10 Ruang Rapat Kantor Minimalis yang Nyaman dan Elegan

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Jumat, 20 Oktober 2023 19:42
10 Ruang Rapat Kantor Minimalis yang Nyaman dan Elegan
Ruang rapat kantor minimalis menjadi inti dari berbagai aspek kegiatan kantor, tentu penting banget mendesain ruang rapat yang elegan dan bikin klien nyaman

Ruang rapat menhadi salah satu ruangan terpenting di dalam kantor yang umumnya digunakan untuk  rapat, diskusi, presentasi hingga interview sekaligus. Berbagai kegiatan yang dilakukan di dalam ruang meeting membutuhkan ruang rapat kantor minimalis yang elegan dan profesional untuk meningkatkan kenyamanan saat rapat berlangsung. Oleh karena itu, memperhatikan desain ruang rapat kantor menjadi perhatian utama yang harus diperhatikan dalam pembangunan ruangan. 

Gaya minimalis dalam desain interior kantor mengutamakan kesederhanaan, kebersihan dan efisiensi ruangan. Ruang rapat kantor minimalis menjadi inti dari berbagai aspek kegiatan mulai dari tempat berkembangnya ide-ide cemerlang, keputusan strategis diambil, hingga kolaborasi bersama klien. Tak heran jika desain ruang dapat memiliki peranan yang sangat penting untuk menciptakan atmosfer yang mampu mendukung produktivitas dan kreativitas. Dengan demikian, ruangan yang digunakan untuk rapat atau berdiskusi akan berjalan lancar dan menyenangkan. 

Menata desain ruang rapat kantor minimalis akan lebih mudah jika kamu sudah memiliki berbagai referensi atau inspirasi yang akan diterapkan. Sebuah kreativitas akan muncul seiring berjalannya waktu jika sudah memiliki desain atau inspirasi yang didambakan. Di bawah ini telah kami rangkumkan sejumlah desain ruang rapat minimalis yang dapat dijadikan referensi. Mari lihat satu per satu gambarnya!

 

1 dari 10 halaman

Ruang Rapat Kantor Minimalis Bergaya Industrial

Ruang Rapat Kantor minimalis

Ruang kantor bergaya industrial kini menjadi salah satu tren desain interior yang populer di kalangan perusahaan kreatif dan start up. Gaya dekorasinya mengambil inspirasi dari ruang pabrik dan gudang dengan fokus utama pada eksposur elemen-elemen kasar dan struktur bangunan.

Ruang rapat kantor minimalis bergaya industrial seringkali melibatkan penggunaan bahan-bahan kasar seperti beton, pipa terbuka, eksposur balok yang menjadi elemen estetika untuk memberikan karakter kantor yang kuat. Aksesori seperti lampu gantung berbahan logam dengan sentuhan atap bergaya unfinished akan menambahkan sentuhan industrial

2 dari 10 halaman

Ruang Rapat Kantor Minimalis Elegan

Ruang Rapat Kantor minimalis

Ruang kantor minimalis dengan nuansa gelap menjadi konsep desain yang menggabungkan minimalis dengan palet warna gelap agar menciptakan atmosfer yang unik dan khas. Dengan menekankan kesederhanaan dan terlihat mewah akan meningkatkan produktivitas dan efisiensi saat berdiskusi dengan rekan kerja.

Pencahayaan dalam ruang rapat ini menjadi komponen yang penting agar tidak terkesan gelap atau pengap, lampu langit-langit dengan desain modern dan lampu latar akan menciptakan ruang yang terang sehingga cahaya menjadi sorotan utama dalam desain.

3 dari 10 halaman

Ruang Rapat Kantor Minimalis Dengan Warna Monokrom

Ruang Rapat Kantor minimalis

Jika kantor memiliki desain bernuansa monokrom, maka dapat mencoba untuk menerapkan ruang rapat kantor minimalis layaknya model di atas. Penggunaan warna-warna monokrom seperti hitam putih akan menciptakan tampilan ruangan yang bersih, kontemporer dan terlihat elegan.

Kamu dapat menambahkan furnitur dengan desain dan bentuk yang minimalis, biasanya terbuat dari bahan logam. Agar tidak terlihat monoton, dapat ditambahkan elemen dekorasi pada dinding untuk menciptakan fokus visual. Model ini dapat menginspirasi produktivitas dan mendukung suasana yang tenang selama meeting berlangsung. 

 

4 dari 10 halaman

Ruang Rapat Kantor Minimalis Bernuansa Putih Elegan

Ruang Rapat Kantor minimalis

Nuansa putih elegan memang tidak lagi asing digunakan pada berbagai gaya dekorasi ruangan salah satunya ruang rapat kantor minimalis. Dengan menekankan penggunaan warna putih sebagai warna dominan, akan memberikan tampilan yang bersih, mewah dan terlihat elegan.

Pemilihan material berkualitas tinggi seperti marmer, kaca seringkali digunakan. Kamu dapat memadukannya dengan kursi bernuansa hitam agar menciptakan desain yang kontras. Aksesori seperti lampu atap dengan desain unik dapat digunakan untuk menambahkan sentuhan elegan dalam ruang.

