Cara Mendapatkan Uang dari TikTok Sebagai Penghasilan Tambahan

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Jumat, 9 September 2022 15:29
Cara Mendapatkan Uang dari TikTok Sebagai Penghasilan Tambahan
Walaupun kamu bukan TikTok influencer yang punya banyak pengikut, masih banyak lho ternyata cara mendapatkan uang dari TikTok ini

TikTok kini bukan hanya sosial media tempat kamu sharing video kreatif lho tapi juga bisa untuk sebagai cara mendapaatkan penghasilan tambahan. Apakah dengan menjadi content creator, menerma endorsement atau berjulan barang?

TikTok mengalami perkembangan yang pesat selama beberapa tahun terakhir. Di tahun 2022 saja, jumlahnya pengguna globalnya mencapai 1.5 miliar lho. Ngomongin soal bisnis dan duit, TikTok mejadi salah satu startegi marketing. Banyak brand menggunakan platform ini untuk memperkenalkan produk mereka, mengarahkan kita buat datang ke situs mereka, dan masih banyak lagi. Tapi ternyata cara mendapatkan uang dari TikTok juga bisa kamu lakukan meskipun kamu yang nggak punya bisnis, follower atau jiwa kreatif.

Dikutip dari berbagai sumber, ini dia beragam cara mendapatkan uang dari TikTok.

1 dari 3 halaman

Cara Mendapatkan Uang dari TikTok

Jualan di TikTok Shop

TikTok memperkenalkan TikTok Shopping pada tahun 2021 lalu biar produk bisa dijual secara langsung di TikTok tanpa harus mengarahkan pembeli ke situs atau market place lainnya. Jadi ada tab belanja di profil TikTok pengguna trus juga ada katalog Shopify yag memungkinkan pengguna buat ngeliat semua produk yang kamu punya.

Melakukan Live dan mendapatkan Donasi

Konsepnya sih sama dengan live pada sosial media lainnya yah tapi selama live berlangsung itu, pengikut kamu bisa memberikan donasi berupa virtual gift yang bisa ditukar dengan cara pembayaran sesuai dengan mata uang yang berlaku.

Virtual gift berbentuk stiker ini biasanya dikirimkan oleh penonton sebagai penghargaan atas konten yang kita tampilkan. Stiker tersebut mereka beli lho, bukan didapatkan secara cuma-cuma. a Makanya, usahakan untuk membuat konten yang menarik.

TikTok Marketing

Kalau Facebokk dan Instagram punya Facebook Ads dan Instagram Ads, TikTok juga punya lho! Ini adalah aplikasi yang ditujukan oleh pemilik bisnis untuk mmepromosikan produk dan jasa mereka kepada pengguna TikTok. TikTok punya algoritma tertentu yang membantu pemilik bisnis agar produk mereka terlihat oleh konsumen sasaran sehingga lebih efektif.

2 dari 3 halaman

TikTok Manager

Jadi TikTok manager adalah cara mendapatkan uangd ari TikTok tanpa harus berada di depan layar. Caranya yakni dengan membantu mengelola akun TikTok milik seseorag biar makain berkembang. Yang harus kamu lakukan adalah :

  • Meningkatkan jumlah followers, like, jumlah tayangan video hingga engagement
  • Mengatur strategi content marketing
  • Mencari ide kreatif konten
  • Menghandle tawaran kerja sama dan masih banyak lagi

Jual Beli Akun TikTok

Tahu nggak sih kalau ternyata nih akun TikTok juga bisa diperjual belikan sebagai cara mendapatkan uang di TikTok lho? Caranya ngimana?

  • Bikin dengan minat tertentu
  • Punya dengan follower aktif, like, jumlah tayangan dan juga engagemen yang banyak
  • Membangun komunitas dengan minta yang sama
  • Kemudian jual deh akun tersebut ke brand atau perushaaan dengan minat yang sama.

Kalau kamu masih pemula nih, kamu bisa memulainya dengan bikin beberapa akun dengan minat yang berbeda. Dengan demikian, ada banyak akun yang bisa kamu jual.

3 dari 3 halaman

Cara Mendapatkan Uang dari TikTok

Jadi TikTok Influencer

Untuk kamu yang punya jumlah pengikut TikTok bejibum dan engagement oke, coba deh lakukan satu dari cara mendapatkan uang dari TikTok berikut ini :

  • Sponsored content post, misalnya dengan mengulas suatu produk yang telah melakukan kerja sama dengan kamu
  • Brand ambassador produk yang sesuai dengan niche akun kamu. Misalnya kalau kamu suka bahas kecantikan, kamu bisa menggaet produk kecantikan nih.
  • Marketing afiliasi yang cara kerjanya sama kayak MLM nih yakni mencari orang yang mau beli produk kamu
  • Endorsement. Pastikan kalau followers yang kamu miliki sesuai dengan target arket dari produk yang kamu promosikan ya!

Ikut Event TikTok

Di TikTok ada banyak event yang bisa kamu jadikan sebagai cara mendapatkan uang dari Tik Tok. Event tersebut bsia berupa giveaway, kontes atau kompetisi dengan hadiah yang menarik banget. Caranya gimana?

  • Masuk ke akun Tik Tok
  • Klik menu Search atau icon kaca pembesar yang ada di bawah tengah screen kamu
  • Ketik kata kunci atau keyword ‘giveaway’, ‘kontes’, ‘lomba’, ‘kompetisi’ atau hal lain yang mengacu ke event tertentu
  • Pilih event yang sesuai dengan kriteria kamu dengan hadiah yang kamu mau
  • Ikuti event itu ya

Jangan berputus asa mencari penghasilan tambahan karena ternyata ada banyak cara mendapatkan uang dari TikTok nih!

Beri Komentar