Indonesia saat ini sedang dilanda gelombang panas yang mengakibatkan suhu di beberapa wilayah mengalami lonjakan yang tinggi. Cuaca panas memang sering dikeluhkan oleh sejumlah masyarakat yang kerap beraktivitas di luar ruangan terutama pada siang hari. Meskipun begitu, hal ini tidak mengurangi adanya aktivitas yang dilakukan di luar ruangan, loh! Justru ada saja ide dan kreativitas masyarakat untuk mengatasinya.
Salah satunya pada pengendara roda dua yang juga seringkali terpapar panas matahari. Mereka pun menjadi solusi kreatif untuk mengatasinya. Dengan memodifikasi kendaraan roda dua, berkendara pun jadi lebih adem dan terhindar dari terik matahari.
Panas-panas gini memang enak banget buat minum es. Bapak penjual ini selain jualan es keliling juga tidak lupa memanfaatkan payung jualannya buat bikin teduh ketika berkendara. Unik banget ya! Ada saja ya kreativitas dari pengendara roda dua agar tetap adem dan nggak kepanasan. Apakah kamu tertarik untuk ikut mencobanya? (Penulis : Aulia Amanda Safitri)
Hak Cipta © otosia.com