© Shutterstock
Jumlah kasus Covid-19 yang terus bertambah di Indonesia membuat sebagian besar masyarakat khawatir. Sebab, virus corona ini bisa menginfeksi siapa saja termasuk ibu hamil dan menyusui.
ASI adalah nutrisi utama untuk mendukung tumbuh kembang serta meningkatkan daya tahan tubuh anak guna melindunginya dari berbagai penyakit, termasuk COVID-19. Itulah sebabnya menyusui si Kecil tak boleh dilewatkan meski Moms positif COVID-19.
Melansir NICEF, belum ada bukti yang signifikan bahwa ASI memiliki peran dalam penularan virus corona. Sehingga, Moms yang positif Covid-19 masih bisa terus menyusui si kecil sambil menerapkan semua tindakan pencegahan yang diperlukan.
Virus Corona memang tidak hidup di dalam ASI. Namun, Moms harus tetap melindungi si Kecil dari risiko penularan melalui percikan air liur dan kontaminasi dari tangan. Oleh karena itu, Moms perlu menerapkan beberapa tips berikut ini:
1. Cuci tangan dengan air mengalir dan sabun terlebih dahulu. Pastikan seluruh bagian tangan Moms tercuci hingga bersih, termasuk pergelangan tangan, punggung tangan, sela-sela jari, dan kuku.
2. Moms juga perlu membersihkan puting kedua payudara dan berganti pakaian bersih saat akan menyusui si kecil.
3. Menggunakan masker saat menyusui itu wajib. Hal ini untuk mencegah percikan air liur mengenai si kecil saat Moms berbicara, batuk, atau bersin.
4. Selalu bersihkan rumah dengan disinfektan, khususnya semua permukaan benda yang sering Moms sentuh atau permukaaan benda yang mungkin terkena percikan air liur. Ini berlaku untuk sebelum, ketika, dan sesudah menyusui.
5. Jika gejala yang muncul karena COVID-19 membuat Moms terlalu lemas untuk menyusui si kecil langsung dari payudara, Moms bisa mempompa ASI atau memberikannya susu formula. Ingat, jangan memaksakan untuk menyusui secara langsung jika memang tidak bisa.
Semoga informasi ini bermanfaat ya!