© Idealhome.co.uk
Moms, pernah gak sih merasa sangat kesulitan saat akan membersihkan aneka pajangan di rumah? Yap, sebut saja seperti foto, lukisan, atau bahkan patung. Terlebih jika Moms adalah pecinta barang antik, tentu bakal memerlukan banyak waktu dan tenaga dong untuk membuat barang kesayangan ini selalu tampil bersih tanpa berdebu?
Perlu diketahui, aneka pajangan ini tentu memiliki material yang berbeda dalam pembuatannya. Nah, untuk membersihkannya pun juga perlu memerhatikan ketahanan material ketika bersentuhan dengan kain atau lap serta cairan pembersih itu sendiri. Gak bisa sembarangan, melansir dari buku "456 Tip Perawatan Rumah", karya Garsinia Lestari, dalam Okezone, Minggu (3/1/2021), berikut ini adalah beberapa hal yang perlu Moms perhatikan saat akan membersihkan aneka pajangan di rumah. Beda material, beda perawatan, lho!
Saat digantung, bingkai tentu akan mudah sekali berdebu sehingga harus dibersihkan secara rutin. Cara membersihkannya tidaklah sulit. Bersihkan bagian kaca dengan kertas koran bekas yang di campur air, setelah itu peras hingga setengah kering. Debu yang menempel pada kayu dibersihkan dengan menggunakan kuas atau sikat gigi bekas. Nah, agar lukisan atau foto dalam bingkai tidak berjamur, Moms bisa menggantungkan silica gel di belakang bingkai.
Lantaran termakan usia dan disimpan di ruangan yang berdebu, patung berbahan tanduk kerap terlihat kusam dan kotor. Agar kembali indah, rendam patung dalam susu sapi cair murni selama 12 jam. Gosok patung menggunakan kain lap halus hingga bersih.
Udara yang terlalu lembab menyebabkan foto yang disimpan sering kali luntur, rusak bahkan berjamur. Untuk menghindarinya, Moms bisa mengoleskan foto dengan putih telur yang telah dikocok hingga berbusa. Antibiotik yang terkandung dalam putih telur ini mampu mencegah kerusakan dan membuat foto lebih awet terpajang.
Lukisan yang disimpan atau dipajang terlalu lama sering kali jadi kusam. Agar lukisan kembali cantik, sediakan kapas dan susu sapi. Caranya cukup mudah kok Moms, cukup dengan mencelupkan kapas dalam susu, lalu peras dan gosokkan secara perlahan ke permukaan lukisan. Selanjutnya bersihkan kembali lukisan dengan kapas basah yang telah dicelup dan diperas dalam air mineral.
Bagaimana Moms, kini demu dalam pajangan tak lagi jadi masalah dong? semoga membantu ya.