10 Jemuran Baju Minimalis yang Menambah Tampilan Jadi Lebih Estetik

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Selasa, 31 Oktober 2023 17:25
10 Jemuran Baju Minimalis yang Menambah Tampilan Jadi Lebih Estetik
Dengan menggunakan jemuran baju minimalis, kamu dapat menjemur baju secara praktis dan efisien sekaligus membuat tampilan semakin terlihat ciamik.

Jemuran baju minimalis merupakan elemen penting bagi pemilik rumah, terutama karena fungsinya sebagai pengering pakaian setelah dicuci. Jemuran zaman kini gak harus tali atau kayu yang saling dikaitkan dan membutuhkan lahan yang luas. Model jemuran baju makin beraneka ragam sekarang.

Pemilik lahan yang terbatas seringkali dituntut untuk kreatif dengan menggunakan barang-barang yang fungsional. Jemuran baju dengan konsep minimalis seringkali dirancang untuk mengoptimalkan fungsi ruang dan efisien.

Ada banyak model jemuran baju yang minimalis serta beragamnya material yang digunakan. Kamu dapat memilih jemuran baju yang sesuai dengan kebutuhan dan ketersediaan lahan. Jadi, kamu mengoptimalkan lahan yang sempit dengan cara yang efektif. 

Redaksi Diadona kali ini sudah menyiapkan beberapa model jemuran minimalis yang bisa kamu terapkan di rumah. Apa saja? Yuk, simak selengkapnya!

1 dari 10 halaman

Jemuran Baju Minimalis dengan Katrol

Jemuran Baju Minimalis

Kamu tidak perlu khawatir dan bimbang untuk menempatkan jemuran di dalam rumah. Model jemuran yang satu ini dapat menjadi solusi alternatif untuk kamu yang ingin menjemur baju di dalam rumah karena lahan yang terbatas. 

Jemuran ini memanfaatkan dekorasi langit-langit rumah untuk menggantung jemuran hanya dengan menaik turunkan katrol. Jemuran katrol ini menjadi kombinasi fungsional yang dapat membantu untuk mengoptimalkan ruang dan memberikan solusi dalam mengeringkan pakaian secara efisien di dalam rumah tanpa memakan ruang.

2 dari 10 halaman

Jemuran Baju Minimalis Model Bukaan Jendela Miring

Jemuran Baju Minimalis

Jemuran baju yang bisa kamu terapkan di dalam rumah yang selanjutnya adalah jemuran dengan model bukaan jendela miring. Jemuran ini merupakan inovasi yang menarik dan kreatif untuk mengeringkan pakaian di rumah tanpa memakan ruang. 

Jemuran model ini dirancang menyerupai bukaan jendela miring dengan kemampuan untuk membuka atau menutup sesuai dengan kebutuhan. Menerapkan model jemuran ini di dalam ruangan memberikan visual yang unik dan menarik. Jadi, apakah kamu tertarik untuk menggunakan model jemuran yang satu ini?

3 dari 10 halaman

Jemuran Baju Minimalis Lipat Outdoor

Jemuran Baju Minimalis

Tidak hanya jemuran indoor yang bisa digunakan dalam mengoptimalkan penggunaan ruang, model jemuran lipat outdoor dapat menjadi solusi alternatif dan efisien untuk mengeringkan pakaian di luar ruangan tanpa memakan banyak tempat, loh! 

Dengan model lipat, jemuran ini terlihat ringkas dan menjaga tampilan luar rumah tetap bersih ketika tidak digunakan. Selain itu, muran model ini juga memiliki ukuran cukup besar sehingga dapat menampung pakaian yang kamu jemur dalam jumlah banyak.

4 dari 10 halaman

Jemuran Baju Minimalis Model Payung

Jemuran Baju Minimalis

Selanjutnya adalah jemuran baju dengan model payung. Inovasi model jemuran satu ini memberi kepraktisan dan keefisienan dalam menjemur pakaian. Selain irit tempat, penggantung pada jemuran ini memiliki bentuk seperti jaring laba-laba sehingga kamu dapat menjemur dalam jumlah banyak. 

Karena menjemurnya dijajar secara langsung, hal ini pun dapat mempercepat proses pengeringan. Desain jemuran yang menarik dan estetis ini, cocok digunakan di belakang maupun di depan rumah untuk menambah nilai visual dan estetika yang unik.

