© Jeannepatti.com
Kamu mungkin belum sadar bahwa kamu sebenarnya bisa menjadi bahagia dengan caramu sendiri. Jika kamu memutuskan untuk terus larut dalam kesedihan, maka kamu tidak akan pernah bertemu dengan kebahagiaan. Untuk itu sekarang saatnya untuk bangkit dan menjadi lebih bahagia.
Dilansir dari Refinery29, kebahagiaan memang merupakan hal yang kompleks. Namun sebuah penelitian menunjukkan bahwa setidaknya sebagian dari kebahagiaan dalam dirimu berada dalam kendalimu sendiri. Untuk itu berikut beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk lebih bahagia di tahun ini.
Kamu membutuhkan satu hubungan yang kuat dalam kehidupanmu. Hubungan itu tidak harus dengan pacar atau suami, tetapi kamu juga bisa membangun hubungan yang kuat dengan sahabat dan teman-temanmu. Memiliki mereka bisa memberimu kekuatan yang luar biasa. Untuk itu kamu bisa menguatkan hubunganmu agar kamu bisa lebih bahagia.
Sebagian besar orang berkembang ketika mereka menjadi bagian dari lingkungan yang juga berkembang. Penelitian juga menunjukkan bahwa orang yang memiliki tujuan hidup cenderung lebih puas dan sehat dalam hidup mereka. Untuk itu kamu harus mulai membangun semangat dengan melakukan kegiatan yang bisa membuatmu berkembang. Temukan tujuanmu dan perbaiki kelemahanmu agar kamu bisa lebih bahagia di tahun ini. Jangan pernah berhenti belajar.
Mendengarkan lagu mungkin terdengar sederhana namun hal ini bisa memberikan efek yang luar biasa. Studi menunjukkan bahwa mendengarkan lagu bahkan bisa mengurangi hormon stres yang dapat mencegah penyakit pada tubuh. Mendengarkan beberapa lagu kesukaanmu setiap hari dapat membuatmu lebih bahagia dalam menjalani hari.
Kamu tidak harus bergabung dalam kegiatan sosial setiap minggu. Namun kamu bisa mencoba berbuat baik setiap hari. Lakukan hal-hal kecil seperti membantu orang tua atau menolong orang yang sedang kesusahan di jalan. Hal itu akan membuat perasaanmu menjadi lebih senang.
Hal ini mungkin terdengar mudah namun banyak yang gagal dalam melakukannya. Mulai sekarang kamu harus fokus pada hal baik yang ada dalam hidupmu. Buang jauh hal buruk yang ada di pikiranmu. Dengan begitu kamu bisa meningkatkan suasa hati dan membantu otak agar selalu memperhatikan hal-hal yang menyenangkan.