© 2023 Shutterstock.com
Ruang tamu minimalis tapi terlihat mewah menjadi salah satu yang difavoritkan bagi kamu yang suka mengotak atik interior rumah. Dengan desain yang tepat, kamu tetap dapat menciptakan suasana ruang tamu yang elegan, megah dan berkelas lho!
Dengan begitu ruang tamu yang kamu miliki akan menambah kesan lebih menari untuk dipandang. Karena itu, perlu memikirkan konsep yang tepat untuk menjadikan ruang tamu minimalis terlihat mewah.
Berikut diadona.id rangkumkan dari berbagai sumber ide ruang tamu minimalis mewah yang bisa kamu jadikan inspirasi! Apa saja?
Menciptakan ruang tamu minimalis mewah salah satunya dengan memilih tema monokrom. Konsep ini akan memberi nuansa elegan pada ruangan.
Warna hitam, putih, keabuan pada furniture, dinding, hingga tirai bisa menjadikan suasana terlihat lebih mewah. Bisa juga menambahkan karpet dan meja untuk suasana lebih menarik.
Konsep minimalis harus diakali dengan memilih furnitur yang keren. Salah satu agar ruang tamu minimalis terlihat mewah bisa dengan memilih jenis sofa yang tepat.
Misalnya memilih model sofa yang dibalut material velvet atau beledu. Terlihat mengkilap namun tidak mencolok, sehingga mengesankan kemewahan yang simpel.
Shabby chic style juga bisa menjadi alternatif pilihan untuk membuat ruang tamu minimalis mewah lho! Konsep ini memiliki kesan cozy, feminin, vintage dalam dekorasinya.
Warna-warna pastel menjadikan ruangan terlihat lebih cerah namun tetap terkesan mewah.
Konsep ini cukup sering menjadi pilihan banyak orang dalam membuat desain interior ruang tamu terkesan mewah. Gaya modern-klasik bisa dengan memadukan furnitur.
Pilih jenis sofa dan meja yang tidak rumit. Jika ruangan luas kamu bisa menambahkan lampu gantung agar lebih terlihat berkelas.
Furnitur bergaya Baroque juga bis amenjadi pilihan kamu untuk menjadikan ruang tamu minimalis terlihat lebih mewah. karakteristik furnitur ini terletak pada motif ukirannya.
Gaya ini mengusung tipe ruangan zaman bangsawan dahulu kala. Sesuaikan warna dinding untuk membuat dekorasinya terlihat senada.
Ingin tetap terlihat mewah tapi terkesan kekinian? Memasang wall art atau dekorasi dinding bisa menjadi pilihan untuk ruang tamu minimalis mewah lho!
Warna-warna lukisan yang cenderung bervariasi akan membuat area semakin menarik. Tentunya tetap gunakan furnitur dengan warna netral agar tidak berlebihan ya!
Cobalah untuk mengadopsi ruang tamu gaya Jepang tapi dikonsep lebih modern. Konsep ini seakan memadukan warna-warna kecokelatan dan hijau, perabotan minimalis, hingga material yang didominasi kayu atau bambu.
Gaya ruang tamu jepang ini cenderung akan membuat area ruang tamu di rumah terlihat lebih elegan dan berkelas.
Penggemar unsur-unsur etnik bisa banget mencoba pilihan konsep ruang tamu bohemian. Kamu bisa membuat ruangan ini dengan tambahan perabotan, seperti bantal sofa, meja hingga karpet.
Meski tak keseluruhan menggunakan jenis bertema bohemian, kesan beberapa perabotan ini akan menambah area ruang tamu terlihat lebih mewah lho!
Membuat ruang tamu minimalis mewah memang perlu ide-ide kreatif. Selain bermain pada perabotan, kamu bisa memanfaatkan bagian-bagian dinding di area ruang tamu.
Pilij nuansa keramik putih untuk menambah kesan mewah pada ruangan. Konsep model perapian atau lemari yang dibuat dari bahan keramik juga akan lebih terlihat mencolok.
Tak hanya warna monokrom, warna-warna nyentrik juga bisa membuat ruang tamu terkesan mewah lho! Hal itu asal kamu tidak berlebihan dalam memanfaatkannya.
Misalnya, kamu bisa menggunakan warna gelap pada sofa dan tambahkan pernak-pernik lain yang lebih berwarna. Seperti bagian bantal sofa dan ornamen-ornamen penunjang.
Dekorasi menjadi salah satu penunjang agar ruang tamu minimalis terlihat mewah. Kamu bisa dengan memilih berbagai aksesori seperti vas bunga dengan desain yang unik.
Hiasan dinding yang simpel namun terlihat tetap chic juga cocok untuk menjadikan ruangan lebih berkelas lho!
Warna gold identik dengan suatu hakl yang mewah. Karena itu, ini bisa kamu jadikan pilihan untuk membuat ruang tamu minimalis mewah.
Tidak harus berlebihan, cukup mengecat sebagian ruangan dengan nuansa warna gold. Sehingga dekorasi yang terlihat tetap minimalis namun terkesan elegan.
Itulah sederet ide ruang tamu minimalis mewah. Semoga bermanfaat ya!