6 Cara Membasmi Kutu Putih Agar Tanaman Kesayangan Tak Rusak

Reporter : Andrawira Diwiyoga
Selasa, 30 April 2024 21:38
6 Cara Membasmi Kutu Putih Agar Tanaman Kesayangan Tak Rusak
Kutu putih memang musuhnya orang-orang yang hobi memiliki tanaman hias.

Kutu putih merupakan musuh besar kamu yang memiliki banyak tanaman kesayangan di rumah. Seperti kita semua tahu, tanaman bisa menjadi media atau hiasa yang mampu mempercantik penampakan rumah.

Selain sebagai hiasan, tanaman juga memiliki banyak fungsi seperti salah satunya adalah barang koleksi. Maka dar itu, tidak jarang orang-orang memiliki tanaman kesayangan yang harganya bisa mencapai jutaan rupiah.

Namun, salah satu musuh besar dari mereka yang suka mengkoleksi tanaman adalah kutu putih. Kutu putih bisa banget lho menggerogoti tanaman kesayangan dan merusakanya.

Namun, jangan khawatir, karena ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk membasmi hama satu ini. Yuk disimak guys.

1 dari 4 halaman

Apa itu Kutu Putih?

Kutu Putih© shutterstock.com

Sebelum kita membahas lebih lanjut, sebaiknya kita ketahui dulu apa itu kutu putih. Kutu putih adalah istilah yang umumnya digunakan untuk merujuk kepada serangga kecil berwarna putih atau keabu-abuan yang hidup di tanaman dan menyedot cairan tumbuhan.

Mereka biasanya ditemukan di bagian bawah daun tanaman dan dapat menyebabkan kerusakan pada tanaman dengan cara menghisap sari tumbuhan serta menyebarkan penyakit. Kutu putih adalah hama umum di kebun dan pertanian, dan mereka dapat menjadi masalah serius jika tidak diatasi dengan tindakan pengendalian hama yang tepat.

2 dari 4 halaman

Cara Membasmi Kutu Putih

Kutu putih tentu saja akan sangat meresahkan untuk kamu yang hobi dengan tanaman hias. Namun jangan panik, berikut ini adalah beberapa cara membasmi kutu putih yang bisa kamu lakukan:

Deterjen

Kamu bisa membasmi kutu putih dengan menggunakan deterjen. Namun, kandungan pada deterjen juga memiliki efek buruk terhadap tanaman. maka dari itu, hati-hati dalam menggunakannya. berikut ini caranya:

1. Campurkan deterjen dan air ke dalam mangkuk dan aduk hingga berbusa.

2. Sikat tanaman yang berhama dengan campuran deterjen tersebut. Sikat dengan menggunakan kuas atau sikat gigi bekas.

3. Tunggu kurang lebih 10 menit.

4. Pastikan semua kutu putih sudah rontok dan tidak ada di tanaman.

5. Bilas dan siram tanaman dengan air hingga larutan detergen menghilang.

Kutu Putih© shutterstock.com

Sabun Cuci piring

Kamu juga bisa memanfaatkan sabun cuci piring untuk membasmi kutu putih. Berikut ini langkah-langkahnya:

1. Campurkan sabun cuci piring dan air hangat ke dalam botol semprot kemudian aduk hingga tercampur rata

2. Jika menggunakan botol semprot, semprot pada bagian di mana kutu putih menumpuk. Tapi jika Kamu menggunakan mangkuk atau wadah lain, basahi lapisan daun yang terdapat kutu putih dengan menyiramnya.

3. Tunggu hingga 15 menit.

4. Sabun cuci piring akan menghilangkan kandungan lilin pada kutu putih yang melindungi mereka dari sinar matahari. Ketika lilin sudah menghilang, sinar matahari akan secara perlahan membunuh dan menghilangkan hama putih pada tanaman.

3 dari 4 halaman

Perangkap Kutu Putih

Kamu bisa membuat perangkap khusus untuk kutu putih. Caranya yaitu cat lapisan karton dengan warna kuning cerah lalu letakkan di bawah daun. Kutu putih suka atau tertarik dengan warna cerah. Jika kutu putih sudah berkumpul di atas karton, maka segera angkat lalu buang.

Kutu Putih© shutterstock.com

Hewan Peliharaan

Memelihara hewan juga bisa menjadi bentuk antisipasi akan kutu putih pada tanaman hias. Memelihara hewan predator nantinya mereka akan memakan kutu putih yang bersarang di tanaman hiasmu. kamu bisa memelihara kucing, anjing, atau burung untuk membasmi kutu putih.

4 dari 4 halaman

Cabut Daun yang Terkena Kutu Putih

Jika tanaman hias sudah diserang, maka cabut daun yang telah dihinggapi kutu putih. Lakukan hal ini jika kutu putih sudah hingga dalam satu daun dalam durasi yang cukup lama dan banyak. Ingat, kutu putih bisa bergerak cepat ke bagian tabnaman lainnya.

Kutu Putih© shutterstock.com

Insektisida

Cara terakhir yang bisa kamu lakukan untuk membasmi kutu putih yaitu dengan insektisida. Semprotkan insektisida organik pada bagian bawah daun sebanyak dua kali sehari, yaitu di pagi dan sore hari. Cara ini sangat efektif untuk membasmi kutu putih, sipu, lalat, dan ulat sekalipun.

Itulah beberapa cara membasmi kutu putih yang bisa kamu coba di rumah. Semoga tanaman hias Diazens di rumah segera terbesa dari kutu putih ya.

Beri Komentar