8 Model Jendela Rumah Bagian Depan yang Percantik Eksterior, Rumah Dijamin Kelihatan Ramah Untuk Tamu!

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Rabu, 28 Februari 2024 22:48
8 Model Jendela Rumah Bagian Depan yang Percantik Eksterior, Rumah Dijamin Kelihatan Ramah Untuk Tamu!
Model jendela rumah bagian depan yang cantik dan estetik bisa kamu cari di sini. Mulai dari yang simpel sampai yang elegan!

Model jendela rumah bagian depan adalah salah satu elemen eksterior yang sangat penting bagi sebuah hunian. Tergantung modelnya, jendela bisa menjadi poin utama dari first impression orang-orang terhadap hunianmu. Karena itu, penting untuk memilih model jendela yang sesuai dengan seleramu atau dengan desain keseluruhan rumahmu. 

Bagaimana memilih model jendela rumah bagian depan yang tepat? Kamu bisa memulai dengan ukuran yang sesuai dengan eksterior yang kamu miliki supaya tidak terlihat tidak selaras, setelah itu kamu bisa memilih jenis model dan warna yang sesuai dengan desain eksterior supaya adanya keharmonisan.

Ada banyak sekali variasi yang ditawarkan dalam kategori ini. Jadi, ayo cek bareng 8 model jendela rumah bagian depan di sini!

 

1 dari 9 halaman

Model Jendela Rumah Bagian Depan Bahan Kayu

Model Jendela Rumah Bagian Depan© Pinterest/FIELDGARAGE Inc.

Model jendela rumah bagian depan yang pertama adalah jendela dengan model half window berbahan kayu. Model ini disebut dengan half window karena setengah kacanya yang tidak bisa dibuka. Material kayu yang sedang menjadi tren di tahun 2024 memberikan vibes estetik pada model ini.

Ukurannya juga sangat versatile atau cocok meskipun dalam berbagai ukuran, baik kecil maupun besar. Desainnya yang sederhana sangat cocok untukmu yang mencari model jendela rumah bagian depan untuk hunianmu yang minimalis. Lebih cantik lagi kalau dipadukan dengan cat dinding warna putih!

 

2 dari 9 halaman

Model Jendela Rumah Bagian Depan Kaca Sudut

Model Jendela Rumah Bagian Depan© Pinterest/Roger Meyer

Model jendela rumah bagian depan yang kedua adalah model jendela kaca sudut. Model ini sangat digemari oleh banyak orang karena tampilannya yang estetik. Walaupun hunianmu minimalis, penggunaan jendela model ini dapat memberikan ilusi ruang yang lebih luas.

Jendela sudut juga cocok disandingkan dengan berbagai desain rumah, dari yang kontemporer hingga tradisional. Rekomendasi untuk perpaduan model jendela rumah bagian depan berkaca sudut adalah penggunaan batu alam atau kusen kayu untuk mengimbangi penggunaan kaca.

 

3 dari 9 halaman

Model Jendela Rumah Bagian Depan Panel Sederhana & Rak Bunga

Model Jendela Rumah Bagian Depan© Pinterest/smartfundiy.com

Model jendela rumah bagian depan yang ketiga adalah model jendela minimalis dengan pola besi kotak biasa. Model jendela ini sangat umum dipakai oleh banyak orang karena desainnya yang minimalis dan cocok dengan berbagai desain rumah.

Namun, untuk meningkatkan value dari model jendela ini, kamu bisa tambahkan rak bunga besi senada di depan jendela untuk mempercantik eksterior rumahmu dan memperindah model jendela rumah bagian depan yang sederhana ini.

 

4 dari 9 halaman

Model Jendela Rumah Bagian Depan Pintu Geser Modern

Model Jendela Rumah Bagian Depan© Pinterest/divibanoscolombia.com

Model jendela rumah bagian depan yang keempat adalah model sliding door yang sudah umum dipakai banyak orang karena cara penggunaannya yang praktis. Daun jendela yang besar juga menjadi salah satu daya tarik model jendela ini.

Kalau kamu mau sinar alami matahari yang banyak, model ini pasti cocok banget buat kamu. Dinding hunianmu yang polos juga akan terlihat lebih estetik dan keren dengan model jendela rumah bagian depan yang modern ini.

 

5 dari 9 halaman

Model Jendela Rumah Bagian Depan Partisi Unik

Model Jendela Rumah Bagian Depan© Pinterest/ArchDaily

Model jendela rumah bagian depan yang kelima adalah model partisi yang dibuka ke arah samping. Kalau kamu terganggu dengan arah depan rumah yang dihujani terlalu banyak sinar matahari, kamu bisa pakai jendela model ini.

Karena, partisinya yang lebar akan membantu menghalangi masuknya terlalu banyak sinar matahari serta meninggalkan bayangan sinar yang terbentuk oleh motif partisi sehingga menciptakan suasana yang nyaman dan estetik. Cocok banget buat kamu pecinta material kayu!

 

6 dari 9 halaman

Model Jendela Rumah Bagian Depan Minimalis Kontemporer

Model Jendela Rumah Bagian Depan© Pinterest/jmmj_oficia1

Model jendela rumah bagian depan yang keenam adalah model jendela minimalis bergaya kontemporer. Desainnya yang cenderung tipis membuat model ini sangat cocok untuk kamu yang memiliki hunian dengan ruang eksterior yang sedikit.

Tergantung dengan banyaknya jendela yang kamu, kamu bisa membuat kesan jenaka dengan model jendela rumah bagian depan ini!

 

7 dari 9 halaman

Model Jendela Rumah Bagian Depan Kesan Mewah Klasik

Model Jendela Rumah Bagian Depan© Pinterest/Krista Hammond

Model jendela rumah bagian depan yang yang satu ini disebut jendela dengan model bay atau bow window. Ciri khas dari model ini adalah desainnya yang menjorok ke luar sehingga menciptakan ruang lebih dan beberapa daun jendela yang menutupi keseluruhan dindingnya ke segala arah.

Desain ini terinspirasi oleh budaya populer di barat di tahun 1870-an yang menjadikannya model jendela rumah bagian depan dengan tren mewah yang klasik.Cocok banget untuk kamu yang punya hunian dengan desain barat klasik atau retro abad 19 dan 20!

 

8 dari 9 halaman

Model Jendela Rumah Bagian Depan Bentuk Bulat Unik

Model Jendela Rumah Bagian Depan© Pinterest/Nicolas Hilmydya

Model jendela rumah bagian depan yang terakhir adalah jendela dengan bentuk bulat yang unik. Jendela kaca yang dilipat menjadi dua juga menjadi daya tarik model jendela ini selain bentuknya yang lucu dan unik. 

Direkomendasikan untuk menggunakan material kayu sebagai bahan kusennya dan dipadukan dengan warna senada, seperti merah bata atau coklat pasir.  Pas banget buat kamu yang sedang cari model jendela rumah bagian depan yang anti-mainstream dan lucu!

Beri Komentar