12 Ide Rak Sepatu Minimalis, Hemat Ruang Tapi Tetap Estetik Banget!

Reporter : Arifina
Selasa, 20 Juni 2023 19:07
12 Ide Rak Sepatu Minimalis, Hemat Ruang Tapi Tetap Estetik Banget!
Rak sepatu juga bisa jadi interior estetik rumah lho!

Rak sepatu minimalis menjadi salah satu furniture di rumah yang cukup penting. Selain berguna untuk menyimpan dengan rapi berbagai koleksi sepatumu, rak ini juga bisa membuat tampilan di rumah terlihat estetik.

Dengan pemilihan rak sepatu minimalis yang tepat akan menjadi cara yang efektif untuk mengatur dan menampilkan koleksi sepatu kamu dengan gaya yang elegan dan terorganisir. Adanya rak ini juga bisa menghmeat ruangan di dalam rumah.

Nah, buat kamu yang tengah mencari inspirasi berbagai rak sepatu minimalis untuk ruangan, simak informasi yang dirangkum diadona.id berikut dari berbagai sumber yuk!

1 dari 12 halaman

Rak Sepatu Terbuka

Rak Sepatu Minimalis

Ini menjadi salah satu model rak sepatu yang umum digunakan. Mudah dan praktis, kamu bisa memilih model rak terbuka yang senada dengan tema rumah.

Pilihan paling aman adalah rak dengan warna hitam. Rak sepatu terbuka ini tak hanya memudahkan akses menyimpan sepatu, tapi juha memungkinkan udara untuk sirkulasi agar sepatu tidak mudah bau dan berjamur.

2 dari 12 halaman

Rak Sepatu Tempel Dinding

Rak Sepatu Minimalis

Bagi kamu yang memiliki ruangan sangat terbatas, memanfaatkan dinding untuk rak sepatu bisa menjadi alternatif pilihan. Kamu dapat menyimpan sepatu dengan rapi tanpa banyak memakan ruang dilantai.

Selain itu, tampilan rak sepatu tempel dinding begini akan membuat kesan minimalis tapi juga keren untuk interior rumah.

3 dari 12 halaman

Simpan di Kotak Penyimpan Bawah Kasur

Rak Sepatu Minimalis

Manfaatkan space kotak penyimpan untuk menyimpan sepatu juga bisa dijadikan alternatif pilihan. Seperti, kotak penyimpan estetik di bawah kasur.

Cara ini bisa menjadikan ruangan hemat tempat dan tetap menjadikan sepatumu tertata rapi.

4 dari 12 halaman

Rak Sepatu Model Kain

Rak Sepatu Minimalis

Model rak sepatu model kain ini cukup banyak dijadikan pilihan. Pastikan kamu memilih yang senada dengan interior rumah agat terlihat estetik ya!

Pilihan warna krem, putih tulang, atau kecokelatan bisa untuk menambah nilai indah pada kotak penyimpan sepatumu. Sepatu juga tetap anti debu lho!

5 dari 12 halaman

DIY Rak Sepatu

Rak Sepatu Minimalis

Jika kamu ingin berkreasi memanfaatkan space di antara ruangan di rumah, coba saja buat sendiri rak sepatu sesuai keinginanmu. Seperti, model kayu-kayu di sudut ruangan ini.

Memanfaatkan pojok ruangan kosong untuk rak sepatu akan menjadikan area semakin terlihat menarik. Simpel, minimalis namun tetap rapi nih!

6 dari 12 halaman

Manfaatkan Gantungan Baju Stainless

Rak Sepatu Minimalis

Gantungan baju stainless juga bisa nih jadi alternatif pilihan buat rak sepatu yang simpel. Kamu bisa memasangnya di dinding kamar.

Lalu, gantung model sepatu heels mu di area tersebut. Sepatumu justru jadi terlihat menarik bukan?

7 dari 12 halaman

Rak Sepatu Kayu Tertutup

Rak Sepatu Minimalis

Aksen kayu menjadi salah satu model rak sepatu yang menarik dipilih. Model tertutup begini, membuat area ruangan tetap terlihat luas.

Model rak sepatu ini juga menambah kesan lebih elegan suasana rumah lho! Ruangan jadi terlihat makin rapi.

8 dari 12 halaman

Rak Sepatu Modern Simpel

Rak Sepatu Minimalis

Ingin tetap terlihat modern tapi simpel? Pilih saja model rak sepatu yang ada penutup geser ini. Warna khas kayu dipadukan dengan tutupnya bernuansa putih menjadikan rak sepatu menjadi lebih cantik.

9 dari 12 halaman

Rak Sepatu Kayu Klasik

Rak Sepatu Minimalis

Buat pecinta klasik, model rak sepatu ini bisa jadi alternatif pilihan. Sesuaikan juga dengan area interior rumah agar semakin menarik dipandang ya!

Desain rak sepatu klasik juga menambah area ruangan semakin terlihat elegan. Apalagi, adanya tambahan ukiran menjadikannya terkesan mewah.

10 dari 12 halaman

Rak Sepatu Model Tangga Kecil

Rak Sepatu Minimalis

Model tangga kecil kayu bisa dimanfaatkan sebagi rak sepatu nih! Namun, pilih yang bagian injakannya lebar.

Nah, di area injakan tangga inilah kamu bisa menata sepatumu dengan rapi. Jenis rak ini juga mengesankan area terlihat lebih vintage.

11 dari 12 halaman

Manfaatkan Pipa PVC

Rak Sepatu Minimalis

Buat sendiri rak sepatu dengan pipa PVC bisa banget! Pilih yang diameternya lebar agar muat untuk sepatu yang akan kamu letakkan di sana ya!

Bentuk aja pipa-pipa sesuai keinginan dan kebutuhan area ruangan dengan menempelkannya di dinding. Kamu bisa menata sepatumu di situ, sehingga terlihat menarik dan lebih rapi.

KOMENTAR ANDA

Beri Komentar