Immanuel Caesar Hito dan Felicya Angelista merupakan salah satu pasangan artis yang kerap jadi relationship goals para netizen. Dua sejoli ini terkenal manis dan romantis, tapi terkadang kocak juga. Masih lekat dalam ingatan salah satu momen spesial antara Feli dan Hito yang sukses bikin netizen heboh, yakni saat Hito berhasil membuat Feli melangsungkan video call dengan Song Joong-ki.
Hal serupa pun terjadi baru-baru ini. Bukan hanya sebatas video call, kini giliran Feli memberikan surprise pada Hito dengan mendatangkan idola Hito sejak kecil, yakni Alessandro Del Piero. Feli dan Hito diketahui tengah berada di Milan, sehingga Feli berhasil mengundang legenda sepak bola tersebut untuk dinner bersama mereka.
Hito sampai menangis saat bisa bertemu langsung dengan idolanya. Netizen pun langsung iri melihat surprise tersebut. Penasaran seperti apa potretnya, simak selengkapnya ya!
Saat dinner bersama, Del Piero beberapa kali menepuk bahu Hito. Suami Felicya Angelista ini sampai bertekad nggak mau me-laundry jaketnya loh
Hak Cipta © instagram.com/felicyangelista_