5 dari 10 halaman

Jemuran Baju Minimalis Panjang Lipat

Jemuran Baju Minimalis

Jemuran dengan model yang satu ini cocok untuk digunakan di dalam ruangan. Dengan bentuk lipatan panjang tempel di dinding, jemuran ini menawarkan kapasitas penggantungan yang optimal. Jadi, jemurannya dapat menampung pakaian kamu dengan ruang yang cukup.

Dengan model lipat, kamu dapat melebarkannya ketika dipakai dan melipat kembali ketika tidak dipakai. Jemuran baju dengan model yang ditempelkan di dinding ini, dapat menghemat ruang lantai dan mengoptimalkan penggunaan dinding.

6 dari 10 halaman

Jemuran Baju Minimalis Model Tangga Lipat

Jemuran Baju Minimalis

Ingin memiliki jemuran lantai untuk di dalam rumah tapi yang ramah terhadap penggunaan ruang? Kamu bisa memilih jemuran baju dengan model yang satu ini nih, Diazens!. Memiliki tampilan seperti tangga rumah dan lipatan seperti partisi ruang, jemuran ini menyediakan space jemur bertingkat yang cukup banyak.

Model jemuran satu ini memiliki bentuk yang ramping, ketika sedang digunakan pun tidak terlalu memakan banyak ruang dan dapat dilipat kembali jika tidak sedang digunakan. Cukup praktis dan efisien bukan? Ini menjadi rekomendasi yang cocok buat kamu yang memiliki ruangan yang terbatas.

7 dari 10 halaman

Jemuran Baju Minimalis Portabel

Jemuran Baju Minimalis

Ingin memiliki jemuran yang fleksibel? Tentu saja jemuran dengan model satu ini dapat menjadi rekomendasi untuk kamu gunakan. Jemuran portabel ini menjadi solusi estetis dan fungsional yang dapat dengan mudah disesuaikan dengan berbagai tempat. 

Selain itu, jemuran ini akan sangat memudahkan kamu ketika memindahkan jemuran. Salah satunya ketika sedang hujan, kamu dapat mengangkat jemuran tanpa harus melepaskannya satu per satu. Cukup rekomen ya digunakan ketika ingin menjemur pakaian di musim-musim penghujan.

8 dari 10 halaman

Jemuran Baju Minimalis dengan Tempat Santai

Jemuran Baju Minimalis

Gimana kalau tempat santai di halaman kamu dapat difungsikan juga sebagai tempat jemuran? Yap, cukup menjadi ide yang menarik dalam memanfaatkan lahan menjadi dua fungsi sekaligus. 

Membuat jemuran sekaligus tempat bersantai dengan hammock ini menjadi pilihan yang terbilang unik. Kombinasi antara tempat pengering pakaian dengan tempat bersantai dapat memaksimalkan fungsi ruang menjadi 2 in 1. Selain itu, tampilan outdoor rumah jadi terlihat kreatif dan estetik.

9 dari 10 halaman

Jemuran Baju Minimalis Stick

Jemuran Baju Minimalis

Ini adalah jemuran lantai selanjutnya yang cocok digunakan meskipun di ruangan yang terbatas sekalipun. Jika kamu biasanya menjumpai jemuran plastik atau besi dengan model gantung, kali ini juga ada model jemuran lantai yang terlihat estetis dan bagus. 

Jemuran model ini dapat kamu gunakan secara fleksibel. Ketika digunakan, kamu dapat menata stick tersebut secara terbuka untuk menaruh jemuran dan jika tidak sedang digunakan jemurannya dapat dilipat kembali untuk disimpan.

10 dari 10 halaman

Jemuran Baju Minimalis Lipat dengan Space Banyak

Nah, rekomendasi terakhir adalah model jemuran baju dengan space yang banyak. Jemuran ini memiliki banyak susunan sehingga dapat memberikan kapasitas pengeringan pakaian dengan jumlah yang lebih banyak. 

Jemuran ini juga dilengkapi roda di bagian bawahnya sehingga kamu dapat memindahkan jemuran dengan mudah tanpa harus mengangkat atau mengambil satu per satu pakaian. Jemuran ini dapat dilipat ketika tidak digunakan, jadi lebih menghemat tempat bukan untuk disimpan. 

Jadi tambah semangat kan untuk melakukan aktivitas mencuci di rumah dengan jemuran simpel dan minimalis. Nah, itu dia beberapa model jemuran baju minimalis yang sudah redaksi Diadona sajikan untuk kamu. Menurut kamu, mana nih model jemuran yang paling epik untuk kamu tiru di rumah?

Penulis : Aulia Amanda Safitri

Beri Komentar