© Pinterest/Cennos
Salah satu pilihan bagus untuk mengisi kamar tidurmu adalah tempat tidur jepara minimalis yang cantik dan memiliki kualitas yang tinggi sehingga bisa lebih tahan lama menemanimu di rumah. Tempat tidur Jepara adalah produk perabotan bermaterial kayu yang menjadi khas produksi daerah Jepara.
Keunggulan dari tempat tidur Jepara minimalis adalah dibuat dari kayu jati yang terkenal dengan ketahanannya dan berbagai variasi model yang sangat cantik, mulai dari desain dipan biasa dan modern sampai ke model dengan berbagai ukiran yang khas. Karena ada banyak modelnya, kamu bisa sesuaikan dengan selera dan kebutuhanmu.
Selain terkenal karena ketahanannya dan modelnya yang bervariasi, tempat tidur Jepara minimalis juga bisa bantu kamu dalam menciptakan suasana yang nyaman dan hangat pada tempat tidurmu yang didapatkan dari material kayu yang berkualitas.
Nah, langsung aja cari inspirasi dari berbagai model tempat tidur Jepara minimalis yang ada di bawah ini!
Model tempat tidur Jepara minimalis yang pertama adalah ranjang yang unik dengan tambahan fitur yang sangat fungsional dan sangat membantu, yaitu rak penyimpanan di bagian bawah ranjang! Fitur ini bisa membantu kamu menyimpan tempat dan ruang dalam kamar tidur.
Desain model tempat tidur Jepara minimalis ini cukup sederhana dengan bagian kepala ranjang polos dan tidak ada bagian kaki ranjang. Cocok banget untuk kamu yang memiliki ruang kamar tidur yang cenderung kecil dan bergaya minimalis!
Model tempat tidur Jepara minimalis yang kedua adalah model ranjang kayu dengan desain yang sederhana dan klasik. Cocok untuk kamu yang tidak begitu menyukai hiasan atau ukiran yang mencolok dan ramai.
Dilengkapi dengan hiasan di bagian kaki ranjang, tempat tidur Jepara minimalis ini memiliki ciri khasnya, yaitu body yang mengilap. Warnanya yang tidak terlalu gelap akan terlihat cocok disandingkan dengan perabotan berbagai warna dan berbagai material, seperti besi ataupun plastik.
Tidak ingin desain yang terlihat kuno? Model tempat tidur Jepara minimalis ini mungkin akan cocok untukmu! Desain yang minimalis dan menarik ini mengadaptasi desain ranjang modern dan mengaplikasikannya pada tempat tidur khas Jepara.
Bentuk kotak khas gaya modern digunakan untuk bagian kepala dan kaki tempat tidur Jepara minimalis ini. Model ranjang ini tidak akan terlihat kuno atau out of place meskipun diletakkan di kamar tidurmu yang bergaya modern!
Memiliki ukiran yang tidak mencolok, model tempat tidur Jepara minimalis ini terlihat simpel dan minimalis sekaligus manis yang pasti akan terlihat cocok di kamar tidurmu yang masih terlihat sepi. Sedikit sentuhan detail yang klasik digunakan dengan proporsi yang pas sehingga tidak terlihat mendominasi.
Karena penampilannya yang manis, tempat tidur Jepara minimalis ini cocok disandingkan dengan perabotan dan seprai yang berkesan cantik dan manis, seperti bercorak bunga atau berwarna feminin. Lampu tidur yang cantik juga cocok disandingkan di sebelahnya!
Model tempat tidur Jepara minimalis yang selanjutnya memiliki desain badan yang sangat sederhana dan mengadopsi konsep dipan untuk membangun model yang minimalis dan fungsionalis. Model ini cocok untukmu yang menginginkan ranjang dengan fungsi yang minimal.
Tidak memiliki banyak detail dan hiasan, tempat tidur Jepara minimalis ini justru menarik dengan kesimpelannya dan penampilannya yang tidak mencolok sehingga bisa dipilih dengan sedikit pertimbangan. Kamu bisa gunakan berbagai jenis kasur, mulai dari yang tebal sampai yang tipis dengan model ini!
© Pinterest/Cennos
Model tempat tidur Jepara minimalis yang satu ini cocok untukmu yang lagi cari model ranjang yang mewah elegan tetapi tetap minimalis dan tidak berlebihan. Dengan tiang di bagian kepala dan kaki, menambah kesan eksklusif pada model ini.
Bagian tempat tidur Jepara minimalis yang besar juga menjadi sumber utama penampilan mewah model ini. Ukiran khas yang menambahkan kesan elegan membingkai kerangka tempat tidur ini dengan desain yang tidak ramai dan ditambah detail beludru di kedua bagian dinding tempat tidur.
© Pinterest/KayCee
Tidak hanya elegan, model tempat tidur Jepara minimalis ini memiliki gaya klasik yang bisa dilihat dari desain ukirannya yang tidak mencolok tetapi terlihat tegas dan keren. Warnanya yang gelap juga menambah kesan dewasa dan retro pada model ranjang ini.
Bagian kepala tempat tidur Jepara minimalis ini menggunakan desain minimalis yang megah sehingga membuatnya cocok untuk digunakan di master bedroom karena desainnya yang dewasa. Cocok disandingkan dengan perabotan bergaya klasik juga!
Model tempat tidur Jepara minimalis yang terakhir adalah model yang terlihat jenaka dan cantik dengan tambahan busa di bagian kepala ranjang. Detail busa ini menambahkan kesan yang hangat dan sekaligus elegan.
Bisa digunakan untuk kesan yang lebih dewasa, model tempat tidur Jepara minimalis ini juga akan cocok digunakan untuk anak-anak karena pola ukiran yang hanya ada sedikit sehingga mengurangi kesan dewasanya. Cocok untuk digunakan turun-temurun karena desainnya yang timeless!
Ada banyak ide model tempat tidur Jepara minimalis yang bisa kamu jadikan inspirasi dalam memilih model yang paling tepat ya, Diazens! Model tempat tidur Jepara mana yang menurutmu paling cantik?
Nama Editor: Salma Aribatul