9 Tips Buat Ruangan Kedap Suara, Rumah Bebas Dari Gangguan Bising Sepanjang Waktu

Reporter : Arifina
Kamis, 25 Juli 2024 15:00
9 Tips Buat Ruangan Kedap Suara, Rumah Bebas Dari Gangguan Bising Sepanjang Waktu
Ingin terbebas dari kebisingan di rumah? Ternyata mudah banget, karena bisa dilakukan dengan memanfaatkan perabotan di rumah lho!

Tips buat ruangan kedap suara bisa dijadikan solusi yang tepat untuk rumah terbebas dari kebisingan. Biasanya, ruangan yang tenang ini dibutuhkan untuk suasana kerja, belajar, studio musik, ataupun sekedar bersantai.

Ruangan kedap suara akan memberikan kenyamanan dan produktivitas penghuninya lho! Selain itu, dengan mode ruangan ini tentunya tidak akan takut terganggu atau menganggu tetangga dari luar rumah.

 

1 dari 10 halaman

Tips Buat Ruangan Kedap Suara

© 2024 Instagram.com/@ruangkadap

Sehingga, penghuni bebas melakukan apa saja tanpa khawatir dengan tetangga sekitanya. Misalnya, saat menonton di mini bioskop di rumah dengan volume besar.

Nah, untuk membuat ruangan kedap suara ada beberapa tips yang bisa dilakukan lho! Mulai dari yang paling sederhana, dan profesional,

Berikut ini beberapa tipsnya dilansir dari ModernCastle dan berbagai sumber lainnya!

2 dari 10 halaman

Pasang Tirai Tebal di Rumah

Ini bisa dibilang salah satu tips sederhana untuk membuat ruangan kedap suara di rumah. Kamu hanya perlu memasang tirai tebal di bagian jendela rumah nih!

Tirai gantung tebal bukan sekedar meredam suara, tapi juga berfugsi untuk menambah keindahan rumah. Dengan adanya tirai, ini juga menjadi penghalang visual orang luar yang ingin kepo di rumahmu.

Penggunaan tirai tebal di rumah akan membantu menyerap suara lebih ekstra dari luar. Sehingga, menghindarkan kamu dari kebisingan.

 

3 dari 10 halaman

Gunakan Material Isolasi Suara

Material isolasi suara adalah komponen utama dalam membuat ruangan kedap suara. Beberapa material yang umum digunakan antara lain:

Peredam suara (soundproofing foam): Busa khusus ini sering digunakan di studio rekaman karena mampu menyerap suara dan mengurangi gema.
Fiberglass: Material ini efektif dalam meredam suara dan sering digunakan dalam dinding atau plafon.
Green Glue: Bahan ini digunakan di antara lapisan dinding ganda untuk mengurangi transmisi suara.

 

4 dari 10 halaman

Pasang Karpet Tebal

Desain Ruang Tamu Minimalis

©instagram.com/dunia.rumah/

Selain tirai, barang interior rumah yang bisa berfungsi sebagai peredam ruara adalah karpet. Nah, kamu juga bisa memanfaatkan karpet tebal untuk membuat ruangan menjadi kedap suara lho!

Karpet dengan lapisan bawah yang padat dapat membantu meredam suara. Misalnya, meredam langkah kaki dan suara dari lantai bawah.

Kamu bisa memasang karpet di area yang kamu inginkan kedap suara, seperti kamar tidur pribadi. Ini akan membantu meredam suara dari dalam ataupun luar kamar.

 

5 dari 10 halaman

Pasang Pintu dan Jendela Kedap Suara

Pintu dan jendela adalah titik lemah utama dalam upaya membuat ruangan kedap suara. Namun, hal itu bisa diatasi dengan beberapa hal berikut:

Gunakan pintu solid: Pintu berongga memungkinkan suara lewat lebih mudah. Ganti dengan pintu solid atau tambahkan peredam suara pada pintu yang ada.
Sealant khusus: Gunakan sealant khusus di sekitar tepi pintu dan jendela untuk menutup celah-celah kecil yang bisa menjadi jalan masuk suara.
Lapisan tambahan: Tambahkan lapisan kaca atau plastik kedap suara pada jendela.

6 dari 10 halaman

Gunakan Perabotan Berlapis Kain

Tips lainnya, kamu bisa memanfaatkan perabotan di rumah lho! Tambahkan berbagai furniture berlapis kain di ruangan-ruangan di rumahmu.

Cara ini akan memberikan lebih banyak area untuk menyerap suara. Hal ini juga mencegah suara memantul terlalu banyak.

Misal, kamu ingin membuat area kamar kedap suara, maka kamu bisa menambahkan beberapa perabotan. Di antaranya, selimut tebal atau bantal empuk di sekitar areanya ya.

7 dari 10 halaman

Pasang Rak Buku Menjulang Tinggi

Rak Buku

© dealsplus

Rak buku juga bisa dijadikan salah satu cara untuk membuat ruangan menjadi kedap suara nih! Nah, tentunya kamu harus membuat atau membeli jenis rak buku yang tinggi.

Tempatkan rak buku ini di dinding yang sesuai. Perabotan ini akan membantu meminimalkan suara baik dari dalam ataupun luar ruangan lho!

Selain itu, rak buku juga bisa menjadi tempat penyimpanan buku-buku koleksimu dengan rapi.

 

8 dari 10 halaman

Buat Dinding Ganda

Dinding ganda adalah salah satu cara paling efektif untuk membuat ruangan kedap suara. Dinding ini terdiri dari dua lapis dinding dengan ruang udara atau material peredam yang menyertainya.

Cara ini bisa kamu pakai untuk meminimalkan getaran suara yang melewati dinding. Sehingga, area ruangan akan terbebas dari kebisingan ataupun kamu bebas memutar apapun dengan volume keras.

 

9 dari 10 halaman

Perhatikan Langit-Langit dan Lantai

Suara bisa merambat melalui langit-langit dan lantai. Karena itu, kamu perlu beberapa langkah jika ingin membuat rumah menjadi kedap suara.

Beberapa cara untuk mengatasi ini:

  • Pasang langit-langit gantung dengan material peredam yang menyertainya.
  • Tambahkan lapisan peredam suara pada lantai, seperti karpet tebal atau underlayment peredam.

10 dari 10 halaman

Pasang Peredam Suara Tambahan

Tips Buat Ruangan Kedap Suara

© 2024 Instagram.com/@ruangkadap

Kamu bisa juga memasang beberapa alat peredam suara nih! Misalnya, memasang panel akustik di dinding atau langit-langit.

Panel akustik dapat membantu mengurangi gema dan pantulan suara di dalam ruangan. Kemudian, bisa juga memanfaatkan busa akustik sebagai pelapis dinding di sudut-sudut ruangan.

Itulah tips buat ruangan kedap suara yang bisa kamu terapkan. Rumah jadi terbebas dari suara bising sepanjang waktu, Semoga bermanfaat!

Beri Komentar