Apakah Aman Membiarkan Bayi Tidur di Lantai?

Reporter : Mila
Selasa, 13 Juli 2021 16:57
Apakah Aman Membiarkan Bayi Tidur di Lantai?
Hal ini sering menjadi kekhawatiran Moms yang tidak punya boks bayi.

Melihat bayi tertidur dengan pulas adalah hal yang paling memuaskan dan melegakan bagi seorang ibu. Ada beberapa pilihan tempat tidur untuk bayi, di boks atau meletakkan alas tidur di lantai.

Tapi apakah boleh membiarkan bayi untuk tidur di lantai?

1 dari 3 halaman

Apakah Aman Membiarkan Bayi Tidur di Lantai?

Sangat wajar dan diperbolehkan bila Moms membiarkan bayi tidur di lantai, tapi ingat, dengan menggunakan alas tidur tentunya. Tidur di lantai memiliki beberapa manfaat salah satunya adalah mengurangi risiko bayi terjatuh dari tempat tidur yang tinggi.

Bahkan sebagian orangtua mulai menurunkan tempat tidurnya ketika bayi mulai belajar berjalan, untuk mencegah bayi terjatuh.

2 dari 3 halaman

Manfaat Tidur di Lantai untuk Bayi

Ada banyak manfaat bagi bayi jika tidur dengan alas tidur di lantai, seperti:

  • Bisa menumbuhkan kemandirian pada bayi serta menjadikan ruangan di rumah aman bagi bayi
  • Menghemat banyak ruang yang perlu dialokasikan untuk boks bayi yang cukup besar.
  • Jika bayi bangun di malam hari, ia bisa bergerak dan menjelajahi kamar sendiri tanpa menangis. Hal ini bisa membuat Moms tidur lebih nyenyak dan menjadi segar keesokan harinya.
  • Menyusui bayi menjadi lebih nyaman karena Moms tidak perlu mengangkat bayi keluar masuk boks berulang-ulang.

3 dari 3 halaman

Apakah Ada Efek Samping Bayi Tidur di Lantai?

Tidak ada efek samping seperti itu jika bayi tidur di lantai. Terlepas dari semua manfaat yang disebutkan di atas, yang paling penting adalah Moms bisa terbebas dari rasa khawatir bayi akan terjatuh seperti bila bayi tidur di boks atau tempat tidur yang tinggi.

Semoga informasi di atas bisa bermanfaat ya!

Beri Komentar