Seperti yang kita ketahui, Malang jadi salah satu kota yang menyimpan pengalaman berwisata yang menarik untuk diulik. Pasalnya, tak hanya alamnya yang terawat, pengalaman kuliner di Malang selalu dianggap sebagai pengalaman kuliner terseru saat berada di Jawa Timur, lho.
Nah, buat kamu yang ingin kulineran di Malang, jangan sampai lewatkan sederet kuliner berikut ini yang acap kali ramai didatangi wisatawan dan penduduk lokal. Biar nggak penasaran, langsung aja intip deretan tempat-tempatnya.
Mungkin di antara kuliner lainnya, minuman yang satu ini paling menggoda iman. Bagaimana tidak, lihat saja paduan warna putih dari santan dan sirop merahnya bikin giler banget. Apalagi, di dalam segelas es segar ini juga dilengkapi dengan isian ketan hitam, dawet merah, serta es serut. Harga per porsi es ini hanya dibanderol Rp 2,5k saja. Nah, kalau mau tambah topping roti tawar, harganya jadi Rp 3,5k. Tetap murah, kan?
Hak Cipta © instagram.com/andreyongz