© Shutterstock
Menjadi ibu rumah tangga (IRT) tidaklah semudah kelihatannya. Sebagai orang yang selalu ada di rumah, ibu rumah tangga harus tahu betul bagaimana memenuhi kehidupan rumah tangga, salah satunya adalah mengatur keuangan.
Mulai dari biaya sekolah anak, kebutuhan makanan dan rumah tangga, jajan anak, hingga kebutuhan diri sendiri harus terpenuhi. Oleh karena itu ibu rumah tangga harus pintar-pintar mengatur keuangan.
Mumpung masih awal tahun nih, belum terlambat bagi ibu-ibu sekalian untuk belajar cara mengatur keuangan keluarga, agar tahun ini lebih baik daripada tahun sebelumnya. Langsung aja simak ya artikel di bawah!
Meski sepele, mencatat dan menganggarkan keuangan itu penting. Meski dalam jumlah kecil sekalipun, pengeluaran tetaplah pengeluaran. Kalau perlu ibu rumah tangga bisa menyimpan struk pembelian biar tahu kemana larinya uang yang dibelanjakan tersebut.
Rasa kalap membuat manusia tak bisa membedakan mana yang 'ingin' dan mana yang 'butuh'. Nah, sebagai ibu rumah tangga jelas harus bijak ya mempergunakan uang yang ada. Jangan sampai segala keinginan terpenuhi, tapi begitu butuh uangnya malah habis.
Hemat jelas adalah hal penting tapi sulit dilakukan. Meski sulit, kebiasaan ini bisa dilatih kok. Kalau kamu merasa sering boros, nah sekarang waktu yang tepat untuk memulai gaya hidup hemat.
Dengan berhemat, kamu jadi bisa menabung lebih banyak. Tabungan ini nantinya bisa digunakan kalau ada keperluan sewaktu-waktu yang mendesak. Ataupun kalau berlebih, bisa untuk menyenangkan diri sendiri dan keluarga. Enak banget kan?
Jadi seorang wanita sekaligus ibu rumah tangga, tak hanya harus mengandalkan gaji suami. Ibu rumah tangga juga harus punya uang sendiri untuk simpanan. Kamu bisa mendapatkan uang tersebut dari usaha kecil-kecilan, misal usaha kue rumahan ataupun jualan online.
Semangat untuk para ibu rumah tangga! Terima kasih sudah berjuang.