Jangan Putus Asa, Berikut 8 Tips Tingkatkan Peluang Keberhasilan Program Bayi Tabung

Reporter : Devi Puspitasari
Sabtu, 10 Oktober 2020 15:24
Jangan Putus Asa, Berikut 8 Tips Tingkatkan Peluang Keberhasilan Program Bayi Tabung
Berikut sederet tips buatt Moms dan pasangan yang sedang menjalani program bayi tabung.

Memiliki anak tentu jadi anugerah tersendiri bagi setiap pasangan setelah menikah. Karena itu, tak sedikit dari pasangan yang melakukan berbagai cara agar bisa memiliki keturunan. Salah satu caranya yakni dengan mengikuti program in vitro fertilization (IVF) atau biasa disebut bayi tabung.

IVF sendiri merupakan proses pembuahan sel telur oleh sperma di luar tubuh wanita. Bagi Moms yang sedang mengikuti program ini, ada beberapa tips yang bisa Moms coba untuk meningkatkan kesempatan keberhasilan program IVF.

Berikut 8 tips dari ahli yang telah Diadona lansir dari Parents.

1 dari 9 halaman

Menjaga Berat Badan Tetap Sehat

Ilustrasi Berat Badan

Menjaga berat badan tetap sehat juga penting saat Moms merencanakan program bayi tabung. Menurut, Linnea Goodman, MD, Asisten Profesor Obstetri dan Ginekologi di UNC School of Medicine, berat badang yang tak ideal bisa berdampak negatif pada keberhasilan IVF.

" Menjaga berat badan yang sehat sangat penting dalam kesuburan dan IVF. Gemuk maupun kurus bisa meningkatkan waktu pembuahan masing-masing 2 dan 4 kali lipat dan berdampak negatif pada tingkat keberhasilan IVF," jelas Goodman.

" Kelebihan berat badan juga membuat pemantauan ovarium selama IVF lebih sulit dan meningkatkan kemungkinan komplikasi selama pengambilan telur," sambungnya.

2 dari 9 halaman

Kurangi Stres

Ilustrasi Wanita Stres

Stres juga berpengaruh pada tingkat pembuahan Moms yang tentu bisa berdampak pada program bayi tabung itu sendiri. Karena itu, saat Moms dan pasangan menjalani program bayi tabung, usahakan untuk menghindari stres.

Moms bisa mengikuti berbagai program atau aktivitas yang bisa mengurangi stres seperti mendengarkan musik, meditasi, olahraga ringan, dan lainnya.

3 dari 9 halaman

Pertimbangkan Mengonsumsi Suplemen

Ilustrasi Obat

Mengonsumsi suplemen juga bisa jadi pertimbangan lainnya saat Moms ingin melakukan program bayi tabung. Tentu, setelah berkonsultasi lebih dulu dengan dokter.

" DHEA dan CoQ10 adalah suplemen yang sudah menunjukkan beberapa efek positif dalam kaitannya dengan peningkatan kuantitas dan kualitas telur. Bicaralah dengan dokter untuk mengetahui apakah ia merekomendasikannya untukmu," kata Dr. Fino.

Selain suplemen, Moms juga bisa mengonsumsi multivitamin tambahan.

4 dari 9 halaman

Mengoptimalkan Kesehatan Sperma

Ilustrasi Pria Memegang Celana

Tak hanya ibu, kesehatan calon ayah juga berpengaruh pada keberhasilan program bayi tabung ini. Karena itu mengonsumsi multivitamin dan menjaga berat badan diperlukan selama periode ini.

" Penggunaan multivitamin dan menjaga berat badan yang optimal, serta menggunakan celana boxer daripada celana dalam, dapat meningkatkan kualitas sperma," kata Dr. Khan.

Selain itu, calon ayah juga bisa melakukan pengobatan yang bisa membantu meningkatkan jumlah kualitas sperma, tentu saja di bawah perawatan yang tepat. Hal ini bisa menguntungkan hasil pada program bayi tabung nantinya.

5 dari 9 halaman

Berhenti Merokok

Ilustrasi Berhenti Merokok

Seperti yang kita tahu kebiasaan merokok memang berdampak buruk bagi kesehatan, tak terkecuali bagi Moms dan pasangan yang sedang menjalani program bayi tabung. Bahkan, kebiasaan merokok ini bisa menurunkan peluang keberhasilan IVF lho Moms.

" Merokok secara drastis dapat menurunkan peluang keberhasilan saat melakukan IVF karena memengaruhi kualitas sel telur dan sperma," kata Dr. Khan.

Memang, berhenti dari kebiasaan merokok bukan perkara gampang. Karena itu, melibatkan orang terdekat seperti pasangan atau keluarga untuk memberikan dukungan dalam prosesnya bisa jadi salah satu cara.

6 dari 9 halaman

Pastikan Tak Kekurangan Vitamin D

" Lebih dari 40% individu kekurangan Vitamin D dan ada data yang muncul tentang hubungannya dengan infertilitas dan hasil IVF yang lebih buruk," kata Tarun Jain, MD, direktur medis dari Northwestern Medicine Fertility and Reproductive Medicine Oakbrook Terrace.

Karena itu, penting juga meminta dokter untuk memeriksa tingkat vitamin D kita Moms. Selain itu, tak ada salahnya mengonsumsi suplemen vitamin D bila diperlukan.

7 dari 9 halaman

Bekerja Sama dengan Dokter dan Laboratorium Embriologi yang Baik

Ilustrasi pasangan konsultasi ke dokter

Menurut Elizabeth Fino, MD, spesialis kesuburan di NYU Langone Fertility Center, ada dua hal yang perlu dipertimbangkan Moms dalam memilih ahli endokrinologi reproduksi yang baik.

Selain dari segi pengalaman, Moms dan pasangan perlu mempertimbangkan untuk mencari dokter yang membuat Moms merasa nyaman karena ini adalah program yang panjang.

8 dari 9 halaman

Sabar dan Tetap Berusaha

Ilustrasi Pasangan Bahagia

Kadang, tak sedikit pasangan yang harus melakukan IVF lebih dari satu kali. Karena itu, sabar dan tetap berusaha bisa jadi kunci keberhasilan Moms.

" Banyak pasien memerlukan lebih dari satu siklus IVF untuk mencapai embrio yang ditransfer dan hasilnya pun bisa bervariasi secara signifikan dari siklus ke siklus," kata Shannon DeVore, MD, yang berbasis NYU Langone Fertility Center.

" Jika siklus pertamamu tak berhasil, dokter mungkin bisa menyesuaikan pengobatan untuk mengoptimalkan pengobatan berikutnya yang berarti hanya perlu terus melakukannya," sambungnya.

9 dari 9 halaman

Selain itu, cobalah untuk tak berkecil hati bila Moms belum berhasil. Bagaimapun juga Moms sudah berusaha dan memang hal ini diluar kuasa kita.

Jadi, itu dia Moms sederet tips yang bisa Moms dan pasangan coba untuk meningkatkan peluang keberhasilan program bayi tabung. Semoga bermanfaat.

Beri Komentar