© Shutterstock.com/g/DraganaGordic
Setiap hubungan asmara pasti pernah merasakan lika-liku serta naik-turun yang bisa terjadi kapan saja. Kadang pacar bisa manja banget, eh tiba-tiba bisa berubah cemburu tanpa kita tau sebabnya.
Hal-hal semacam itu memang lumrah terjadi dalam hubungan. Tapi tentunya kita pun harus siap dan tau bagaimana cara yang tepat untuk mengatasi kondisi tersebut.
Sama kayak kecemburuan yang sering datang tiba-tiba, jangan sampai kamu malah ikutan ngambek dan nyuekin si dia ya. Berikut ini ada tips yang bisa kamu lakuin saat pacar sedang cemburu. Kira-kira seperti apa penanganannya, yuk simak selengkapnya..
1. Cari tahu alasannya cemburu
Langkah pertama yang perlu kamu ambil yakni dengan mencari tahu alasan kecemburuannya. Jangan langsung marah atau ikutan bete, coba pahami dia pelan-pelan deh Girls..
2. Bicarakan baik-baik
Hubungan yang baik ditandai dengan komunikasi yang baik. Jadi manakala dia tiba-tiba menunjukkan kecemburuan, nggak ada salahnya kok kalau kamu lebih dahulu membuka percakapan.
3. Tawarkan dia waktu untuk menyendiri
Semua masalah memang sebaiknya segera dibicarakan agar menemui penyelesaian. Tapi kadangkala, kamu perlu menawarkan waktu pada dia untuk menyendiri dan menenangkan diri. Jika kalian sudah sama-sama dalam mood yang baik, baru deh selesaikan masalah yang terjadi.
4. Berikan pujian
Kecemburuan nggak selalu datang dari orang ketiga, bisa jadi ada keadaan tertentu yang membuatnya tiba-tiba insecure dan kurang percaya diri. Nah, jika hal ini jadi penyebab kecemburuannya, maka kamu bisa memberikan pujian atau sesuatu yang bisa mengembalikan rasa percaya dirinya.
5. Tunjukkan perhatian dan kasih sayangmu
Meski sedang merasa cemburu, diam-diam mereka juga tetap membutuhkan afeksi dari kamu loh. Jadi, tetap berikan perhatian kecil dan tunjukkan rasa sayangmu supaya dia nggak makin menjauh ya.
6. Komunikasikan mengenai batasan dalam hubungan
Jika semua sudah kamu lakukan dan dia masih saja menyimpan kecemburuan, sepertinya kamu perlu mengomunikasikan dan memperjelas batasan-batasan dalam hubungan. Batasan ini diperlukan agar dia nggak seenaknya cemburu dan kamu nggak harus mengorbankan diri terus menerus.
7. Jangan sengaja menguji pasangan
Satu lagi yang perlu dipahami. Jangan sengaja menguji pasangan dengan melakukan sesuatu yang bisa memantik kecemburuan. Pasalnya, kecemburuan itu lama-lama bisa berubah menjadi rasa posesif yang justru akan merusak hubungan.
Well, itu dia 7 hal yang bisa kamu lakukan saat pasangan menunjukkan kecemburuan. Cemburu itu wajar, tapi kalau terus menerus... mungkin ada yang salah dengan hubungan yang kalian jalani.