8 Ide Lampu Kamar Mandi Minimalis, Memberi Pesona Ruangan Jadi Lebih Estetik

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Kamis, 7 Desember 2023 16:35
8 Ide Lampu Kamar Mandi Minimalis, Memberi Pesona Ruangan Jadi Lebih Estetik
Berbagai desain lampu kamar mandi minimalis ini siap memikat hati kamu!

Lampu kamar mandi minimalis jadi salah satu perabotan rumah tangga yang penting dan harus ada di setiap rumah model minimalis. Tanpa adanya lampu, penghuni rumah akan kesusahan dalam menjalankan aktivitas di rumah. Selain memuat nilai fungsional, kehadiran lampu masa kini juga didesain dengan memiliki tampilan yang menarik sehingga nggak bikin ruangan jadi kelihatan monoton. 

Saat ini, lampu kamar mandi memiliki berbagai bentuk yang unik dan bisa disesuaikan dengan konsep ruangan yang diinginkan. Hal ini dapat mengubah fungsi kamar mandi yang sebelumnya hanya digunakan untuk membersihkan tubuh secara sepintas saja, tetapi juga memberikan kenyamanan saat berada di dalamnya. 

Yuk, intip beberapa model lampu kamar mandi minimalis yang dijamin bisa bikin kamu tergoda untuk membelinya!

1 dari 8 halaman

Lampu Kamar Mandi Minimalis LED

Lampu Kamar Mandi Minimalis

Bentuk lampu yang satu ini memiliki tampilan yang kekinian dan frameless. Pemasangannya pun sangat berbeda dibandingkan dengan lampu-lampu lainnya, yakni dengan menempelkan lampu LED yang mengelilingi cermin kamar mandi. 

Kehadirannya membuat penghuni rumah jadi tidak perlu ribet dalam mengatur kabel dan tidak harus merusak dinding demi menggunakan lampu ini di kamar mandi. Untuk menyalakannya, biasanya sudah tersedia tombol khusus yang diletakkan di cermin bagian bawah dengan cara disentuh.

2 dari 8 halaman

Lampu Kamar Mandi Minimalis dengan Sentuhan Emas

Lampu Kamar Mandi Minimalis

Lampu dengan tampilan berwarna emas ini membuat kamar mandi jadi terasa mewah dan elegan. Dengan pelindung kaca yang bening sekaligus badan lampu yang terbuat dari logam berwarna emas, hal ini dapat membuat penghuni rumah atau tamu yang berkunjung ke rumah jadi salfok dengan kehadiran lampu tersebut.

Jenis lampu yang dipilih ialah dengan menggunakan lampu bohlam yang menghasilkan cahaya kekuningan. Lampu ini cocok untuk dipasangkan di dalam kamar mandi yang memiliki gaya klasik maupun modern.

3 dari 8 halaman

Lampu Kamar Mandi Minimalis Elegan

Lampu Kamar Mandi Minimalis

Bentuk lampu yang satu ini mengusung tema dari abad pertengahan modern. Terdiri atas 2 lampu yang diletakkan di sisi kiri dan sisi kanan sehingga dapat membantu memaksimalkan pencahayaan saat  berada di kamar mandi. 

Lampu ini cocok untuk dipasangkan di atas maupun di samping cermin kamar mandi yang bisa dijadikan sebagai focal point di rumah. Tampilannya sengaja dipilih dari bahan logam berwarna emas yang anti terhadap korosi dan awet.

4 dari 8 halaman

Lampu Kamar Mandi Minimalis dengan Rotan

Lampu Kamar Mandi Minimalis

Kehadiran lampu dengan menggunakan kap yang terbuat dari rotan menawarkan kesan kamar jadi terasa natural dan hangat. Rotan dikenal sebagai bahan yang memiliki tampilan khas berupa sisi yang berlubang, sehingga dapat memancarkan cahaya dari lampu untuk di  seluruh kamar mandi. 

Perawatannya pun cukup mudah, yakni hanya dengan menggunakan lap atau kemoceng untuk membersihkan di seluruh sisi kap rotan. Cocok dipasangkan di kamar mandi yang bergaya rustic hingga modern.

5 dari 8 halaman

Lampu Kamar Mandi Minimalis dengan Sentuhan Kayu

Lampu Kamar Mandi Minimalis

Bahan kayu sering kali dipilih oleh sebagian penghuni rumah karena memiliki kecantikan alami yang tidak pernah pudar. Kap lampu berbahan kayu ini menjadikan kamar mandi jadi terkesan elegan karena adanya motif garis-garis yang mengelilinginya. 

Tampilan lampu mirip seperti bentuk balok yang memiliki ukuran pas, sehingga tidak akan memakan space yang terlalu banyak demi pemasangannya. Untuk pencahayaan yang dihasilkan oleh lampu ini masih terbilang cukup minim, sehingga perlu menambahkan lampu utama lainnya di kamar mandi.

6 dari 8 halaman

Lampu Kamar Mandi Minimalis Estetik

Lampu Kamar Mandi Minimalis

Menghasilkan tampilan kamar mandi yang cantik tentu merupakan sebuah kesenangan dan kebanggaan tersendiri bagi para penghuni rumah. Termasuk dengan pemilihan interior rumah yang tepat demi menghasilkan gaya rumah yang sesuai dengan selera kita. 

Seperti dengan bentuk lampu kamar mandi yang satu ini, dimana kesan estetik akan diberikan untuk kamar mandimu. Bentuk lampu yang mirip seperti mutiara dan dipasangkan dengan cara digantung di dinding terlihat sangat menggemaskan untuk dimiliki.

7 dari 8 halaman

Lampu Kamar Mandi Minimalis Bentuk Bintang

Lampu Kamar Mandi Minimalis

Kap lampu berbentuk bintang menghadirkan suasana di kamar mandi jadi terasa nggak membosankan. Didesain dengan memiliki tampilan yang unik melalui aksen berwarna emas serta rantai tali yang terbuat dari bahan stainless steel.  

Kehadiran lampu bintang ini menjadi interior yang sangat pas untuk melengkapi kesan kamar mandi yang terlihat ramai dan meriah. Cocok untuk digunakan sebagai lampu utama di kamar mandi.

8 dari 8 halaman

Lampu Kamar Mandi Minimalis Tempel

Lampu Kamar Mandi Minimalis

Lampu kamar mandi yang satu ini memiliki bentuk lingkaran minimalis yang cantik. Dilengkapi dengan dudukan lampu yang berasal dari bahan logam berwarna emas, lampu ini membuat tampilan kamar mandi jadi terasa mewah. 

Pemasangannya pun cukup mudah, yakni dengan cara ditempelkan ke dinding. Lampu ini memiliki ukuran yang mini, sehingga cocok untuk dihadirkan di kamar mandi dengan lahan yang sempit. 

Itulah pesona lampu kamar mandi minimalis yang nggak memakan space yang banyak untuk memasangnya. Selain menjadi cerah, kehadirannya juga dapat membuat kamar mandi jadi ikutan cantik. Mana nih model lampu kamar mandi yang bikin kamu tertarik?

Penulis : Nabila Rofifah Ghassani

Beri Komentar