© Pinterest.com
Tips desain working space di rumah dapat menciptakan suasana kerja yang kondusif hanya dengan di rumah saja. Semakin berkembangnya teknologi tidak hanya memudahkan kita dalam komunikasi saja, melainkan juga melakukan aktivitas dengan jarak jauh. Mulai dari bekerja dari rumah (WFH) hingga melakukan pertemuan atau rapat melalui video conference. Selain itu, kita juga tidak jarang membawa pekerjaan dari kantor ke rumah.
Kini rumah bukan hanya sebagai tempat tinggal tetapi juga sebagai tempat untuk bekerja, banyak orang memilih membuat ruang kerja khusus atau working space di dalam rumah mereka. Hal ini agar aktivitas bekerja maupun belajar menjadi lebih fokus dan bebas dari gangguan di sekitar. Working space tidak hanya sebagai tempat untuk bekerja, tetapi juga dapat menjadi tempat untuk menemukan ketenangan, kreativitas, dan inspirasi.
Oleh karena itu, merancang working space agar terasa nyaman dan fokus perlu kamu perhatikan, nih Diazens! Dengan beberapa tips desain working space di rumah ini bisa membantu kamu untuk mewujudkannya. Check this out!
Meskipun memiliki lahan yang terbatas, kamu tetap bisa menempatkan working space secara kreatif, loh! Kamu dapat memanfaatkan ruang kosong di rumah seperti di bawah tangga, loteng, atau bahkan di balkon sebagai area kerja yang fungsional dan nyaman. Dengan salah satu tips desain working space di rumah ini menjadi cara tepat untuk mengoptimalkan ruang yang ada di rumah tanpa harus memiliki ruangan khusus.
Tidak hanya itu, kamu juga harus menentukan tempat yang minim dengan gangguan. Produktivitas dalam bekerja sangat dipengaruhi oleh gangguan sekitar seperti anak-anak atau suara bising yang mengganggu lainnya. Cari bagian ruang rumah yang tenang untuk meminimalisir gangguan saat bekerja.
Tata letak merupakan aspek penting dalam menciptakan interior yang nyaman dan bergaya. Tips desain working space di rumah yang selanjutnya yakni pentingnya untuk mempertimbangkan tentang bagaimana gaya ruangan, furnitur hingga dekorasi yang diperlukan sesuai dengan preferensi kamu.
Hal tersebut meliputi penempatan meja kerja dan kursi, tempat penyimpanan, hingga pencahayaan yang tepat pada ruangan. Dengan perencanaan tata letak yang tepat, kamu dapat memastikan ruang kerja agar lebih nyaman, efisien, dan estetis.
Pemilihan furnitur multifungsi sangat penting, terutama jika kamu memiliki ruangan yang tidak terlalu luas. Salah satunya yaitu dengan penggunaan meja belajar yang dilengkapi dengan rak penyimpanan dan laci mini. Tips desain working space di rumah ini dapat memaksimalkan ruang agar tetap praktis dan tidak terlihat sempit.
Selain itu, faktor kenyamanan sangat penting untuk kamu perhatikan juga, loh! Dengan pemilihan kursi dan meja dengan ketinggian yang sesuai, dapat mencegah masalah postur tubuh saat bekerja dalam jangka waktu yang lama.
Tips desain working space di rumah selanjutnya yakni dengan mempertimbangkan solusi penyimpanan di ruang kerja kamu. Memilih rak sebagai penyimpanan tidak hanya berfungsi untuk menaruh buku atau file, tapi juga bisa menjadi elemen dekoratif yang mempercantik ruang kerja.
Dengan desain rak yang terbuka, kamu dapat memajang barang-barang dekoratif seperti tanaman hias, patung kecil, atau item dekoratif lainnya. Selain itu, kamu juga tidak harus repot-repot merogoh laci atau lemari untuk mencari barang-barang yang kamu butuhkan.
Sering bekerja hingga larut malam? Tips desain working space di rumah yang nyaman yakni dengan memperhatikan pencahayaan agar dapat meningkatkan kenyamanan ketika bekerja. Kamu dapat menggunakan pencahayaan tambahan seperti lampu meja atau lampu lantai di dekat meja kerja kamu.
Ketika siang hari, kamu dapat memanfaatkan pencahayaan alami, loh! Kamu dapat meletakkan posisi meja kerja dekat dengan jendela untuk memanfaatkan cahaya alami sekaligus memberikan suasana yang lebih segar.
Selanjutnya, tips desain working space di rumah yang nggak boleh ketinggalan yaitu warna dinding, nih! Penggunaan warna pada dinding dapat memengaruhi suasana ruang dan mood ketika bekerja. Kamu dapat memilih warna-warna yang memberikan kesan menenangkan dan menyejukkan seperti warna putih, hijau, biru atau warna pastel.
Kamu juga dapat mengkombinasikan warna-warna tersebut untuk menciptakan kontras yang cukup sehingga ruangan terasa dinamis dan menambah daya tarik visual yang bergaya pada ruang kerja kamu. Dengan begini, suasana bekerja di rumah akan terasa sangat menyenangkan, bukan?
Lagi hectic-hecticnya tugas pekerjaan, pasti sering kali merasa penat atau bosan, nggak sih? Tips desain working space di rumah satu ini bisa loh buat kamu terapkan. Kamu dapat menghadirkan elemen alami ke dalam ruang kerja kamu untuk menghadirkan rasa tenang sekaligus membantu meningkatkan kreativitas, seperti tanaman indoor.
Kamu dapat meletakkan tanaman indoor di lantai atau di sisi meja kamu. Ini bisa menjadi pilihan yang bagus untuk memberikan sentuhan alami dan kesegaran di ruang kerja. Untuk mempercantik tampilan, kamu dapat menggunakan pot tanah liat atau elemen kayu.
Yap, itu dia beberapa tips desain working space di rumah yang bisa kamu jadikan referensi. Ruang kerja menawan tentu bikin nyaman, bukan?
Penulis : Aulia Amanda Safitri