Jangan Panik Moms, Begini Cara Mengatasi ASI yang Tersumbat

Reporter : Mila
Senin, 2 Agustus 2021 16:57
Jangan Panik Moms, Begini Cara Mengatasi ASI yang Tersumbat
Segera lakukan penanganan sebelum menyebabkan mastitis.

ASI tersumbat merupakan salah satu masalah yang kerap dialami ibu menyusui. Saluran ASI tersumbat atau ASI tidak keluar biasanya terjadi pada salah satu payudara, namun ada juga ibu menyusui yang mengalami pada kedua payudara sekaligus.

Kondisi ini tentunya tidak boleh dibiarkan, karena bisa mengakibatkan ibu demam hingga mastitis (peradangan pada jaringan payudara). Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui cara mengatasi asi yang tersumbat agar aliran ASI lancar.

1 dari 3 halaman

Penyebab ASI Tersumbat

Disadari maupun tidak, saluran ASI tersumbat bisa terjadi karena berbagai hal, seperti:

  • Mengenakan bra dengan ukuran tidak sesuai
  • Tidak menyusui bayi secara rutin dan teratur
  • Menyusui hanya di satu sisi payudara saja
  • Masalah perlekatan dengan mulut bayi
  • Kondisi tongue tie atau lip tie pada bayi
  • Stres dan kelelahan
  • Kekurangan nutrisi
  • Puting mengalami luka

2 dari 3 halaman

Tanda-tanda ASI Tersumbat

Lalu bagaimana kita bisa menyadari bahwa saluran ASI kita mengalami penyumbatan? Ini dia gejala saluran ASI tersumbat yang harus Moms waspadai:

  • Benjolan di dalam payudara
  • Rasa sakit nyeri dan bengkak di dekat benjolan
  • Rasa tidak nyaman yang hilang setelah menyusui atau memerah ASI
  • Bintik putih di puting susu
  • Suplai ASI menurun

3 dari 3 halaman

Cara Mengatasi ASI yang Tersumbat

Ketika mulai terasa tanda-tanda ASI tersumbat, jangan tunda untuk mengatasinya. Cara mengeluarkan ASI yang tersumbat bisa dilakukan dengan:

  • Ketika menyusui, tawarkan payudara yang tersumbat kepada si kecil. Bayi cenderung menghisap lebih kuat di payudara yang pertama ditawarkan karena mereka merasa lebih lapar.
  • Pijat payudara bisa Moms dilakukan sendiri, bersama orang lain, atau menggunakan alat seperti lactation massager.
  • Coba berikan kompres hangat di payudara yang tersumbat atau merendam payudara di baskom berisi air hangat guna membantu memecah sumbatan.
  • Dibandingkan dengan hisapan alat pompa ASI secanggih apapun, hisapan bayi jauh lebih ampuh mengosongkan payudara. Jadi, sering-seringlah menyusui si kecil.

Kalau terjadi keluhan berkepanjangan, disarankan untuk periksakan diri ke dokter. Semoga informasi di atas bermanfaat.

Beri Komentar