© Freepik.com/user18003440
Membersihkan rumah adalah salah satu kegiatan rutin dan umum kita kerjakan. Hal ini tentu untuk mendapatkan rumah yang rapi, bersih, dan tentunya bebas dari kuman dan penyakit.
Namun, kita sering kali mengabaikan beberapa spot rumah ini hingga tak tersentuh dengan alat bersih-bersih. Padahal, beberapa area ini adalah rentan jadi sarangnya kuman, lho. Berikut beberapa ulasannya yang telah Diadona rangkum.
Saat bersih-bersih, alangkah lebih baiknya Moms juga memerhatikan area tirai ya. Mungkin banyak orang yang hanya fokus pada lantai atau bagian bawah saja hingga lupa dengan spot dinding dimana juga terdapat tirainya. Moms bisa mencuci tirai secara manual atau dengan mesin cuci kemudian dijemur seperti biasa.
Kusen pintu juga jadi salah satu spot rumah yang rentan terhadap kuman. Hal ini terutama pada bagian atas karena posisinya yang tidak terlihat. Debu dengan sangat mudah menumpuk pada area yang tidak terjangkau ini. Oleh sebab itu, gunakan kemoceng atau kain lembut yang sudah dibasahi dengan air untuk menyeka bagian atas, samping, dan seluruh permukaan kusen pintu.
Area yang sulit terjangkau ini juga rentan terhadap kuman. Yap, spot dibelaknag lemari es atau bawah kompor juga sangat sering terlupakan. Hal ini akan membuat debu dan kotoran mudah menumpuk di area tersebut. Sisa-sisa makanan juga mungkin akan hadir di area ini. Oleh sebab itu, sesekali untuk dibersihkan dengan penyedot debu, lalu seka dengan lap basah dan sabun. Hal ini juga bisa Moms lakukan untuk peralatan lainnya seperti oven dan rak piring.
Tak hanya menghilangkan bau tak sedap saja, kadang ada sisa makanan atau sampah yang dapat tertinggal di tempat sampah dan menyebabkan bau busuk. Cobalah untuk menggosok tong sampah secara menyeluruh. Bilas dengan air mengalir serta semprotkan disinfektan untuk menjaga kebersihan dan mencegah timbulnya kuman.
Dua benda ini juga sangat rentan jadi sarang kuman Moms. Hal ini dikarenakan kita akan senantiasa memegang benda ini secara berulang-ulang dan rutin. Pastikan Moms selalu membersihkannya secara teratur untuk menghindari penyebaran kuman dan bakteri.
Nah, itu tadi beberapa spot rumah yang rentan menjadi sarang kuman. Yuk, lebih teliti lagi saat bersih-bersih biar terhindar da