© Pinterest/Nguyen Hang | Gardenbuilders.co.uk
Taman atap rumah minimalis adalah salah satu model desain taman yang digemari oleh banyak orang dan bisa diadaptasi untuk berbagai jenis rumah. Taman di atap rumah bisa mengubah drastis penampilan dan suasana rumah, walaupun ukurannya kecil, loh! Asal ditata dan dirawat dengan baik, taman di atap rumah bisa jadi penghias rumahmu yang paling cantik.
Kamu bisa buat berbagai jenis model taman atap rumah minimalis tergantung selera dan keadaan atap rumahmu. Dengan model yang tepat, atap rumahmu bisa disulap dari yang biasa dan membosankan menjadi tempat yang tidak akan membosankan dan tempat melakukan hobi.
Tidak perlu selalu menggunakan tanah juga, kamu bisa buat taman kering atau gunakan kumpulan pot tanaman yang kamu sukai untuk membangun taman atap rumah minimalis yang khas dengan kesukaanmu! Namun, perlu diingat untuk pertimbangkan iklim dan cuaca di rumahmu dalam memilih jenis taman atau tanaman yang akan kamu tanam karena tentu saja kamu tidak mau tamanmu hancur oleh cuaca yang tidak dipertimbangkan.
Nah, inilah beragam ide taman atap rumah minimalis yang cantik untuk kamu jadikan inspirasi!
© Pinterest/gardenbuilders.co.uk
Ide taman atap rumah minimalis yang pertama adalah taman kering bergaya modern yang bisa dengan mudah kamu ikuti karena tidak susah untuk dibuat. Gunakan taman dalam berbagai jenis pot dan tanaman merambat yang bisa kamu sandingkan di dinding kayu yang bisa kamu tambahkan pada dinding rooftop.
Tambahkan sofa pada pojok taman atap rumah minimalis ini untuk jadi tempat kamu bersantai dan beristirahat di taman yang cantik ini. Gunakan rumput sintetis untuk alas taman supaya suasana taman lebih hijau dan asri dengan perawatan yang mudah.
© Pinterest/Fashion designer
Ide taman atap rumah minimalis yang satu ini sangatlah sederhana dan pastinya mudah kamu ikuti. Jenis taman kering yang ini tidak menggunakan banyak tanaman untuk memenuhi taman dan lebih masuk ke dalam kategori taman yang lebih berfungsi untuk tempat bersantai.
Gunakan berbagai tanaman dengan tinggi yang lumayan di dalam pot dan letakkan di berbagai tempat yang kamu inginkan. Rumput sintetis dan dek lantai kayu menjadi kombinasi utama untuk lantai taman atap rumah minimalis yang sangat simpel ini.
© Pinterest/Nguyen Hang
Masih dalam kategori taman atap rumah minimalis untuk bersantai, kamu bisa ciptakan ruang santai dengan bar atau dapur kecil untuk memaksimalkan aktivitas pada taman atap rumah ini. Ide ini cocok banget untuk kamu yang sering menyelenggarakan perkumpulan, jadi sekarang sekarang kamu bisa buat garden party yang efisien!
Gunakan tanaman di pot yang dibangun langsung di dinding taman atap rumah minimalis atau di pot portabel. Untuk penampilan yang ramai dan cantik, gunakan tanaman dengan berbagai warna. Isi taman dengan berbagai jenis tempat duduk, seperti sofa atau kursi taman.
© Pinterest/Conny vdH van L
Ide taman atap rumah minimalis ini pasti sering kamu lihat di berbagai produk media, seperti frama atau dokumenter. Memiliki kesan yang agak retro dan kikuk, taman cantik ini bisa dengan mudah kamu tata sendiri dan perawatannya juga cenderung mudah.
Tutupi lantai atap rumah dengan dek lantai kayu yang berwarna agak gelap dan bertekstur kasar supaya saat kamu mengunjungi taman atap rumah minimalis ini tidak mudah licin. Setelah itu, kamu tinggal kumpulkan berbagai tanaman yang ingin kamu rawat di berbagai jenis pot yang cantik dan efisien!
© Pinterest/Ogayy 1324
Ide taman atap rumah minimalis ini juga masuk ke dalam kategori taman kering dan sebagai tempat bersantai yang sangat nyaman. Kamu bisa pasang kursi gantung yang bersuasana tropis dan juga saung kecil yang sangat unik sebagai isi dari taman yang sangat fungsional ini!
Tidak perlu takut terlihat terlalu berbeda dengan taman atap rumah minimalis pada umumnya karena yang penting adalah kamu merasa nyaman! Gunakan rumput sintetis sebagai alas lantai atap rumah untuk suasana taman yang lebih kental. Tidak lupa beragam pot tanaman hias di setiap pojok taman!
© Pinterest/Jane Widdowson
Atap rumah berlahan kecil juga bisa kamu sulap jadi taman atap rumah minimalis yang cantik, loh! Kamu bisa kumpulkan berbagai pot tanaman hias yang berwarna-warni untuk ciptakan taman yang penuh dengan warna untuk kesan taman yang lebih luas dan ramai.
Buat juga rak bunga yang rapi dan tempat yang cantik di dinding taman atap rumah minimalis untuk memasang tanaman hias yang merambat. Dengan ini, kamu bisa mengisi atap rumah yang kecil dengan taman kecil yang cantik dan ramai!
© Pinterest/adama
Ide taman atap rumah minimalis yang ini memanfaatkan atap rumah yang terlalu luas menjadi tempat bersantai yang nyaman dan bisa dikreasikan sendiri dengan mudah. Kalau diisi penuh dengan tanaman hias, lahan seluas ini bisa terlihat sumpek dan mudah jadi tidak terurus.
Karena itu, ide taman atap rumah minimalis yang satu ini mengalasi lahan luas atap rumah dengan rumput sintetis dan mengisinya dengan berbagai perabotan yang nyaman dan biasa digunakan untuk bersantai. Tidak lupa berbagai tanaman hias untuk meramaikan suasana dan atap portabel yang unik.
© Pinterest/shaheeda
Ide taman atap rumah minimalis yang terakhir adalah membuat taman cantik yang berisi campuran tanaman hias yang indah dan berbagai tanaman sayuran dan buah. Memanfaatkan lahan yang tersisa, kamu bisa menumbuhkan sendiri kebutuhanmu di dapur.
Efisien dan cantik di saat yang bersamaan, ide taman atap rumah minimalis ini cocok banget untuk kamu yang memiliki hobi berkebun. Tidak perlu memindahkan tanah ke atap rumah, kamu bisa kumpulkan berbagai pot besar dan tiang-tiang tanaman untuk menopang tanaman merambat. Segar bukan?
Banyak sekali variasi ide untuk taman atap rumah minimalis yang bisa dengan mudah kamu ikuti. Mulai dari yang rimbun dan asri sampai ke yang nyaman untuk bersantai bersama keluarga. Kira-kira ide taman mana yang berhasil menarik perhatianmu, Diazens?
Nama Editor: Salma Aribatul