Tidur Miring Sebabkan Keterlambatan Otak Bayi, Bener Nggak Sih?

Reporter : Prisma Difta
Rabu, 3 Februari 2021 08:41
Tidur Miring Sebabkan Keterlambatan Otak Bayi, Bener Nggak Sih?
simak ya moms

Tidur miriing adalah kebiasan yang sering kita lakukan saat beristirahat, dan hal tersebut sangat normal dilakukan. Namun, ketika bayi lahir apakah tidar miring ke kiri sebenarnya baik? Atau malah berbahaya?

Posisi tidur ini tampaknya tidak berbahaya, bahkan orang dewasa pun sering tidur menyamping dan tidak menemukan masalah apa-apa. Tetapi ternyata hal ini dapat menimbulkan masalah untuk bayi.

1 dari 3 halaman

Perkembangan otak terhambat

Diketahui bahwa tulang tengkorak bayi baru lahir masih terbilang lunak dan lentur. Tulang lunak secara alami dapat membuat kepala bayi menjadi rata atau flathead.

Kondisi ini terjadi ketika kepala si kecil ditempatkan dalam satu posisi tekanan yang menumpuk di suatu tempat di tengkorak.

Hal ini menyebabkan tulang tengkorak cekung karena tenggelam atau terlalu rata. Ini menyebabkan kemampuan kognitif pada si kecil pada suatu hari nanti.

Bayi yang kerap tidur lurus tapi menyamping juga kebanyakan akan mengalami hal ini.

 

2 dari 3 halaman

Lalu, kapan bayi boleh tidur miring?

Bayi baiknya tidur telentang hingga ia berusia sekitar satu tahun. Pada usia ini, kerongkongan pada bayi sudah cukup berkembang dan aman. Lalu, sekitar umur enam bulan, bayi sudah dipastikan bisa berguling sendiri, dan ibu biasanya membiarkan si kecil tidur dalam kondisi tersebut.

Namun, jika bayi terguling sebelum mencapai usia enam bulan, maka Mama harus mengubah posisinya kembali pada posisi telentang. Hingga usia 12 bulan,buat bayi mulai tidur dengan posisi telentang

3 dari 3 halaman

Semoga mambantu!

Beri Komentar