Anti Ribet, Ini Tips Sederhana Atasi Tekanan Darah Rendah saat Hamil

Reporter : Devi Puspitasari
Sabtu, 23 Januari 2021 06:30
Anti Ribet, Ini Tips Sederhana Atasi Tekanan Darah Rendah saat Hamil
Simak ulasannya di sini yuk, Moms.

Perubahan tubuh selama hamil pastinya membawa banyak dampak pada ibu, salah satunya tekanan darah rendah. Sama halnya dengan hipertensi, tekana darah rendah normal dan serung juga dialami oleh sebagian ibu hamil.

Meski begitu, tekanan darah rendah selama hamil juga berisiko lho Mom bagi bumil. Salah satu risiko utamanya yakni meningkatkan risiko Moms jatuh dan pingsan.

Sering pingsan selama hamil bisa berbahaya bagi bumil. Bahkan, tekanan darah rendah yang parah bisa menyebabkan syok atau kerusakan organ. Tentu saja hal ini bakal berbahaya bagi ibu dan buat hati.

Lalu, apa saja sih tips yang bisa dilakukan untuk mencegah hal ini? Dikutip dari Medical News Today, yuk simak ulasannya di bawah ini.

1 dari 6 halaman

Apa sih Penyebab Darah Rendah saat Hamil?

Ilustrasi ibu hamil anemia

Kehamilan menyebabkan banyak perubahan dalam tubuh, Moms. Hal ini karena tubuh wanita sedang berusaha beradaptasi dengan apa yang diperlukan selama perkembangan si kecil.

Tekanan darah sendiri bisa sedikit berubah tergantung dengan tingkat energi, gaya hidup, bahkan stres. Tekanan darah bumil mungkin bakal lebih rendah selama 24 minggu pertama kehamilan. Hal ini disebabkan oleh membesarnya pembuluh darah yang berguna untuk mengalirkan darah ke rahim.

2 dari 6 halaman

Apa saja Gejalanya?

Meski darah rendah jadi hal umum yang dialami ibu hamil, gejala masalah ini mungkin bakal mengganggu aktivitas bumil terutama bagi mereka yang belum pernah mengalami sebelumnya. Lalu, apa saja sih gejalanya?

1. Pusing.

2. Mual.

3. Pusing setelah berdiri dengan cepat.

4. Haus bahkan setelah minum.

3. Masalah penglihatan, seperti penglihatan kabur atau penglihatan ganda.

6. Kulit dingin dan pucat.

3 dari 6 halaman

Gimana Cara Mengatasinya?

Bila Moms sekarang sedang mengalami hal ini, berikut sederet cara sederhana yang bisa Moms coba.

1. Istirahat Cukup

ilustrasi ibu hamil tidur

Istirahat yang cukup memang penting bagi ibu hamil, terutama bagi Moms yang punya tekanan darah rendah. Istirahat yang cukup bisa memberi waktu pada tubuh untuk pulih sekaligus mengurangi kelelahan.

Selain istirahat yang cukup, melakukan aktivitas tanpa buru-buru juga sangat direkomendasikan Moms. Seperti misal banngun pagi atau beranjak dari sofa secara perlahan bisa mencegah rasa pusing atau pingsan.

4 dari 6 halaman

2. Minum Cukup Air

Minum banyak air sekaligus mengobati morning sickness juga nggak kalah penting. Tekanan darah rendah cenderung buat Moms meraa mual. Karena itu, tetap terhidrasi dengan minum cukup air bisa membantu.

3. Perhatikan Makanan yang Dikonsumsi

Saat Moms mengalami darah rendah, mungkin dokter akan merekomendasikan Moms untuk makan dalam porsi kecil tapi sering. Selain itu, lengkapi nutrisi yang dibutuhkan tubuh dengan mengonsumsi makanan yang bervariasi dan kaya nutrisi ya Moms.

5 dari 6 halaman

Ilustrasi ibu hamil

Meski tekanan darah rendah umum dialami bumil, tapi ada sederet faktor lainnya yang bisa menyebabkan tekanan darah turun lebih rendah dari biasanya lho Moms. Beberapa diantaranya seperti reaksi alergi, dehidrasi, malnutrisi, anemia, infeksi, dan lainnya.

Selain itu, tekanan darah yang sangat rendah juga bisa jadi tanda komplikasi pada awal kehamilan lho Moms. Salah satunya kehamilan ektopik atau kehamilan dimana sel telur yang sudah dibuahi tertanam di luar rahim.

6 dari 6 halaman
Beri Komentar