Hari ini, masyarakat Indonesia menyambut Hari Raya Idul Fitri. Banyak hal yang kerap dilakukan masyarakat muslim di Indonesia dalam menyambut hari raya Idul Fitri ini.
Beberapa tradisi yang kerap dilakukan dalam menyambut lebaran adalah mudik, silaturahmi ke rumah saudara, ziarah, dan menyantap sajian khas lebaran. Namun, di beberapa daerah di Indonesia ini punya tradisi unik dalam menyambut idul fitri. Apa saja itu?
Nyama Selam adalah tradisi lebaran khas Bali. Masyarakat akan memberikan hidangan kepada masyarakat sekitarnya, tak peduli apapun agama mereka. Hal ini biasa dinamakan Ngejot dan sudah dilakukan sejak masa kerajaan dan hampir ditemukan di sebagian besar daerah di Bali.
Hak Cipta © dakwahmuslimbali.com