Diazens masih inget nggak pada tahun 2010-an Indonesia cukup banyak melahirkan grup-grup vokal. Bahkan, kala itu menjadi tahun yang paling bersinar bagi grup vokal atau yang biasa disebut dengan Girlband dan Boyband ala Indonesia.
Nah, salah satunya adalah grup vokal besutan musisi Kevin Aprillo, Princess. Grup dengan beranggotakan 5 perempuan cantik ini pun sempat mencuri perhatian warganet sejak single pertamanya rilis berjudul Jangan Pergi pada 2011.
Sayang banget, ditahun 2012 salah satu membernya yaitu Alika Islamadina memilih untuk hengkang. Tak lama berselang, Rachel Octavia juga diketahui keluar dari grup Princess. Hingga pada 4 Juni 2014 grup vokal Princess ini secara resmi dinyatakan bubar.
Walau kini sudah tak bersama dalam satu grup musik. Namun, aktivitas dari mantan personel Princess di dunia entertainment masih berjalan kok. Beberapa dari mereka ada yang memilih untuk mengembangkan karier di dunia akting hingga jadi presenter.
Dirangkum Diadona.id dari berbagai sumber, berikut ini beberapa kabar terbaru personel eks Princess setelah 10 tahun berlalu. Simak yuk!
Danita Vinarosa saat ini sudah mulai jarang terlihat di layar kaca. Kendati demikian, wanita kelahiran 14 November 1992 ini justru lebih dikenal sebagai influencer. Penampilan Danita di berbagai kegiatan pun tak pernah lepas dari sorotan.
Hak Cipta © Instagram.com/@danitasigarlaki