© Shutterstock.com/yesstock
Bayangkan jika pacarmu ternyata sedang chattingan dengan mantannya atau bertemu tanpa sengaja dengan mantan di mall dan ngobrol sebentar, sebagai cewek, apa yang akan kamu lakukan? Walaupun hubungan pacarmu dan mantannya sudah berakhir, sebagian besar dari kamu pastinya akan cemburu.
Entah itu kamu tidak menyukai komunikasi yang terjalin di antara mereka, atau memang tidak suka saja dengan mantannya. Namun, cewek tentunya tidak akan tiba-tiba cemburu terhadap mantan pacarnya, pasti ada alasannya.
Berikut ini adalah lima alasan kenapa cewek selalu cemburu dengan mantan pacarnya.
Jika mantan pacarmu dirasa lebih cantik darimu, maka hal ini bisa menjadi awal kamu insecure dengan diri sendiri. Kamu jadi tidak pede dengan penampilan diri sendiri saat bersama dengannya.
Namun, perlu diketahui bahwa faktanya pacaramu telah putus dengan mantannya, dan memilihmu. Which is kamu lebih baik dan menarik di mata pacarmu saat ini.
Salah satu alasan kenapa kamu biasanya cemburu dengan mantan pacarmu adalah karena kamu masih takut si doi belum move on. Ketakutan ini wajar terjadi apalagi jika pacar masih sempat berkomunikasi dengan mantannya.
Seperti disebutkan sebelumnya, jika pacar masih menjalin komunikasi dengan mantan, maka ketakutan pacar bakal balikan dengan mantannya wajar kamu rasakan. Kamu jadi takut jika pacar meninggalkanmu dan memilih dia.
Mantan pacar pastinya dulu punya nilai lebih di mata pacarmu sekarang. Namun, pastinya kamu juga memiliki nilai lebih di mata pacarmu.
Walaupun mantan pacarmu lebih cantik, pintar, dan unggul sebagainya, pastinya kamu tidak ingin kalah dengannya. Hal ini sering kali yang membuatmu cemburu dengan mantan pacarmu.
Jika kamu selalu cemburu dan setiap mantan pacarmu, dan reaksimu selalu berlebihan, bisa jadi kamunya saja yang emang cemburuan atau posesif. Kalau sudah begini, hanya kamu yang bisa mengubahnya dengan mengatur tingkat kecemburuanmu padanya.
Jadi, cewek gak selalu ujug-ujug cemburu dengan mantan pacarnya, ada alasannya lho.