dan sangat multifungsi. Biasanya sering digunakan sebagai penyekat ruang sekaligus bisa membantu menciptakan sistem pencahayaan secara alami. 

Selain bernilai fungsional, glass block juga memiliki nilai estetik. Motif-motif yang dihadirkan oleh glass block sangatlah beragam, mulai dari bentuk garis-garis simetris, lingkaran yang menggemaskan sampai batik juga ada. Tak jarang jika banyak orang yang menyukai keberadaannya karena bisa meningkatkan keindahan pada kamar mandi rumah. 

Penasaran dengan motif glass block kamar mandi minimalis? Langsung aja simak di bawah ini ya.

1 dari 7 halaman

Glass Block Kamar Mandi Minimalis dengan Wave Pattern

Glass Block Kamar Mandi Minimalis

Glass block yang satu ini dikenal sebagai salah satu glass block dengan tampilan yang klasik. Tak jarang beberapa orang menyukai kehadiran dari glass block motif gelombang karena dinilai lebih simpel dan mudah diterapkan ke seluruh gaya ruangan. 

Harga pasarannya dimulai dari Rp25.000,00 untuk ukuran 19 cm x 19 cm. Kamu bisa pilih tampilan glass block ini dengan menggunakan 1, 2 maupun 3 lapisan kaca sesuai dengan seleramu.

2 dari 7 halaman

Glass Block Kamar Mandi Minimalis Motif Lingkaran

Glass Block Kamar Mandi Minimalis

Tertarik untuk memasang glass block dengan memiliki tampilan yang unik? glass block ini bisa jadi jawabannya! Dikatakan unik karena terdapat 2 tampilan dari bentuk geometris yang menyatu, yakni bentuk persegi di bagian luarnya dan bentuk lingkaran untuk di bagian dalamnya. 

Glass block motif lingkaran tengah menjadi pusat perhatian masyarakat karena menjadi inovasi baru yang cocok untuk interior kamar mandi bergaya modern. Meski tampilannya cenderung simpel, tetapi bisa bikin suasana kamar mandi jadi terasa menyenangkan.

3 dari 7 halaman

Glass Block Kamar Mandi Minimalis Motif Batik

Glass Block Kamar Mandi Minimalis

Siapa sangka jika glass block bisa dihadirkan dengan motif batik? Ya, glass block buatan brand Mulia dikenal sebagai pelopor glass block yang memiliki desain cukup menawan, seperti dengan desain batik mega mendung seperti ini. 

Glass block ini tersedia dengan ukuran  95 mm x 190 mm x 190 mm. Kehadiran motif batik yang berwarna biru sangat cocok untuk memberikan sentuhan sejuk pada kamar mandi.

4 dari 7 halaman

Glass Block Kamar Mandi Minimalis Motif Garis

Glass Block Kamar Mandi Minimalis

Tampilan glass block ini bisa bikin kamu jadi jatuh cinta, khususnya bagi kamu yang menyukai interior minimalis. Glass block ini dihiasi oleh motif garis-garis yang sengaja ditampilkan dengan sisi yang berbeda-beda untuk memberikan sentuhan kamar mandi jadi lebih estetik. 

Permukaan kaca pada glass block ini memiliki efek buram hingga 70%. Dengan menggunakan tambahan kusen atau penyekat dari bahan aluminium, dijamin bikin struktur glass block jadi lebih aman dan kuat.

5 dari 7 halaman

Glass Block Kamar Mandi Minimalis Colorfull

Glass Block Kamar Mandi Minimalis

Kebanyakan glass block pada kamar mandi memiliki warna dasar yang bening dan terasa membosankan. Akan tetapi, berbeda dengan glass block dengan tampilan yang colorfull seperti ini, dijamin bisa bikin kamar mandi jadi terasa lebih hidup. 

Kamu bisa pilih warna-warna kaca pada glass block, baik yang matchy atau colorblock. Memasang glass block colorful yang berada di dekat jendela kamar mandi akan membuat ruangan jadi lebih indah, khususnya saat terkena sinar matahari.

6 dari 7 halaman

Glass Block Kamar Mandi Minimalis Bentuk Persegi Panjang

Glass Block Kamar Mandi Minimalis

Glass block ini memiliki bentuk persegi panjang dan sekilas mirip seperti batu bata. Ukurannya pun lebih besar daripada glass block yang berbentuk persegi panjang, sehingga harga yang ditawarkan relatif lebih mahal. 

Glass block batu bata cocok untuk kamar mandi dengan ukuran yang mini. Pemasangan glass block ini bisa dibantu dengan menggunakan sedikit perekat dari bahan semen untuk menghasilkan kesan yang infinity.

7 dari 7 halaman

Glass Block Kamar Mandi Minimalis Motif Diamond

Glass Block Kamar Mandi Minimalis

Glass block dengan motif diamond memiliki desain yang dibuat secara detail dengan ukuran yang mini. Jika disentuh, glass block ini memiliki tekstur yang bergelombang seperti halnya dengan glass block model wave pattern. 

Glass block diamond lebih sering disukai masyarakat untuk pembuatan jendela kamar mandi. Lapisannya cukup tebal untuk menghasilkan efek yang buram, tetapi kurang bisa menyerap masuknya cahaya matahari di kamar mandi.

Itu dia glass block kamar mandi minimalis. Di antara motif glass block di atas, kamu paling suka yang mana nih? 

Penulis : Nabila Rofifah Ghassani

Beri Komentar