Perayaan tahun baru memang identik dengan kemeriahan. Namun, ada juga yang memilih untuk diam di rumah dan menyantap hidangan-hidangan yang telah disediakan.
Biasanya, di Indonesia, orang-orang akan menyantap makanan yang dibakar seperti jagung bakar, sosis bakar, dan makanan lainnya. Namun, tahukah kamu kalau di berbagai negara juga punya makanan-makanan yang wajib disantap ketika memasuki tahun baru?
Apa saja sih makanan-makanan yang disajikan ketika memasuki tahun baru? Yuk kita cicipi!
Korea - Tteok-guk: Adalah sup bening panas yang berisi irisan tipis kue beras. Menyantap Tteok-guk hingga habis melambangkan umur panjang di tahun baru. Tteok-guk juga biasa disantap ketika seorang berulang tahun.
Hak Cipta © pixabay.com/soscs