WOW, Jadi Begini 3 Cara Membuat Rak Bunga dari Kayu yang Indah dan Mudah

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Rabu, 12 Oktober 2022 11:49
WOW, Jadi Begini 3 Cara Membuat Rak Bunga dari Kayu yang Indah dan Mudah
Kebutuhan rak bunga dari kayu cukup menjadi tren saat ini. Ada banyak jenis cara membuat rak bunga dari kayu, baik dari bentuk, cara, dan tingkat kompleksitasnya.

Di era pandemi seperti ini, hobi atau kegiatan berkebun bunga di rumah atau halaman cukup mengalami peningkatan di masyarakat, hal ini dapat dilihat dari beberapa akun di Instagram atau pada acara TV. Kebutuhan akan tempat, seperti rak bunga juga meningkat. Jadi bagaimana cara membuat rak bunga dari kayu?

Rak bunga dari kayu cukup menjadi pilihan yang digemari para penghobi berkebun bunga. Bukan hanya mudah dibuat atau didapatkan, namun rak bunga dari kayu memiliki ciri khas tersendiri yang menambah keindahan dan estetika di tempat tersebut. Kalau begitu, yuk simak cara membuat rak bunga dari kayu!

 

1 dari 3 halaman

Cara Membuat Rak Bunga dari Kayu 3 Tingkat

Cara Membuat Rak Bunga dari Kayu 3 tingkat

Rak bunga dari kayu dengan bentuk tersusun ke atas bukan hanya menghemat tempat, tapi juga menambah estetika di rumah kamu! Pasti kalian sudah penasaran bagaimana cara membuatnya. Jadi begini cara membuat rak bunga dari kayu 3 tingkat!

Dilansir dari akun Youtube Tukang Asal Jadi, terdapat beberapa langkah-langkah dalam membuatnya, yaitu

  1. Menyiapkan kayu yang akan dibuat sebagai rak bunga (lebar x tinggi = 3x5.3 cm)
  2. Siapkan pola rancangan rak bunga dari kayu yang diinginkan
  3. Potong panjang kayu sesuai ukuran rak bunga yang diinginkan menggunakan gergaji
  4. Satukan kayu-kayu yang sudah dipotong dengan paku secara bertingkat dengan jumlah 3 tingkat
  5. Rapikan dan haluskan kayu yang sudah disatukan
  6. Cat atau pernis rak bunga dari kayu agar lebih indah, menarik, dan tahan lama
  7. Selesai 

 

2 dari 3 halaman

Cara Membuat Rak Bunga dari Kayu Sederhana

Cara Membuat Rak Bunga dari Kayu Sederhana

Rak bunga dari kayu ada berbagai macam model sederhana, contohnya seperti model standing. Model rak kayu ini sangat sederhana dan akan sangat mudah bila kita membuat sendiri. Begini cara membuat rak bunga dari kayu sederhana!

  1. Siapkan alat dan bahan berupa kayu (2x2x60cm), gergaji, cat/pernis, palu, lem, paku, anti selip dan amplas
  2. Siapkan pola rancangan rak bunga dari kayu yang diinginkan, dengan 4 tiang kayu penyangga (2x2x60cm) dan 2 potong kayu sebagai alas dari pot bunga (2x2x30cm)
  3. Potong panjang kayu sesuai ukuran rak bunga yang diinginkan menggunakan gergaji
  4. Satukan kayu-kayu yang sudah dipotong dengan lem, kemudian diperkuat dengan paku kecil, 2 potong kayu penyangga satukan secara disilang, kemudian tiap ujung kayu penyangga, satukan dengan 4 tiang kayu penyangga
  5. Rapikan dan haluskan kayu yang sudah disatukan dengan amplas
  6. Beri anti selip di tiap kaki rak bunga dari kayu
  7. Perindah rak bunga dengan cat atau pernis supaya indah dan tahan lama
  8. Selesai 

 

3 dari 3 halaman

Cara Membuat Rak Bunga dari Kayu Bekas

Cara Membuat Rak Bunga dari Kayu bekas

Limbah kayu kadang membuat kita galau, kalau dibuang sayang, tapi kalau disimpan bikin suasana tidak indah dan makan banyak tempat. Oleh karena itu, begini cara membuat rak bunga dari kayu bekas agar lebih indah dan menambah nilai gunanya, yuk ikuti caranya!

Dilansir dari akun Youtube Wong Kreatif berikut langkah-langkahnya

  1. Siapkan alat dan bahan berupa kayu bekas, gergaji, cat/pernis, palu, paku, dan amplas
  2. Buat pola rancangan sesuai keinginan
  3. Potong kayu bekas sesuai pola rancangan yang sudah dibuat
  4. Satukan dengan paku kayu
  5. Haluskan kembali rak bunga yang sudah disatukan dengan alat amplas agar tidak meninggalkan bekas potongan yang tajam dan dapat berbahaya
  6. Perindah rak bunga dari kayu bekas dengan cat atau pernis agar tahan lama dan enak dilihat
  7. Selesai 

Mudah sekali bukan? Pasti Diazens sudah tidak sabar untuk membuat rak bunga dari kayu setelah membaca cara membuat rak bunga dari kayu. Semoga bermanfaat dan rumah kalian menjadi indah dan asri yaa!

Penulis: Akiroel Mohammad Effendi

Beri Komentar