Cara Membuat M Banking BRI Mudah Tanpa Ribet!

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Senin, 24 Oktober 2022 13:03
Cara Membuat M Banking BRI Mudah Tanpa Ribet!
M Banking BRI menjadi salah satu kemudahan yang diberikan BRI bagi nasabahnya. Cari tahu cara membuat M Banking BRI disini!

Perkembangan teknologi komunikasi memiliki dampak yang begitu besar dan luas, contoh bidang yang terdampak adalah perbankan. Hadirnya internet dan kemajuan teknologi sangat membantu aktifitas bak, baik dari pihak bank itu sendiri maupun pihak nasabah. Nah, kemudahan itu berbentuk M Banking atau Mobile Banking, bagaimana cara membuat m banking?

Salah satu Bank BUMN, BRI menerapkan sistem m banking di bank nya. Kehadirannya sangat lah membantu nasabah dan petugas bank dalam melakukan aktivitas bank, seperti transfer, top up uang elektronik, pembayaran, pembelian, dan lain sebagainya dimanapun dan kapanpun. 

Beberapa syarat untuk membuat m banking BRI yakni kamu harus menjadi nasabah bank BRI, harus memiliki kartu ATM, memiliki ID dan password untuk masuk ke dalam akun mobile banking. Maka untuk mendapatkan ID dan password M-Banking, kamu perlu melapor pada KCP BRI terdekat. Oleh karena itu, mari simak cara membuat m banking BRI!

 

1 dari 4 halaman

Cara Membuat M Banking BRI lewat hp

Cara Membuat M Banking BRI lewat hp

Buat kamu yang ingin punya M banking BRI di HP dengan aplikasi buatan BRI, yaitu BRImo (BRI Mobile) kamu bisa lakukan cara membuat m banking BRI lewat hp dari hppintar.com  ini!

  • Buka Aplikasi Brimo
    Buka aplikasi bri mobile banking di smartphone.

  • Tidak Punya Akun
    Pilih belum mempunyai akun.

  • Pilih Daftar Brimo
    Pada halaman utama aplikasi brimo, pilih menu daftar brimo.

  • Siapkan Dokumen Pendukung
    Siapkan kartu e-ktp dan kartu atm bri, lalu tekan tombol isi dokumen.

  • Foto & Mengisi Data KTP
    Silahkan foto kartu e-ktp, lalu lanjutkan mengisi data sesuai ktp.

  • Masukan Data Kartu Debit BRI
    Masukan 16 digit nomor kartu debit bri, bulan tahun masa expired dan 3 digit angka cvv.

  • Mengisi Data Kontak
    Pastikan memasukan nomor handphone dan alamat email, yang sudah terdaftar di bri.

  • Verifikasi No HP
    Masukan 6 digit kode otp yang dikirimkan ke sms.

  • Verifikasi Email
    Sekarang masukan 6 digit kode otp yang dikirimkan bri lewat email.

  • Perekaman Video
    Guna memverifikasi diri, perekaman video berlangsung 8 detik.

  • Foto Selfie Dan KTP
    Masih tahap verifikasi diri, foto selfie sambil memegang kartu e ktp.

  • Tanda Tangan
    Silahkan mengisi tanda tangan, sesuai di e-ktp kamu.

  • Verifikasi Semua Data
    Tunggu proses verifikasi semua data hingga 100%.

  • Konfirmasi Data
    Bilamana semua data sesuai, klik konfirmasi.

  • Kode Tanda Tangan Digital
    Masukan kode tandatangan digital berisi 6 angka, dikirimkan oleh privyID.

  • Membuat Username
    Minimal 12 karakter alfanumerik, untuk membuat username login ke brimo.

  • Membuat Password Brimo
    Untuk membuat password minimal 8 karakter. Kombinasi huruf kecil, besar dan angka.

  • Selesai
    Cara daftar brimo atau registrasi bri mobile banking selesai.

 

2 dari 4 halaman

Cara Membuat M Banking BRI tanpa ke bank

Cara Membuat M Banking BRI tanpa ke bank

Nah, kalau kamu nggak mau repot-repot download aplikasi dulu, kamu bisa menggunakan cara dari cekat.com membuat m banking tanpa ke bank melalui internet banking BRI! 

  • Unduh dan Instal aplikasi BRI Mobile

  • Buka aplikasi bri mobile

  • Lalu pilih menu internet banking

  • Pilih izinkan bila aplikasi meminta akses kontak ponsel dan lain-lain

  • Masukan User id dan password

  • Kemudian Pilih aktivasi

  • Setelah itu pilih “ Ya”

  • Berikutnya akan muncul notifikasi untuk mengirimkan pesan pilih “ Ya”

  • Setelah itu kirim pesan sesuai format yang ada

  • Silahkan klik kembali pada hp dan tunggu pesan aktivasi muncul dari 3300.

  • Aktivasi berhasil kalau sudah dapat pesan berupa “ aktivasi sukses“ .

  • Selesai

 

3 dari 4 halaman

Cara Membuat M Banking BRI lewat atm

Cara Membuat M Banking BRI lewat atm

Dilansir dari 99.co ada cara membuat m banking bri lewat atm lho! Jadi kalau kebetulan kamu ada di deket atm bri, kamu bisa langsung bikin m banking disana!

  • Sebelum registrasi mobile banking BRI di ATM, siapkan dulu buku tabungan dan kartu ATM.

  • Masukkan kartu ATM dan password, lalu pilih opsi ‘Transaksi Lain’ dan ‘Lainnya’.

  • Tekan pilihan ‘Registrasi’, lalu pilih ‘Mobile Banking’.

  • Setelah itu, masukan nomor telepon dengan benar.

  • Pilih dan masukkan PIN mobile banking (pastikan nomor acak dan bukan nomor tanggal lahir).

  • Ambil struk yang keluar dari ATM dan simpan sebagai bukti registrasi.

  • Bawa bukti registrasi ke bank bersama KTP dan kartu ATM untuk konfirmasi pendaftaran M-Banking BRI

 

4 dari 4 halaman

Cara Membuat M Banking BRI ke bank

Cara Membuat M Banking BRI ke bank

Kalau emang kamu lebih suka pergi langsung ke bank dan nggak suka dengan sistem online, 99.co punya cara membuat m banking bri ke bank nya langsung! 

  • Bawa buku nasabah, ATM, dan KTP.

  • Siapkan smartphone dengan aplikasi M-Banking BRI yang sudah diinstal di dalamnya.

  • Siapkan juga email aktif untuk menerima pesan konfirmasi dan notifikasi perbankan.

  • Setelah itu, pergi ke KCP terdekat dan sampaikan niat kedatangan, yakni untuk membuat akun M-Banking.

  • Isi formulir yang diberikan oleh Customer Service dengan teliti.

  • Jika sudah selesai, kamu hanya perlu menunggu sampai Customer Service memberikan akun M-Banking.

Begitulah cara membuat M Banking BRI! Bagi kamu pengguna BRI, kamu bisa segera buat M Banking BRI untuk mendapat beberapa kemudahan yang didapat dari M Banking! Semoga bermanfaat!

Penulis: Akhiroel Mohammad Effendi

Beri Komentar