 

5 dari 10 halaman

Ruang Rapat Kantor Minimalis Bergaya Kontemporer

Ruang Rapat Kantor minimalis

Referensi selanjutnya adalah ruang rapat kantor minimalis bergaya kontemporer dengan nuansa biru laut. Desain ini dapat menciptakan kesan yang modern mengikuti perkembangan zaman. Memadukannya dengan warna biru laut dapat menjadi pilihan yang tepat untuk menciptakan nuansa kontemporer yang kuat.

Pencahayaan alami sangat diutamakan dengan menambah fasilitas jendela besar untuk memaksimalkan masuknya cahaya matahari dengan optimal. Sedangkan lampu langit-langit bergaya modern dengan desain kontemporer mampu memberikan pencahayaan tambahan. Ruang rapat kantor minimalis satu ini dapat menciptakan lingkungan yang efisien dan modern untuk bertukar pikiran dengan para klien.

 

6 dari 10 halaman

Ruang Rapat Kantor Minimalis Dengan Layout Berbentuk “U”

Ruang Rapat Kantor minimalis

Ruang rapat kantor minimalis dengan layout berbentuk “ U” kini menjadi desain yang sangat populer digunakan oleh berbagai kantor.  Tata letak ini melibatkan meja rapat yang disusun menyerupai bentuk “ U” dengan kursi di sekelilingnya. Desain ini mampu menciptakan suasana terbuka yang memungkinkan komunikasi terjalin lebih mudah antar peserta rapat.

Layout berbentuk “ U” membantu semua peserta rapat untuk fokus pada satu pandangan ke layar atau proyektor. Biasanya juga dilengkapi dengan papan tulis atau papan proyeksi untuk mendukung keperluan rapat.

7 dari 10 halaman

Ruang Rapat Kantor Minimalis Berbentuk Oval

Ruang Rapat Kantor minimalis

Kamu menginginkan tampilan ruang rapat kantor minimalis yang unik? Model di atas dapat menjadi jawabannya.  Meja rapat utama berbentuk oval melingkar akan menciptakan tampilan yang elegan dan tidak biasa. Kursi yang disusun melingkar mampu mendukung diskusi dan kolaborasi yang baik saat rapat berlangsung.

Furnitur berupa meja oval dan kursi minimalis digunakan untuk menciptakan kesan ruangan yang lebih lapang dan efisien. Dengan perencanaan yang cermat dan pemilihan furnitur yang tepat, akan menciptakan lingkungan yang produktif. 

 

8 dari 10 halaman

Ruang Rapat Kantor Minimalis Luas dengan LED Plafon Mewah

Ruang Rapat Kantor minimalis

Ruang rapat kantor minimalis bergaya modern merupakan gaya desain yang menggabungkan elemen minimalis dengan unsur kontemporer untuk menciptakan tampilan yang elegan dan modern. Palet warna putih, beige, hitam seringkali digunakan untuk menciptakan kesan yang bersih dan memberikan efek ruangan terlihat lebih luas.

Ruangan ini sudah dilengkapi dengan teknologi terkini berupa proyektor berukuran besar atau layar tv sentuh yang sudah terintegrasi. Aksesori seperti lampu gantung modern, lukisan atau karya seni dinding dengan desain kontemporer dapat dijadikan sebagai elemen dekoratif untuk mempercantik ruang rapat. 

 

9 dari 10 halaman

Ruang Rapat Kantor Divisi Tim

Ruang Rapat Kantor minimalis

Dengan mengutamakan kesederhanaan dan efisiensi maka terciptalah ruang rapat kantor minimalis sederhana. Sehingga terlihat lebih terorganisir, bersih dan fokus pada fungsi utama ruang rapat. Biasanya menggunakan palet warna berwarna netral seperti perpaduan putih dan biru laut seperti contoh di atas agar terlihat simple.

Meskipun terlihat sederhana, ruang rapat ini juga dapat dilengkapi dengan layar tv dan papan tulis untuk menyampaikan sebuah presentasi. Ruang rapat satu ini dapat dipakai oleh beberapa orang saja ketika ingin mendiskusikan proyek yang intimate dan kecil. 

 

10 dari 10 halaman

Ruang Rapat Kantor Minimalis untuk 10 Orang dengan Pemandangan Kota

Ruang Rapat Kantor minimalis

Inspirasi terakhir yang dapat diterapkan pada kantor ialah ruang rapat kantor minimalis dengan kaca transparan. Model ini menekankan interaksi visual dalam ruang rapat agar terlihat lebih lapang. Dinding kaca memungkinkan pencahayaan alami untuk masuk dalam ruang rapat dengan baik sehingga menciptakan tampilan yang terang. Furnitur yang digunakan pada ruang ini mengutamakan konsep minimalis seperti papan tulis atau papan proyeksi sebagai alat utama yang berguna.

Dengan menerapkan desain ruang rapat seperti di atas membuat para anggota rapat tidak mudah bosan dan berjalan maksimal karena dapat secara langsung melihat pemandangan gedung tinggi menjulang di sekitarnya. 

Setelah melihat berbagai inspirasi model ruang rapat kantor minimalis di atas, manakah pilihan yang paling sesuai dengan desain kantormu? Dengan menerapkan desain ruang rapat tersebut mampu menciptakan produktivitas meeting yang efisien saat berdiskusi. Semoga beberapa rekomendasi ruang rapat di atas dapat bermanfaat ya!

 

Editor: An Nisa Maulidiyah

 

 

Beri Komentar